Jumat, Maret 29, 2024
Banner-Wuling-EV-Blog

Ini Alasan Mesin Honda City Hatchback RS Tanpa Turbo

by Baghendra Lodra
Review Honda City RS Hatchback

Mesin Honda City Hatchback RS di Indonesia, menggunakan kubikasi 1.500 cc dengan teknologi naturally aspirated atau tanpa turbo. Berbeda dengan versi mobil yang meluncur di Thailand, pakai turbo 1.000 cc.

Kenapa demikian? Sales & Marketing Director PT Honda Prospect Motor (HPM), Yusak Billy mengatakan bahwa jantung mekanis tersebut paling cocok buat masyarakat Tanah Air. Performanya masih yang terbaik di kelasnya, sekaligus punya konsumsi BBM yang efisien.

“Mesin 1.500 cc ini cocok untuk konsumen Indonesia,” beber Yusak ke wartawan saat peluncuran mobil yang berlangsung virtual, Rabu (3/3/2021).

Di atas kertas, performa mesin Honda City Hatchback RS lebih baik dari kompetitor. Sanggup melontarkan torsi puncak 145 Nm pada 4.300 rpm dan tenaga maksimal 121 PS pada 6.600 rpm. Bandingkan saja dengan Toyota Yaris sebagai rival yang cuma bisa mengeluarkantorsi 140,2 Nm pada 4.200 rpm dan tenaga 107 PS pada 6.000 rpm.

Lalu kompetensinya juga lebih baik dari Honda Jazz. Hal ini dikarenakan, City Hatchback RS menggunakan mesin yang benar-benar baru. Jika memang melihat kapasitas memang tidak berbeda, masih 1.500 cc. Hanya saja dari sisi jeroan, banyak sekali revisi yang dilakukan.

Baca juga  Honda CR-V Hybrid Masuk Indonesia, Berapa Harganya?

Ingin tahu detail dari mesin Honda City Hatchback RS? Simak bahasan di bawah ini:

Mesin 1.500 cc DOHC dengan Torsi dan Tenaga Lebih Baik

mesin honda city hatchback rs

Performa mesin terbaru DOHC 1.500 cc milik City Hatchback RS merupakan yang terbaik di kelasnya

Kapasitas mesin Honda City Hatchback RS memang cuma 1.500 cc, seperti halnya Jazz. Hanya saja ternyata detailnya berbeda jauh. Menurut Large Project Leader of Honda City Hatchback dari Honda Motor Co., Ltd., Monozukuri Center, Automobile Business Division, ada banyak pengembangan dari pabrikan berlogo H agar performanya semakin baik.

“Itu pengembangan terbaru dan secara spesifikasinya berbeda. Perubahan signifkan tersebut, termasuk salah satunya dari sistem SOHC ke DOHC yang berpengaruh terhadap torsi dan power, serta efisiensi bahan bakarnya lebih baik,” kata Large Project Leader of Honda City Hatchback dari
Honda Motor Co., Ltd., Satoru Azumi.

Bicara tenaga, ada peningkatan 1 PS dibanding mesin Honda Jazz. Lalu untuk torsi memang tidak berbeda. Meski demikian, torsi puncak bisa didapat di putaran mesin yang lebih rendah. Alhasil rasa berkendara jadi lebih menyenangkan.

Baca juga  Honda Umumkan Harga Civic RS 2021, Jadi Murah?

Soal konsumsi BBM Honda City Hatchback RS, diklaim mampu mengirit bensin 3 persen lebih baik dari Jazz. Hanya saja soal angka pastinya, Satoru tidak membeberkan secara detail.

Bicara gas buang, kini sudah standar EURO 4. Tersedia pula ECON Mode untuk kamu yang menginginkan karakter berkendara lebih hemat BBM sekaligus ramah lingkungan.

Lalu untuk pilihan transmisi ada dua opsi: CVT dan manual 6-percepatan. Kemunculan transmisi manual ini juga menarik, lantaran dikembangkan khusus untuk Indonesia. Sementara versi Thailand hanya menggunakan CVT.

Perfoma Mesin Honda City Hatchback RS Didukung Bodi Aerodinamis

honda city hatchback rs

Desain City Hatchback jauh lebih aerodinamis dibanding Honda Jazz

Bukan cuma mesin Honda City Hatchback RS yang membuat performa berkendara semakin menyenangkan. Ada pula bodi aerodinamis di model pengganti Honda Jazz ini.

Jika melihat dimensi, bodi dibuat lebih panjang dan lebar kalau dibanding pendahulunya. Hanya saja untuk atap lebih rendah.

Ada pula pula kehadiran aerokit ekslusif RS seperti rear bumper dengan diffuser, fog garnish, dan front bumper lower mesh grille. Semua itu diklaim membuat mobil hatchback ini semakin aerodinamis.

Baca juga  Komparasi Honda BR-V Vs Mobilio, Mana Pilihan Kamu?

Bahkan yang juga menarik, pengembangan Honda City Hatchback RS berwujud lebih sproty tersebut dilakukan di Honda Research Development Jepang, dengan melewati terowongan angin. Hal serupa dilakukan pula oleh Honda ketika mengembangkan mobil Formula-1.

Selain mesin Honda City Hatchback RS punya performa mantap, pabrikan berlogo H juga menyediakan fitur keselamatan mumpuni. Walau belum ada Honda Sensing, tapi teknologi safety standar seperti anti-loack braking system (ABS), electronic brake distribution (EBD), dan brake assist (BA) telah tersedia. 

Ditambah lagi Brake Override System, Vehicle Stability Assist (VSA), dan Hill Start Assist (HSA). Kemudian mobil hatchback ini juga punya Emergency Stop Signal serta APAR (Alat Pemadam Api Ringan).

Buat kamu yang tertarik meminang City Hatchback RS, mobil hatchback tersebut tersedia dalam 6 pilihan warna: Phoenix Orange Pearl, Rallye Red, Crystal Black Pearl, Lunar Silver Metallic, Platinum White Pearl, dan Meteoroid Gray Metallic. Soal harga, sampai sekarang belum diumumkan, tapi kemungkinan tembus Rp 300 jutaan.

Untuk informasi terbaru dan terlengkap seputar dunia otomotif, pantau terus Moladin!

Related Articles

Moladin Digital Indonesia








Logo Kementerian Komunikasi dan Informatika