Rabu, April 24, 2024
Banner-Wuling-EV-Blog

Chery Siap Hadir di IIMS 2022, Bawa SUV Terbaru!

by Baghendra Lodra
chery siap hadir di iims 2022

Merek mobil asal Cina, Chery siap hadir di IIMS 2022. Informasi ini kami dapatkan langsung dari juru bicara yang mewakili Managing Director PT Chery Motor Indonesia, Qin Gang.

“Kami ada rencana ke IIMS di Februari, lebih ke offically saja bahwa kami sudah hadir secara resmi,” jelasnya saat dihubungi Moladin via telepon, beberapa waktu lalu.

Mereka pun mengaku bakal memerkan salah satu produk andalannya di pameran otomotif akbar tersebut. Bocorannya adalah berjenis SUV.

Dengan Chery siap hadir di IIMS 2022, berarti gempuran mobil Cina di dalam negeri semakin ramai. Sebelumnya sudah ada Wuling dan DFSK yang mencapkan kukunya lebih dulu di Tanah Air.

Hal menarik lain, Chery bahkan punya rencana ambisius untuk pasar otomotif Indonesia. Salah satunya dengan menjual mobil-mobil yang dirakit di Indonesia. Oleh karenanya mereka siap membuat pabrik di dalam negeri.

Selanjutnya dari pabrik sendiri tersebut, merek asal Cina ini siap memproduksi produk dengan mesin konvensional maupun elektrifikasi. Dari rencana mereka, pabrik Chery Indonesia bakal selesai pada 2024. Istimewa bukan?

Baca juga  Chery Balik Ke Indonesia, Pamer Tiga SUV Sekaligus

Meski demikian untuk tahap pertama, Chery akan kerja bareng dengan pabrik lokal. Jadi produk yang dijual pada 2022, sudah dirakit di Indonesia alias bukan impor.

“Kami punya planning panjang, selain ada rencana untuk bangung pabrik. Di waktu yang bersamaan, kami akan bekerjasama dengan CKD lokal assembling yang ada di Indonesia, agar tidak wasting time. Kita ingin memanfaatkan market juga selama pembangunan pabrik dua tahun itu,” beber Qin.

Chery Fokus Jualan SUV di Indonesia

chery siap hadir di iims 2022

Sosok Chery Tiggo 7 Pro

Seperti disebutkan di atas, selain Chery siap hadir di IIMS 2022, mereka pun akan memasarkan produk yang dirakit lokal. Lalu apa saja mobilnya?

Ternyata untuk tahap awal, Chery fokus menggarap pasar SUV. Ada tiga produk yang rencananya bakal dijual secara bertahap pada 2022.

“Kami akan perkenalkan Pro Series, mulai dari Tiggo 4, Tiggo 7, dan Tiggo 8,” kata Qin.

Jika melihat secara global, artinya Tiggo 4 Pro merupakan SUV dengan dimensi paling mungil yang memiliki mesin 1.500 cc. Jika hadir ke Indonesia akan berhadapan dengan Honda HR-V dan MG ZS.

Baca juga  Chery Ekpansi Diler di Jakarta Pusat, Target 25 unit Perbulan

Lalu Tiggo 7 pro, dimensinya lebih besar dan pakai mesin 1.500 cc turbo. Maka SUV tersebut siap menghadang Honda CR-V, Wuling Almaz RS, dan MG HS.

Kemudian yang terakhir Chery Tiggo 8 Pro, dimensinya paling bongsor dengan mesin 1.600 cc turbo. Kapasitas penumpangnya bisa memuat 7-orang. Mobil ini siap berhadapan dengan Toyota Fortuner bensin.

“Yang kami tawarkan itu, Chery identik dengan teknologi. Memang di Cina, kami lebih dari 20 tahun menciptakan inovasi teknologi. Itu sudah menjadi reputasi Chery sendiri di sana,” jelas Qin.

Dengan demikian semua produk Chery siap dijual dengan teknologi lengkap. Soal harga, Qin mengklaim bakal sangat kompetitif. Ya, sebenarnya dua keunggulan itu selayaknya mobil Cina lain yang sudah dipasarkan di Indonesia.

Itulah tadi bahasan Chery siap hadir di IIMS 2022 serta komitmennya untuk Indonesia. Jika kamu mau tahu informasi lebih lengkap seputar otomotif, pantau terus Moladin!

Related Articles

Moladin Digital Indonesia








Logo Kementerian Komunikasi dan Informatika