AHRT Raih Podium di Asia Road Racing Championship 2024 Sepang

by Tigor Sihombing
AHRT Raih Podium di Asia Road Racing Championship 2024 Sepang

AHRT raih podium di Asia Road Racing Championship 2024 Sepang. Pebalap dari Astra Honda Racing Team (AHRT) kembali menunjukkan performa cemerlang di Asia Road Racing Championship (ARRC) 2024. Pada putaran kelima yang digelar di Sepang International Circuit, para pebalap AHRT berhasil meraih posisi podium, melanjutkan tradisi sukses tim ini di balapan bergengsi Asia.

Pada balapan pertama yang berlangsung pada 14 September 2024, Herjun Atna Firdaus berhasil meraih podium tertinggi di kelas Asia Production 250 (AP250). Herjun tampil mengesankan dengan CBR250RR-nya, menyusul di belakang M. Kiandra Ramadhipa yang juga tampil perkasa di sesi kualifikasi. Namun, Ramadhipa harus puas finish di posisi lima setelah mengalami senggolan di tikungan akhir.

Di kelas Supersports (SS) 600, balapan pertama juga berlangsung sengit. M. Adenanta Putra mengalami kecelakaan ringan pada lap kedua, namun berhasil melanjutkan balapan dan finish di posisi ke-11. Veda Ega Pratama, yang sempat berada di posisi ketiga, harus puas finish di posisi kelima. Rheza Danica Ahrens juga menghadapi tantangan dan menyelesaikan balapan di posisi ketujuh.

Baca juga  Harga Rp 30 Jutaan, Beli Honda CB150R atau Yamaha Vixion R?

Memasuki balapan kedua pada 15 September 2024, AHRT kembali menunjukkan dominasinya. M. Adenanta Putra berhasil menduduki posisi kedua setelah berjuang keras menghadapi pebalap tuan rumah. Veda Ega Pratama menyusul di posisi ketiga. Sayangnya, Rheza Danica Ahrens tidak dapat melanjutkan balapan setelah mengalami kecelakaan.

Adenanta di Posisi Ledua Klasemen Sementara

image1211
Di kelas AP250, Herjun Atna Firdaus mengamankan posisi pertama di balapan pertama, sementara Ramadhipa harus absen dari balapan kedua setelah mengalami high side pada sesi pemanasan.

Hasil ini membuat Adenanta tetap berada di posisi kedua klasemen SS600 dengan 141 poin. Veda berada di peringkat keenam dengan 89 poin, sedangkan Rheza di peringkat ketujuh dengan 77 poin.

Di kelas AP250, Herjun Atna Firdaus mengamankan posisi pertama di balapan pertama, sementara Ramadhipa harus absen dari balapan kedua setelah mengalami high side pada sesi pemanasan. Meski demikian, Herjun berhasil finish di posisi keempat pada balapan kedua dan kini memimpin klasemen dengan 132 poin, diikuti Ramadhipa di posisi kedua dengan 122 poin.

Andy Farid Izdihar dari Honda Asia Dream Racing (HADR) juga tampil kompetitif, meskipun harus puas finish di posisi keempat pada balapan pertama dan posisi kelima pada balapan kedua, membuatnya berada di posisi kedua klasemen sementara dengan 140 poin.

Baca juga  5 Kelebihan dan Kekurangan Honda Supra GTR 150

General Manager Marketing Planning and Analysis PT Astra Honda Motor (AHM), Andy Wijaya, mengapresiasi perjuangan para pebalap AHRT. “Kami berterima kasih atas dukungan yang diberikan kepada pebalap kami di ARRC Sepang. Hasil ini merupakan bukti dari pembinaan berjenjang dan dukungan teknologi produk Honda. Kami optimis untuk menghadapi putaran final di ARRC Buriram mendatang dengan semangat Satu Hati,” ujar Andy Wijaya.

Demikian ulasan AHRT raih podium di Asia Road Racing Championship 2024 Sepang. Simak terus Moladin.com untuk update berita terbaru seputar otomotif.

Related Articles

Moladin Digital Indonesia








Logo Kementerian Komunikasi dan Informatika