Kamis, Maret 28, 2024
Banner-Wuling-EV-Blog

1 Liter Bensin Berapa Kilometer Mobil Bisa Melaju?

by Tigor Sihombing
1 liter bensin berapa kilometer

Mungkin banyak dari kamu yang bertanya, 1 liter bensin berapa kilometer mobil bisa melaju? Sesungguhnya ada aturan baku tentang itu, khususnya untuk model low cost green car (LCGC) yaitu 20 Km/liter.

Konsumsi BBM mobil LCGC diatur dalam Peraturan Menteri Perindustrian No. 33/M-IND/PER/7/2013 tentang Pengembangan Produksi Kendaraan Bermotor Roda Empat yang Hemat Energi dan Harga Terjangkau. Angka irit itu perlu diwujudkan, karena berhubungan dengan insentif yang diberi oleh pemerintah sehingga harga mobil LCGC lebih murah.

“Ketentuannya ditetapkan untuk motor bakar cetus api kapasitas isi silinder 980-1200 cc dengan konsumsi bahan bakar minyak (BBM) paling sedikit 20 km/liter,” seperti dikutip dari rilis resmi Kementerian Perindustrian.

Hanya saja itu berlaku khusus LCGC, bagaimana dengan mobil lain? Sampai sekarang tidak ada peraturan atau angka resmi yang mengatur. Jadi jawabannya tentu saja tergantung. Banyak faktor yang mempengaruhi, mulai dari kapasitas mesin, cara berkendara, hingga kondisi jalan. Bahkan jenis bahan bakar juga berpengaruh, misalnya pakai Pertalite (Oktan 90) atau Pertamax (Oktan 92) pasti hasilnya berbeda.

Walau demikian, tetap ada yang namanya konsumsi bahan bakar rata-rata. Hal ini dimaksud untuk mengetahui suatu mobil irit BBM atau tidak.

Nah pada mobil-mobil modern untuk mengetahui 1 liter bensin berapa kilometer, cukup mudah. Kamu tidak perlu repot menghitungnya secara manual, karena sudah tercatat di layar MID (multi information display), dan kamu bisa melihatnya langsung konsumsi BBM rata-ratanya. Biasanya di MID tertulis dalam satuan Km/liter atau liter/100 Km.

Sementara di mobil yang MID-nya belum lengkap, kamu tidak bisa semudah itu mengetahui konsumsi BBM rata-rata. Mau tidak mau, harus melakukan cara penghitungan manual dengan metode full to full.

Artinya metode pengukuran dimulai saat bensin mobil terisi penuh (full tank). Kemudian diajak berkendara di atas 100 Km. Lalu isi lagi bensinnya sampai penuh, maka akan didapat jumlah bahan bakar yang dihabiskan. Dari situlah kamu bisa menemukan konsumsi BBM rata-ratanya.

Cara Menghitung Konsumsi BBM Mobil, Metode Full To Full

1 liter bensin berapa kilometer

Contoh konsumsi bahan bakar Nissan Kicks yang tercatat di MID

Ditegaskan pada laman resmi Hyundai Indonesia, metode full to full yang dimaksud adalah di awali dengan mengisi BBM full tank. Kemudian catat angka di Odometer, misalnya 2.000 Km dan beri lambang A. Selanjutnya kamu tinggal menggunakan kendaraan untuk beraktivitas sehari-hari seperti biasa.

Baca juga  6 Cara Ganti Ban Mobil untuk Pemula, Pasti Bisa!

Usai melaju hingga 60-100 Km, isi lagi bahan bakar mobil kamu sampai penuh atau full dan catatlah kembali berapa liter bahan bakar yang diisikan di tangki mobil. Misalnya saja 30 liter dan beri lambang F.

Catat juga berapa kilometer di odometer mobil atau penunjuk jarak tempuh setelah diisi bahan bakar yang kedua tadi. Misalnya saja tertera 2.300 Km dan beri lambang B.

Jika kamu bingung maka, berikut rumus untuk menghitung jumlah komsumsi bahan bakar:
A = 2.000KM (Kilometer Awal)
B = 2.300KM (Kilometer Akhir)
F = 30 Liter

Rumusnya adalah :
(B – A) / F = Hasil KM/Liter
(2300 – 2000) / 30 = 10 KM/Liter

Dari penjumlahan di atas bisa disimpulkan 1 liter bensin berapa kilometer?Jawabannya adalah 10 km/liter. Menarik bukan? Silakan dicoba untuk mengetahui irit atau tidaknya mobil kamu.

Konsumsi BBM Berdasarkan Kapasitas Mesin

1 liter bensin berapa kilometer

Menakar konsumsi BBM Innova bensin dan diesel

Nah kembali lagi, angka irit ini bukanlah pakem. Hasil 1 liter bensin berapa kilometer mobil bisa melaju, sesungguhnya berbeda tergantung kapasitas mesinnya. Misal konsumsi BBM mobil berkapasitas 1.500 cc tentunya akan berbeda dengan yang kapasitas 2.000 cc. Hasil berlainan pun dapat diperoleh untuk mesin 1.500 cc turbo.

Untuk mewakili mobil berkapasitas mesin 1.500 cc, bisa kita pakai Toyota Avanza. Moladin pernah menguji sendiri konsumsi bahan bakarnya di jalur perkotaan berhasil menembus 10,5 km/liter, dengan kata lain Avanza dengan bensin 1 liter bisa melaju sejauh 10,5 km. Sementara di jalan tol, tercatat konsumsi BBM Avanza sekitar 14,8 km/liter atau 1 liter bensin mampu membuat kamu berkendara dengan Avanza sejauh 14,8 km/liter.

Kemudian mobil 1.500 cc dengan turbo, pakai contoh Wuling Cortez CT. Dari hasil uji kami, 1 liter bensin berapa kilometer untuk MPV asal Cina yang pakai transmisi CVT tersebut? Ternyata hasilnya adalah 10,6 Km/liter.

Baca juga  7 Cara Merawat Mobil Saat Musim Hujan, Tidak Sulit

Terkait contoh mobil dengan mesin 2.000 cc, bisa pakai Toyota Innova. Nah kira-kira pada Toyota Innova, 1 liter bensin berapa kilometer ya? Jika mengacu dari hasil pengujian Moladin. Konsumsi BBM Innova bensin yang mengandalkan mesin 2.0 liter 4 silinder itu menghasilkan konsumsi BBM sebesar 11,6 km/liter. Adapun pengujian ini dilakukan pada Toyota Kijang Innova dengan transmisi manual.

Konsumsi BBM Mobil Hybrid Lebih Irit?

1 liter bensin berapa kilometer

Camry merupakan produk elektrifikasi pertama Toyota yang hadir sejak 2012 di Indonesia

Nah untuk mesin hybrid pasti lebih irit lagi. Pasalnya mobil ini tidak sepenuhnya pakai bahan bakar bensin, melainkan juga ada tambahan sumber tenaga baterai untuk menggerakkan mesin.

Kita ambil contoh dari pabrikan Toyota yakni Camry. Toyota Indonesia memperkenalkan Camry dalam beberapa tipe, yaitu 2.500 cc full bensin dan 2.500 cc hybrid.

Salah satu perbedaan antara Toyota Camry jenis biasa dan hybrid terletak pada konsumsi bahan bakarnya. Menurut klaim diler Tunas Toyota yang mengutip hasil uji media rata-rata konsumsi bahan bakar Camry Hybrid mencatatkan angka 24 km/liter.

Sementara Camry versi bensin, cuma bisa mencatatkan konsumsi BBM rata-rata 9,8 km/liter untuk pengunaan dalam kota. Sedangkan rata-rata konsumsi BBM Camry luar kota sekitar 12 km/liter.

Mengapa Camry Hybrid bisa lebih irit? Hal ini karena dukungan teknologi motor listrik yang disematkan di dalamnya. Dinamo akan bekerja secara bergantian dengan bensin untuk lebih menekan konsumsi BBM jadi jauh lebih hemat.

“Saat dinamo bekerja, energi pun kerap disimpan tanpa ada yang terbuang. Jika dijelaskan, cara kerja sistem hybrid ini melalui sisa energi kinetik ketika deselerasi yang dikonversi menjadi daya listrik, lalu daya tersebut disimpan pada baterai,” seperti dikutip dari laman resmi Tunas Toyota.

Kemudian, energi listrik di mobil hybrid juga digunakan saat berada di kecepatan rendah dan akselerasi awal supaya lebih hemat bahan bakar.

Jika dibandingkan dengan rata-rata konsumsi mobil sedan atau mobil MPV lainnya yang berkapasitas 1.500 cc, Toyota Camry Hybrid ini bahkan masih lebih irit bahan bakarnya. Apalagi dihitung untuk pemakaian sehari-hari.

Baca juga  Cara Parkir Paralel Wuling Air EV, Agak Beda!

Pertamax Bikin Mobil Lebih Irit Dibanding Pertalite

Kuras tangki bensin yang kemasukan air

Proses kuras tangki bensin mobil Stargazer untuk menguji lebih irit Pertalite atau Pertamax

Kami juga pernah membuat uji coba 1 liter Pertamax berapa Kilometer, dIbandingkan dengan Pertalite. Ini adalah pengujian mobil yang sama tapi dengan BBM berbeda. Untuk mobilnya, pakai Hyundai Stargazer yang bermesin 1.500 cc. 

Cara pengujiannya dengan menggunakan dua unit Hyundai Stargazer. Kemudian, kami menguras tangki mobil terlebih dulu, Hyundai Stargazer terlebih dulu. Setelahnya mobil diisi bensin yang berbeda, satu Pertalite dan satu lagi Pertamax. Masing-masing sebanyak 10 liter.

Lalu mobil diajak berkendara dengan menggunakan mode ECO dan dinginnya AC diatur paling rendah. Tekanan angin ban mobil juga diatur ulang, supaya mengikuti standar pabrikan. Kemudian kecepatan maksimal yang kami gunakan adalah di bawah 90 Km/jam dengan putaran mesin di bawah 2.000 rpm.

Hasilnya Hyundai Stargazer yang diisi Pertamax (RON 92) bisa melaju hingga 168,7 Km sampai bensinnya habis atau mobil mati. Dengan kata lain, pertanyaan 1 liter Pertamax mampu membuat mobil melaju 16,8 km. Sementara untuk Stargazer yang diisi dengan Pertalite (RON 90), cuma bisa melaju 167,4 km. Maka 1 liter Pertalite bisa menjadikan Stragazer melaju 16,7 km. Artinya penggunaan bensin Pertamax sukses membuat Stargazer lebih irit dibandingkan ketika pakai Pertalite.

Sebenarnya konsumsi BBM rata-rata pada sebuah mobil bukanlah patokan mutlak mobil tersebut boros atau irit. Semua tergantung kapasitas mesin, teknologi, cara berkendara, kondisi jalan, dan lain-lain.

Ambil contoh ketika kamu melakukan pengujian 1 liter bensin berapa kilometer, yang dilalui adalah jalan macet melulu. Tentu saja hasil konsumsi BBM bisa sangat boros. Begitu juga ketika pengujian, kamu kerap menginjak pedal gas dalam-dalam. Itu juga bisa membuat konsumsi BBM jadi boros.

Untuk mendapat konsumsi BBM yang hemat, kamu perlu menerapkan cara-cara ECO Driving. Demikian ulasan terkait menjawab ulasan 1 liter bensin berapa kilometer. Simak terus Moladin.com untuk mendapatkan informasi terbaru seputar otomotif. 

Related Articles

Moladin Digital Indonesia








Logo Kementerian Komunikasi dan Informatika