BMW Premium Selection Serpong bisa trade in semua merek. Menarik bukan? Hal tersebut dilakukan BPS untuk memudahkan konsumen mendapatkan mobil BMW atau Mini Cooper bekas idamannya.
Di tahun ini (2022), BMW Astra berkomitmen untuk terus memperluas jaringan diler used car di Indonesia untuk hadir lebih dekat dengan pelanggannya. Peresmian BMW Astra Used Car Serpong merupakan peresmian keempat yang dilakukan oleh BMW Astra awal tahun ini.
Setelah sebelumnya (bulan lalu) BMW Astra Used Car resmikan diler BMW Premium Selection Serpong Sunter yang khusus tampilkan koleksi kendaraan seken BMW dan Mini yang kondisinya masih seperti mobil baru dengan usia kurang dari tiga tahun. Sesuai dengan plan bisnis BMW Astra, hari ini BMW Astra Used Car Serpong secara resmi hadir bagi para pelanggan yang tertarik dengan kendaraan seken BMW dan MINI bersertifikat yang berusia maksimal usia tujuh tahun.
Adapun alasan pembukaan diler BMW Used Car Premium Selection di Tangerang adalah karena permintaan dari konsumen di wilayah tersebut. Dengan demikian, diharapkan konsumen bisa dengan mudah bila ingin menjual atau membeli BMW bekas.
“Sejak pertama kali hadirkan point of sales BMW Astra Used Car Serpong pada 2019 lalu, kami mendapati permintaan akan kendaraan seken BMW dan MINI berkualitas di wilayah Tangerang cukup signifikan, ditunjukkan dengan kenaikan penjualan sebesar 17 % di tahun 2021. Hal ini membuktikan animo para pelanggan di wilayah Tangerang terhadap kehadiran BMW Astra Used Car sangat positif,” ungkap Fredy Handjaja, Presiden Direktur BMW Astra Used Car. (7/2/2022).
Diler BMW Premium Selection Serpong Bisa Trade In Semua Merek
Ada salah satu kelebihan diler BMW Premium Selection Serpong, yaitu konsumen bisa melakukan trade in semua merek mobil, asalkan usianya tidak lebih dari tujuh tahun. Bahkan untuk mobil bekas BMW atau Mini Cooper yang usianya tidak lebih dari 7 tahun namun sudah dalam keadaan modifikasi, diler BPS juga melayaninya.
“Kami melayani semua merek untuk trade in di diler BMW Premium Selection Serpong, asalkan usianya tidak lebih dari tujuh tahun. Hal tersebut kami lakukan agar konsumen lebih leluasa untuk mendapatkan mobil BMW atau Mini Cooper yang diinginkan,” ungkap Jodie O’Tania selaku Director of Communications BMW Indonesia yang juga hadir dalam pembukaan diler BPS Serpong.
“BMW Indonesia menyambut positif peresmian BMW Astra Used Car (BMW Premium Selection) terbaru yang kini hadir dengan layanan lebih lengkap dan area yang lebih luas. Hal ini sejalan dengan strategi BMW Indonesia untuk terus perkuat kehadiran BMW Premium Selection yang menaungi kendaraan seken BMW dan Mini Cooper bersertifikat dan berkualitas tinggi. Bagi BMW pelanggan adalah fokus utama, baik pelanggan kendaraan BMW baru ataupun kendaraan seken BMW. Untuk itu BMW Indonesia bersama dengan BMW Astra akan terus hadirkan layanan terbaik yang relevan dan sesuai dengan gaya hidup pelanggannya. Pastinya juga untuk terus dapat menghadirkan resale value terbaik dari kendaraan BMW,” tutup Jodie.
Moladiners, itulah ulasan mengenai BMW Premium Selection (BPS) Serpong bisa trade in semua merek. Pantau terus Moladin.com untuk bisa mendapatkan informasi otomotif menarik lainnya.