7 Modifikasi Yamaha Vixion yang Paling Digemari

by Gugus Senjaya
Yamaha vixion cafe racer

Modifikasi Yamaha VixionYamaha Vixion pertama kali dirilis pada 2007 di Indonesia. Motor ini sukses masuk ke pasar otomotif Indonesia. Dengan teknologi sistem injeksi bahan bakar, Yamaha Vixion mampu mendapatkan perhatian dari para penggemarnya. Desain motor ini memang tergolong apik ditambah dengan performa mesin yang penuh tenaga.

Bukan hanya itu, Yamaha Vixion juga memiliki varian terbaru setiap tahun. Tujuannya adalah untuk menciptakan penyegaran sehingga kualitasnya tetap terbaik. Meskipun demikian, ada pemilik motor yang tetap ingin melakukan modifikasi demi mendapatkan tampilan yang lebih eksentrik. Nah, berikut beberapa model modifikasi Yamaha Vixion yang bisa dicoba.

1. Modifikasi Adventure

modifikasi yamaha vixion

Ciri has modifikasi ini, pakai kaki-kaki jenjang serta moncong cocor bebek. (Sumber: IG @ozie_009)

Apakah Anda suka bertualang ke berbagai tempat dengan mengendarai motor? Anda bisa menyulap Yamaha Vixion menjadi motor dengan gaya keren sekaligus siap digunakan untuk menerabas berbagai medan. Layaknya motor-motor adventure yang berukuran tinggi, dengan gaya modifikasi ini, Yamaha Vixion tidak akan kalah saing.

Karena itu, hal pertama yang perlu dilakukan adalah mengganti suspensi dengan yang lebih tinggi. Jadi, ketika dikendarai, pengendara akan merasa lebih tinggi. Tampilannya pun akan terlihat lebih gagah. Bukan hanya suspensi, motor juga ditambahkan dengan pelindung frame body. Bagian sepatbor juga bisa diganti dengan custom. Anda bisa membeli aksesori ini secara online dengan harga yang tergolong bersahabat.

Baca juga  Jambore Nasional ke-5 dan Satu Dekade Yamaha R25 Owners Indonesia (YROI) di Yogyakarta

2. Modifikasi Fairing

modifikasi yamaha vixion

Fairing di Yamaha Vixion membuat motor semakin beraura racing (Sumber: IG @dmsmotorsport)

Selanjutnya, Anda juga bisa melakukan modifikasi Yamaha Vixion dengan menambahkan fairing. Fairing adalah bagian penutup khusus yang terletak di kiri dan kanan motor. Dengan keberadaan fairing, tampilan motor Anda akan terlihat lebih mantap dan keren.

Hal yang perlu diperhatikan adalah penggunaan fairing yang tepat dan serasi dengan warna dasar kendaraan. Dengan keserasian tersebut, Anda akan memiliki kendaraan yang berbeda dari biasanya. Meskipun cuma menambahkan fairing, ada kesan lain yang akan terasa.

Selain itu, biaya yang dibutuhkan pun tidak terlalu banyak. Cukup beli fairing yang sudah ada di toko aftermarket dan pasang secara plug n play. Mudah bukan?

3. Yamaha Vixion Road Race

modifikasi yamaha vixion

Gaya road race intinya menghilangkan komponen yang tidak perlu, kemudian siap untuk dipakai balapan

Gaya modifikasi lainnya adalah Road Race yang cocok bagi para pecinta balapan. Bukan hanya bodi motor yang diubah supaya sesuai dengan konsep Road Race, tetapi juga mesin sehingga menghasilkan tenaga yang besar. Khusus untuk bodi motor, hal yang perlu dilakukan adalah mengurangi bagian-bagian yang dianggap kurang penting. Tujuannya adalah untuk menghasilkan berat ideal sehingga kecepatan motor lebih mumpuni.

Baca juga  All New Yamaha Nmax 2020 Meluncur, Berapa Harganya?

Meskipun demikian, saat melakukan modifikasi Yamaha Vixion dengan gaya road race, Anda tentu harus memperhatikan peraturan lalu lintas yang berlaku. Jangan sampai Anda mengubah tampilan motor tanpa mempertimbangkan aturan tersebut.

Baca juga:

4. Yamaha Vixion Modifikasi Café Racer

modifikasi yamaha vixion

Yamaha Vixion bergaya cafe racer, cocok pakai pelek jari-jari

Selanjutnya, Anda juga bisa melakukan modifikasi dengan konsep Café Racer. Gaya yang satu ini memang sedang digandrungi di Tanah Air. Motor yang umumnya digunakan adalah jenis motor naked bike seperti Yamaha Vixion. Dengan perfoma mesin yang mumpuni, Anda tidak perlu lagi mengutak-atik bagian dalam.

Bukan hanya itu, motor Vixion terbilang sangat ideal dan proposional dari segi struktur rangka. Jadi, modifikasi dapat dilakukan dengan sangat mudah tanpa memerluan banyak perubahan. Meskipun demikian, Anda tetap perlu menyediakan bujet yang memadai untuk membiayai modifikasi Café Racer tersebut.

Baca Juga: Modifikasi Vixion Cafe Racer, Lebih Ganteng dari Yamaha XSR155

5. Yamaha Vixion MotoGP

Modifikasi yamaha vixion

Ini salah satu contoh Yamaha Vixion jadi full fairing, menyerupai Yamaha R1M

Memiliki motor dengan aura MotoGP merupakan impian segelintir orang. Selain akan membuat penampilan lebih keren, motor pun dapat dipacu dengan lebih lancar. Masalahnya, membeli motor asli dari MotoGP tentu sangat mahal. Satu-satunya pilihan adalah melakukan modifikasi dari motor Yamaha Vixion.

Baca juga  Motor Sport Yamaha R7, Meluncur 18 Mei 2021

Ada beberapa hal yang perlu dilakukan, yaitu mengganti tangki bahan bakar dengan yang lebih ringkas, mengubah jok motor menjadi single seater, memasang faring yang tepat, dan melakukan perubahan suspensi.

6. Yamaha Vixion Scrambler

Yamaha Vixion Scrambler

Sekilas desainnya mirip Ducati Scrambler, padahal inilah Vixion modifikasi (Sumber: IG @wrxexhaust)

Gaya modifikasi lainnya yang bisa Anda coba adalah Scrambler. Gaya ini mencoba menyatukan nuansa klasik dan modern dalam satu paduan yang asyik. Yamaha Vixion merupakan salah satu motor yang ideal diubah dengan gaya ini.

Inilah sejumlah model modifikasi yang bisa dilakukan pada Yamaha Vixion milik Anda. Dengan sejumlah sentuhan pada bagian tampilan maupun mesin, kondisi motor tidak akan sama lagi. Nah, Anda pilih mana, motor modifikasi atau asli keluaran pabrik?

7. Yamaha Vixion Modifikasi Thailook

Yamaha Vixion Thailook

Thailook punya kekurangan, ban kecil membuatnya kurang safety di jalan (Sumber: IG @vixionrujikonsep)

Gaya Thailook memang tidak ada matinya. Walau kerap dicemooh, lantaran tidak safety dengan penggunaan ban kecil atau ban cacing, namun pegiatnya tetap ada. Kompetisi modifikasi untuk Vixion Thailook juga terbuka luas.

Ciri khas modifikasi ini, pakai bodi warna-warni. Kemudian ada pelek jari-jari, serta ban ramping. Kemudian bodi belakang motor biasa lebih tinggi dari yang depan alias menungging.

Jika kamu tertarik memiliki Yamaha Vixion dengan DP ringan dan berbagai promo lain, langsung klik di sini!

Related Articles

Moladin Digital Indonesia








Logo Kementerian Komunikasi dan Informatika