Kamis, April 25, 2024
Banner-Wuling-EV-Blog

Yamaha Eropa Rilis MT-125, Tampang Mirip MT-15

by Baghendra Lodra
All New Yamaha MT-125

Moladin – Yamaha Eropa akhirnya resmi meirilis keluarga MT kapasitas mesin kecil terbarunya, yakni All New Yamaha MT-125. Masuk dalam keluarga MT, motor yang satu ini memiliki tampang yang mirip dengan sang kakak Yamaha MT-15 yang dipasarkan oleh Yamaha Indonesia.

Spesifikasi dari Yamaha MT-125 versi terbaru ini memang belum dijelaskan secara gamblang oleh pihak Yamaha Eropa, namun bisa diprediksi kalau pembaruan yang ada pada MT-125 ini akan berstandar emisi Euro 5.

Lanjut kita ngomongin soal ubahan yang dibawa oleh All New Yamaha MT-125, tampilannya lebih sangar daripada edisi sebelumnya, terlihat adanya ubahan pada bagian headlamp dan stoplamp yang sudah menggunakan LED, tapi sayangnya di bagian sein masih menggunakan lampu biasa.

Bagian kaki-kakinya juga terasa mantap, untuk bagian suspensi depan menggunakan upside down (USD). Sementara bagian kalipernya terasa lebih mewah dibanding dengan kepunyaan MT-15, menggunakan rem cakram yang kaliper remnya pakai tipe radial, dengan posisi berada di bagian kiri, serta bagian velg palangnya mirip denga versi fairing dari R125.

Baca juga  7 Rekomendasi Spion Honda PCX 2018 yang Pas Buat Modifikasi

Kaliper terlihat mewah ketimbang MT-15Kaliper terlihat mewah ketimbang MT-15

Menyoal bagian sasisnya nih Moladiners, All New Yamaha MT-125 masih menggunakan sasis yang nyaris sama dengan versi pendahulunya, namun yang terbaru ini memiliki dimensi lebih panjang dan lebih lebar.

Fitur All New Yamaha MT-125 juga canggih dari biasanya, berbeda dan berkelas. Sudah dilengkapi dengan speedometer terbaru yang full digital serta untuk mesinnya disematkan teknologi variable valve actuation (VVA).

 

All New Yamaha MT-125 Bawa Mesin 125cc

Kapasitas mesin 125cc dengan teknologi VVAKapasitas mesin 125cc dengan teknologi VVA

Kalau tadi sudah ngomongin soal desain dan bagian kaki-kakinya, sekarang kita bahas soal dapur pacunya. Yamaha MT series di Eropa terbaru ini memakai mesin 124cc 1 silinder, berpendingin cairan.

Disematkannya fitur VVA, bikin naked sport Yamaha ini semburkan power maksimal 15PS/10.000rpm dan torsinya juga cukup nendangg, 11,5Nm/8000rpm. Punya power dan torsi yang gak malu-maluin, tapi juga irit BBM, pasalnya motor ini diklaim hanya mengkonsumsi 2liter/100km.

 

[product product=”Yamaha MT 15″ images=”https://cdn.moladin.com/motor/yamaha/Yamaha_MT_15_20224_79569_large.jpg” url=”https://moladin.com/motor/yamaha/yamaha-yamaha-mt-15″ price=”Rp. 1.538.000,-*” description=”*Angsuran mulai dari” button=”AJUKAN SEKARANG”]

Baca juga  Rossi: Yamaha Sudah Kompetitif, Tapi Belum Maksimal

 

Baca juga;

Related Articles

Moladin Digital Indonesia








Logo Kementerian Komunikasi dan Informatika