Jumat, Maret 29, 2024
Banner-Wuling-EV-Blog

Bengkel Spesialis Kampas Kopling Matic, Custom Harian Maupun Balap

by Baghendra Lodra
bengkel-spesialis-kampas-kopling-matic

Moladin – Performa motor tipe sport, bebek hingga matic sangat tergantung pada kualitas dan kemampuan kampas kopling. Baik itu tipe basah atau kering. Selama permukaannya belum tipis, rusak atau gosong akibat terbakar, kemampuan tunggangan dijamin masih mantap.

Beruntung, kalau ada mekanik atau bengkel yang menekuni bidang yang satu ini. Maka orang tersebut bukan cuma tahu persoalan pada kampas kopling, tapi juga mampu memperbaikinya.

Griyan Kedia, mekanik 126 Project yang menekuni usaha pantek kampas kopling untuk semua jenis motor matik. Yuk kita telusuri apa kelebihan bengkel ini!!!

 

[product product=”Yamaha Xmax 250″ images=”https://cdn.moladin.com/motor/yamaha/Yamaha_Xmax_250_9907_79511_large.jpg” url=”https://moladin.com/motor/yamaha/yamaha-xmax-250-premium-matic-4-stroke-sohc” price=”Rp. 4.500.000,-*” description=”*DP mulai dari” button=”AJUKAN SEKARANG”]

 

Kampas Kopling Pantek Buat Matic Harian dan Balap

Selama dua tahun, Griyan Kedia mempelajari dan mendalami seluk-beluk di bidang kampas kopling matic. Kenapa? Karena menurutnya kampas kopling terutama pada motor matic merupakan parts yang bisa dikatakan cepat habis akibat pemakaian.

“Nah, dari situ saya mempelajarinya agar kampas bikinan saya ini tidak cepat habis dan berguna juga untuk keperluan balap,” ujar mekanik 126 Project yang beralamat di Jalan Pendowo Raya, No 84, Limo–Depok, Jawa Barat.

Baca juga  Scrambler Terbaru Dari Triumph, Coming Soon Bulan depan!

Pria yang juga aktif di dunia balap motor ini menambahkan, “material yang kita pakai gunakan bahan khusus. Sehingga dijamin tidak ada gejala slip saat pemakaian harian atau keperluan balap. Hal itu karena bahannya import dari dari Negara tetangga,” imbuh Griyan.

Kampas kopling maticKampas kopling matic siap di custom buat harian juga balap | Foto: Contributor Moladin

Meski materialnya import, pria ramah ini tetap menawarkan harga yang tergolong murah. Hal ini bertujuan agar konsumen dapat bandingkan mana yang lebih enak dan tidak slip.

“Kita membagi tiga kategori. Untuk matic ukuran kecil seperti Yamaha Mio, Honda BeAT dan Scoopy saya biasa kasih harga sekitar Rp 250 ribu. Kemudian kelas menengah yaitu Honda Vario, PCX dan Yamaha Nmax dipatok dengan harga Rp 300 ribu. Lalu diatasnya lagi macam Piagio dan Benneli harganya Rp 450 ribu, dan terakhir untuk kelas atas seperti Yamaha Xmax 250 berada diangka Rp 750 ribu,” jelas Griyan.

 

[product product=”Yamaha YZF-R15″ images=”https://cdn.moladin.com/motor/yamaha/Yamaha_YZFR15_2078_85640_large.jpg” url=”https://moladin.com/motor/yamaha/yamaha-yzf-r15-2017-sports-liquid-cooled-4-stroke-sohc-4-valve-vva-155cc” price=”Rp. 1.700.000,-*” description=”*DP mulai dari” button=”AJUKAN SEKARANG”]

Baca juga  10 Sentuhan Thailook di Honda PCX Ini Membuatmu Makin Pede!

 

Sistem Tukar Pasang

Moladiners yang ingin membuktikan kualitas produk bengkel ini, bisa langsung datang ke lokasi setiap hari kecuali Jum’at, biasanya mulai aktif dari jam 9 pagi hingga 6 sore. Harga pantek kampas kopling matic sudah termasuk ongkos pasang karena sistemnya tuker pasang.

Sistem tukar pasang kampasSistem tukar pasang kampas | Foto: Contributor Moladin

“Tapi kalau stoknya banyak kita membuka sistem beli tanpa tukar, disini akan mendapat garansi selama enam bulan. Kalau kurang enak atau ada masalah pada sepatu kampasnya bias ditukarkan,” tutup pria 30 tahun yang bias dihubungi via no HP. 081213669793 atau 087741283631.

Baca juga;

Related Articles

Moladin Digital Indonesia








Logo Kementerian Komunikasi dan Informatika