Jumat, April 19, 2024
Banner-Wuling-EV-Blog

Cara Pasang Alarm Mobil Universal, Ikuti 4 Langkahnya

by Firdaus Ali
cara pasang alarm mobil universal

Saat ini banyak beredar alarm mobil universal yang dijual pada toko-toko online. Mayoritas pembelinya berniat ingin memasang sendiri komponen kemamanan kendaraan itu di rumahnya.

Walalu demikian yang perlu diperhatikan, cara pasang alarm mobil universal tidak semudah itu. Sekilas terkesan mudah untuk dilakukan, namun pada dasarnya cara pasang alarm mobil universal harus teliti dan dibutuhkan kehati-hatian agar alarm mobil bisa berfungsi secara optimal.

“Pasang alarm mobil memang bisa dilakukan sendiri di rumah, namun sebagai catatan bahwa alarm mobil itu berhubungan dengan kelistrikan mobil, jadi harus waspada dan teliti saat memasangnya agar tidak terjadi konsleting dan alarm bisa berfungsi optimal,” ujar Kevin, salah satu pemilik toko aksesoris mobil dibilangan Cinere (27/10/2021).

Nah, jika kamu berniat membeli alarm mobil universal dan ingin memasangnya sendiri ada baiknya menyimak ulasan berikut.

Inilah Cara pasang alarm mobil universal

1. Mencocokan alarm mobil

cara pasang alarm mobil universal

Saat membeli alarm mobil di toko aksesoris mobil, konsultasikan dahulu dengan pihak toko online. Informasikan jenis mobilnya dan usahakan mereka tahu betul kondisi kelistrikan mobil kamu.

Sebab, beberapa hal yang harus diperhatikan sebelum memasang alarm adalah penempatannya harus menyesuaikan jenis mobil. Instalasi kelistrikan serta sumber tenaganya pasti berbeda-beda tiap kendaraan.

2. Memilih alarm sesuai budget dan kebutuhan

Langkah selanjutnya dalam cara pasang alarm mobil universal adalah memilih alarm yang pas dengan tipe mobil, dan tentunya pilih merek sesuai dengan budget dan kebutuhan.

Baca juga  6 Cara Mengatasi Mobil Mogok di Tol, Jangan Panik!

Ketika membeli satu paket central lock dan alarm, di dalamnya terdapat berbagai macam komponen. Dimulai dari empat batang penarik dan pendorong, empat buah pistol penggerak atau lock actuator, satu set kabel untuk empat pintu, serta satu central lock module dengan delapan poin konektor. Pastikan bahwa semua komponen tersebut tersedia ketika membelinya.

3. Pemasangan actuator dan modul

cara pasang alarm mobil universal

Langkah pertama adalah mengebor bagian dalam pintu untuk tempat dudukan actuator. Perlu diperhatikan bahwa pada komponen lock actuator yang memiliki 5 buah kabel berwarna hitam, putih, coklat, hijau, dan biru harus ditempatkan pada bagian pintu utama atau pintu pada sisi setir berada.

Sedangkan lock actuator yang lainnya hanya berkabel dua warna yakni hijau dan biru ditempatkan pada bagian pintu lain.

Kemudian pasang kabel bawaan central lock sesuai bagiannya pada modul lock actuator. Agar terlindungi dengan baik, modul central lock diletakkan di bawah dashboard. Setelahnya lanjutkan dengan memasang kabel power pada modul central lock ke bagian aki mobil. Umumya pada bagian ini kabel merah menjadi kabel kutub positf (+) dan hitam adalah kabel untuk kutub negatif (-).

Jika sudah terpasang semua, baiknya cek terlebih dahulu dengan cara mengunci dan membuka tuas kunci pintu. Jika pemasangannya sudah benar maka pintu yang lain juga akan mengikutinya.

Baca juga  Cara Memilih Carbon Cleaner yang Bagus untuk Mobil di 2021

4. Menyambungkan central lock dengan remote alarm

Setelah selesai pemasangan actuator dan modul alarm di mobil, langkah selanjutnya dalam cara pasang alarm mobil universal adalah menyambungkan remote alarm dengan central lock.

Sambungkan kabel merah pada aki mobil kutub positif (+), sebaliknya kabel hitam ke kutub negatif (-). Kemudian kabel warna coklat disambungkan pada bagian lampu sein kanan dan kiri. Sedangkan kabel warna pink dihubungkan ke speaker atau sirine bawaan.​​​​​​​

Setelah selesai memasangnya dengan sempurna, lanjutkan dengan menyambungkan kabel lain yang harus dipasang ke arah central lock. Dan umumnya pada bagian ini ada setidaknya 6 buah warna kabel yang masing-masing kabel tersebut antara lain:

Kabel Oranye serta Oranye Hitam ini di paralel untuk disambungkan ke bodi mobl sebagai kutub negatif (-). Sementara untuk kabel Kuning dan Kuning Hitam diparalel untuk disambungkan ke kabel merah sebagai kutub (+) pada aki mobil.

Kemudian untuk kabel Putih serta Putih Hitam disambungkan ke kabel berwarna Putih dan Coklat pada central lock diatas. Jika sudah maka cara memasang alarm mobil ini sudah selesai. Untuk memastikan berhasil tidak, silahkan kalian pencet tombol buka kunci serta tutup kunci dan sirine serta yang lainnya.

Baca juga  7 Cara Berkendara Eco Driving untuk Hemat BBM Mobil

Warna kabel alarm yang harus diperhatikan

alarm mobil tidak berfungsi

  • Merah

Umumnya disambungkan kebagian aki mobil dengan kutub positif (+).

  • Hitam

Biasanya kabel hitam ini memiliki ukuran yang lebih besar, karena akan di hubungkan ke bagian bodi mobil alias kutub negatif (-).

  • Coklat

Kabel ini ada dua yang akan terhubung ke bagian lampu sein kanan dan kiri.

  • Pink

Kabel warna ini akan terhubung ke spiker (sirine) bawaan dalam satu paket pembelian remote alarm, jika ingin memasangkannya pada klakson maka kalian perlu menambahkan relay.

  • Merah hitam

Kabel ini biasanya akan digunakan untuk di hubungkan ke bagian bagasi, namun umumnya kabel ini tak digunakan.

“Pemasangan alarm mobil jangan sampai salah menyambung kabelnya, karena bisa berpotensi korslet dan bisa mengakibatkan modul alarm mobil rusak. Jika sudah begitu maka alarm mobil tidak akan bisa berfungsi,” tutup Kevin.

Moladiners, itulah ulasan mengenai cara pasang alarm mobil universal. Kalau kamu ingin mencobanya perhatikan warna kabelnya ya, jangan sampai salah. Namun jika dirasa ragu, baiknya meminta tolong tenaga profesional untuk memasang alarm mobil tersebut.

Untuk informasi seputar otomotif menarik lainnya, pantau terus Moladin.com.

Related Articles

Moladin Digital Indonesia








Logo Kementerian Komunikasi dan Informatika