Jumat, Maret 29, 2024
Banner-Wuling-EV-Blog

Mau Beli Daihatsu Sirion Bekas? Berikut Harga Lengkapnya!

by Deni Ferlindungan
Sejarah Daihatsu Sirion

Harga Daihatsu Sirion Bekas – Membeli mobil bekas jadi salah satu solusi, ketika ingin membeli mobil dengan budget yang terbatas. Dengan dana yang dimiliki, setidaknya dapat membeli mobil yang sesuai keinginan dan kebutuhan.

Seperti halnya membeli mobil jenis city car, seperti Daihatsu Sirion. Dalam kondisi bekas, mobil ini dijual dengan harga yang sangat terjangkau, tergantung tahun dan juga kondisi.

Perawatan juga cenderung mudah dengan budget tidak mahal. Khas mobil-mobil keluaran Daihatsu.

Buat kamu yang ingin beli mobil ini dalam kondisi bekas, kami beberkan rincian harga Daihatsu Sirion Bekas lengkap dengan kondisinya dari tahun ke tahun. Simak bahasan berikut:

Daihatsu Sirion Bekas dari Generasi ke Generasi

Harga Daihatsu Sirion bekas

Daihatsu Sirion bekas merupakan pilihan city car yang patut dipertimbangkan

Perjalanan mobil ini di Indonesia sudah lebih dari sepuluh tahun. Sirion mulai diperkenalkan pada 2007, kemudian mengalami beberapa kali penyegaran sampai sekarang.

Eksistensi Sirion yang tidak pernah padam, menjadi keunggulannya. Walau dari sisi penjualan, memang tidak terlalu laris. Hal ini bisa jadi kelebihan tersendiri, terutama buat kamu yang ingin memiliki mobil eksklusif. Tidak banyak kembarannya di jalan.

Sebelum beli Daihatsu Sirion bekas, ada baiknya simak perjalanannya dari generasi pertama, hingga yang terakhir.

Daihatsu Sirion Generasi Pertama 2007, Mulai Rp65 Juta

Sirion generasi pertama

Daihatsu Sirion pertama menggantikan Daihatsu Ceria di segmen city car Tanah Air

Daihatsu Sirion menjadi salah satu pilihan masyarakat yang mendambakan sebuah mobil perkotaan. Terlebih harganya terjangkau serta irit bahan bakar.

Kiprah Sirion di Indonesia di mulai sejak tahun 2007, di mana mobil berukuran mungil ini sejatinya menggantikan Daihatsu Ceria bermain di segmen city car.

Mobil perkotaan Daihatsu ini dibangun menggunakan basis Perodua Myvi yang dijual di Malaysia. Tahap awal mobil ini diimpor dari Negeri Jiran untuk pasar Indonesia. Perjalanan awal Daihatsu Sirion cukup mendapatkan tempat di hati masyarakat Tanah Air.

Daihatsu Sirion generasi pertama yang dipasarkan di Indonesia ditawarkan dalam pilihan mesin K3-VE, DOHC, VVTi  berkapasitas 1.3 liter. Mesin itu menghasilkan tenaga sebesar 90 ps dengan torsi sebesar 116,6 Nm.

Desainnya pun sudah cukup modern untuk, terlihat mobil menyajikan tampilan yang sporty dan yang pasti tidak terlihat tua. Untuk generasi pertama ini desainya masih cenderung membulat.

Harganya sangat bervariasi, Sirion generasi pertama dijual mulai Rp65 – 80 jutaan. Murah memang, namun usianya sudah di atas 10 tahun.

Baca juga:

Baca juga  Catatan Penjualan Daihatsu di 2020, Ada Positifnya!

Daihatsu Sirion facelift 2009 Mulai Rp70 Jutaan

Daihatsu Sirion facelift 2009

Meluncur tahun 2009 di Indonesia

Daihatsu Sirion di Indonesia mendapatkan sejumlah penyegaran pada 2009. Ubahan paling terasa terlihat pada eksteriornya, yang memiliki desain lebih modern. Terutama pada desain gril dan bumper baru, ketimbang model sebelumnya.

Secara tampilan Daihatsu Sirion model 2009 lebih sporty. Desainnya pun tak terlalu membulat. Lekukan khas hatchback justru lebih terasa pada model ini. Bagian belakang terlihat memiliki desain yang melandai.

Sayangnya untuk urusan jantung mekanisnya tak mengalami perubahan.

Kalau kamu tertarik, harga pasaran Daihatsu Sirion facelift 2009 mulai Rp70 – 95 jutaan.

Daihatsu Sirion Generasi Kedua 2011, Harga Tidak Sampai Rp100 Juta

Daihatsu Sirion Generasi Kedua 2011

Generasi kedua Daihatsu Sirion meluncur di tahun 2011

Dua tahun berselang, Daihatsu Indonesia meluncurkan generasi terbaru di tahun 2011 lalu. Peluncurannya dilakukan bersamaan  ajang Indonesia International Motor Show (IIMS).

Secara tampilan, city car hatchback ini mengalami ubahan yang cukup signifikan pada sisi desainnya. Tampilan jadi lebih stylish dan juga sporty, bias dibilang mobil ini semakin cocok untuk pasar kaum milenial yang memang diincarnya.

Desain lampu utama pada model 2011 itu tampil lebih menyipit. Desain gril juga turut berubah, serta bumper terlihat mendapatkan penyegaran jika dibandingkan dengan model sebelumnya.

Dari sisi fitur juga Daihtsu Sirion generasi kedua mendapatkan ubahan, seperti head unit baru. Serta dilengkapi dengan fitur keselamatan modern, yakni ABS, EBD, dan Isofix.

Untuk jantung mekanisnya pun tidak mengalami perubahan, masih menggunakan mesin berkapasitas 1.3 liter.

Pasaran untuk harga Daihatsu Sirion generasi kedua ini, tidak sampai Rp100 jutaan.

Daihatsu Sirion facelift 2015, Mulai Rp112 Jutaan

Daihatsu Sirion facelift 2015

Daihatsu Sirion generasi kedua facelift di tahun 2015

Di tahun 2015, Daihatsu Sirion kembali menyandang status facelift. Kali ini tidak banyak mengalami ubahan. Ubahan paling terlihat lagi-lagi pada sisi eksteriornya, untuk model ini Daihatsu Sirion terlihat lebih garang dan sporty.

Pada model facelift 2015, Daihatsu Sirion mengusung gril baru dengan dominasi kelir hitam. Bumper pun mendapatkan sentuhan baru, setidaknya dengan perubahan ini mampu menunjang tampilan Sirion makin terasa sporty.

Daihatsu Sirion model 2015 juga telah dilengkapi lampu Projector dan LED Position Lamp. Tampilan semakin terasa menarik berkat hadirnya fog lamp dengan desain baru yang menghiasi bagian bonnet.

Bagian pelek juga memiliki desain baru berukuran 14 inci yang terlihat serasi dengan postur bodi. Pada bagian belakang juga tersedia muffler cutter pada knalpot-nya sehingga memberi aroma Racing jadi terasa.

Baca juga  Daihatsu Umumkan Harga Sigra Facelift 2022, Semakin Mahal!

Di sisi lain, fitur Rear Spoiler serta lampu LED Clear Type semakin memberi kesan modern bagi bodi belakangnya. Dari penyegaran kali ini, kami sekilas merasakan seperti bukan Facelift tapi sudah serasa generasi baru.

Pada sisi interiornya, pada bagian dasbor telah dilengkapi dengan sejumlah fitur, seperti Tilt Steering, Electric Power Steering (EPS) dan tombol pengaturan audio.

Banderol pasaran untuk Daihatsu Sirion dengan aura sportif ini mulai Rp112 jutaan. Mahal karena selain tahun muda, tampilannya juga paling tampan!

Daihatsu Sirion Generasi Ketiga 2018, Harga Mulai Rp135 Jutaan

Sirion generasi terakhir

Daihatsu Sirion Generasi Ketiga meluncur di tahun 2018

Memasuki generasi ketiga, yang saat ini masih dipasarkan di Indonesia. All New Daihatsu Sirion berbekal sejumlah perubahan. Kali ini perubahan terbilang cukup drastic jika dibandingkan dengan generasi sebelumnya.

Secara dimensi Daihatsu Sirion generasi ketiga ini memiliki ukuran 3.895 x 1.735 x 1.525 mm (PxLxT), jarak sumbu roda 2.500 mm dan ground clearance 150 mm. Dimensi itu setidaknya memberikan proporsi pas untuk sebuah city car yang lumayan besar. Bahkan mendekati medium hatchback setingkat diatasnya.

Selain itu, berbekal jarak sumbu roda, interior Daihatsu Sirion terasa lapang. Apalagi baris penumpang belakang. Bagasi juga cukup mengakomodir kebutuhan barang dengan kapasitas 277 liter, bisa ditambah dengan melipat rata kursi penumpang.

Sistem pengeremannya telah menggunakan ventilated disc brake dengan booster di depan, belakang masih model tromol.

Pada generasi terbaru ini, mobil berkapasitas 5 penumpang itu dilengkapi lampu LED yang bisa diatur ketinggian sorotannya (levelling adjuster). Selain itu ada juga fitur follow me home, yang masih menyala sesaat ketika mobil sudah dimatikan, dikunci dan pemilik meninggalkan mobil.

Sementara untuk lampu belakang, menggunakan LED kombinasi, dan semua wiper (depan dan belakang) sudah dilengkapi sensor otomatis.

Pada sisi interiornya, telah menggunakan head unit layar sentuh berukuran 6,2 inci, kontrol audio-telepon pada palang kemudi, tiga port USB (untuk penumpang depan dan belakang), pengatur spion dan tombol Start/Stop, untuk menyalakan dan mematikan mesin tanpa anak kunci.

Lantaran model barunya masih seperti ini, wajar ketika harganya tinggi. Harga pasarannya mulai Rp135 – 165 juta, tergantung tahun dan kondisi mobil.

Tips Membeli, Harga Daihatsu Sirion Bekas Bukan Segalanya

harga daihatsu sirion bekas

Daihatsu Sirion memiliki mesin berkapasitas 1.3 liter

Kalau mau beli Daihatsu Sirion bekas, ingatlah harga bukan segalanya. Jangan sampai tergiur hanya dengan banderol murah. Utamakan kualitas kendaraan, karena kalau beli dengan kualitas jelek bisa menyesal kemudian hari.

Baca juga  Beli Daihatsu Sirion atau Suzuki Baleno?

Supaya kamu tidak mengalami hal buruk ketika membeli Sirion bekas. Ada baiknya ketahui tipsnya berikut ini:

1. Sebaiknya Beli Kendaraan Tahun Muda

Usahakan untuk memilih kendaraan dengan tahun yang lebih muda. Biasanya kondisi lebih baik. Sementara dari sisi fitur dan kelengkapan lain juga lebih modern dibanding tahun lama.

2. Cek Kaki-Kaki Sirion Bekas, yang Sering Bermasalah di Karet Support Suspensi Depan

Permasalahan yang sering dijumpai untuk Daihatsu Sirion bekas adalah bunyi gluduk-gluduk saat berkendara. Kebanyakan terjadi di bagian depan, terutama kaki-kaki.

Kalau mengalami masalah ini, cek karet support sokbreker depan yang kemungkinan sudah aus. Penyebabnya adalah Sirion produk impor dari Malaysia, jadi karet support disesuaikan dengan kondisi jalan Negeri Jiran yang lebih halus.

Sementara jalan di Indonesia, banyak yang rusak dan berlubang. Alhasil karet support itu lebih mudah aus. Selain karet support, kamu juga cek tie rod dan bearing.

Hal tersebut juga wajar, mengingat Sirion adalah mobil berpenggerak roda depan. Kaki-kaki depan city car ini jadi harus kerja ekstra. Selain menggerakkan roda juga menikung ke kiri dan ke kanan.

3. Lakukan Test Drive

Sebelum memutuskan membayar kendaraan bekas yang akan dibeli, sebaiknya melakukan test drive. Dengan demikian, kamu jadi mengetahui kondisi mobil secara keseluruhan.

Bukan cuma interior, tapi juga performa mesin, pengereman, suspensi, dan lain-lain. Tidak lupa cek juga kelengkapan dokumennya. Kalau ada yang tidak sesuai, Anda bisa membatalkannya.

Saat melakukan pengecekan, sebaiknya membawa orang yang memang ahli pada bidangnya. Jangan asal membawa orang atau malah mengecek sendiri padahal tidak paham.

4. Perhatikan Harga Pasaran Daihatsu Sirion Bekas

Selalu memperhatikan harga Daihatsu Sirion bekas di pasaran. Setiap daerah umumnya memiliki harga yang berbeda. Kamu bisa gunakan patokan tabel yang sudah kami buat di bawah.

Jangan pula menganggap harga yang ditawarkan adalah harga final. Sebenarnya harga itu bisa ditawar. Lakukan penawaran harga sesuai dengan kondisi.

Tabel Harga Daihatsu Sirion Bekas

Model

Harga

Daihatsu Sirion Generasi pertama (2007-2009) Rp 65 juta – 80 juta
Daihatsu Sirion facelift (2009-2011) Rp 70 juta – 95 juta
Daihatsu Sirion Generasi Kedua (2011-2015) Rp 80 juta – 99 juta
Daihatsu Sirion facelift (2015-2018) Rp 112 juta – 135 juta
Daihatsu Sirion Generasi Ketiga (2018-Kini) Rp 135 juta – Rp 165 juta

Baca juga:

Related Articles

Moladin Digital Indonesia








Logo Kementerian Komunikasi dan Informatika