Lamborghini Invencible & Autentica resmi diluncurkan di Italia. Menariknya, kedua mobil Super Car ini adalah produk flagship terakhir dari Lamborghini yang menggunakan mesin V12. Oleh karena itulah, harganya bakal sangat mahal. Prediksi beberapa media, akan di atas $500.000 atau setara Rp 7,5 miliar.
Kalau masuk Indonesia, pastinya harga dari Invencible dan Autentica bakal tembus berkali-kali lipat. Maklum, karena pajak barang mewah!
Sebelum si kembar V12 hadir, Lamborghini sebenarnya sudah melahirkan Aventador V12 LP 780-4 Ultimae pada 2021, digadang-gadang jadi model terakhir dengan mesin V12. Hanya saja, kini jantung mekanis murni tanpa sentuhan elektrifikasi itu, digunakan lagi di Invencible & Autentica. Bedanya, Lamborghini mengkalim bahwa ini merupakan benar-benar model terakhir untuk mesin V12. Setelahnya, Lamborghini akan mengembangkan mobil-mobil dengan mesin hybrid.
Dilansir dari Carscoops, Lamborghini Invencible & Autentica dibangun menggunakan platform Aventador. Di mana desain eksteriornya banyak mengambil inspirasi dari model yang dibuat khusus Lamborghini seperti Sesto Elemento, Reventon, Veneno dan Essenza SCV12.
Aura Super Car memang kental menyelimuti dua mobil baru bermesin V12 ini. Hal itu bisa dilihat dari bagian depan Invencible dan Autentica yang mengadopsi headlamp mirip mata panah yang dikombinasikan dengan desain hidung rendah dan lancip, splitter, dan kap mesin berventilasi.
Sementara itu, bagian belakang menampilkan desain lampunya bergaya heksagonal. Dimana tema yang sama juga diusung pada ujung knalpot dan struktur diffuser yang memperlihatkan bagian ban belakang.
Perbedaan Lamborghini Invencible & Autentica
Adapun perbedaan yang kentara dari kedua model ini adalah desain sayap belakang. pada Lamborghini Invencible berdesain bergaya tunggal, sedangkan model Autentica dipasangkan sirip kembar (terpisah) serta dua ‘kubah’ di belakang jok.
Oh ya, untuk Lamborghini Invencible hadir dengan warna merah Rosso Efesto yang serasi dengan bagian atap karbon berwarna hitam. Kemudian untuk Lamborghini Autentica hadir dengan warna hitam Grigio Titans yang dipadukan dengan aksen kontras Giallo Auge pada komponen aero.
Masuk ke dalam kabin interior, secara kasat mata tampilannya masih mirip dengan model Lamborghini bermesin V12 lainnya. Namun begitu, jika dilihat lebih spesifik desainnya berbeda.
Lubang ventilasi AC didesain dengan gaya 3D heksagonal. Kemudian panel instrumen juga hadir dengan desain baru yang mampu menampilkan berbagai informasi mobil. Namun begitu, sayangnya kedua mobil itu tidak dilengkapi dengan headunit touchscreen.
Selanjutnya, untuk Lamborghini Invencible jok, dashborard dan doortrim dibalut dengan material kulit Alcantara yang berkualitas serta kombinasi warna merah dan hitam menyelaraskan warna body eksteriornya.
Untuk Lamborghini Autentica, bagian interiornya sama persis dengan tampilan Lamborghini Invenible. hanya saja kabin interior didominasi oleh warna hitam dengan benang jahitan berwarna hijau pupus.
Performa Mesin V12 Invencible & Autentica
Dengan harga yang mahal, tentu performa Lamborghini Invencible & Autentica istimewa. Keduanya dibangun menggunakan sasis monokok serat karbon dari Aventador. Hal ini umum digunakan oleh mobil produksi khusus dan produksi terbatas, seperti Lamborghini Veneno, Centenario, Sian FKP 37, Essenza SCV12, Countach, LPI 800-4, SC18 Alston dan SC20.
Untuk jantung pacunya, kedua mobil Super Car ini menggunakan mesin yang sama dengan Aventador. Yaitu mesin V12 6.5 liter yang tenaganya diklaim sebesar 769 hp dan torsi puncaknya mencapai 720 Nm
Tenaga besar itu ditransfer melalui gearbox ISR 7-percepatan. Menariknya, kedua mobil ini juga sudah dilengkapi dengan sestem kemudi dinamis Lamborghini yang memungkinkan dapat mengendalikan keempat roda.
Sebagai informasi, Lamborghini mengungkapkan bahwa kedua model ini merupakan produk flagship yang terakhir menggunakan mesin V12. Dalam keterangan resminya, pihak Lamborghini juga mengungkapkan bahwa dalam beberapa minggu ke depan, akan hadir Aventador bermesin plug-in hybrid.
Moladiners, itulah ulasan mengenai Lamborghini Invencible & Autentica Meluncur di Italia. Simak terus Moladin.com untuk informasi otomotif menarik lainnya.