Harga Motor Aura Halo Penta 150, Lebih Mahal Atau Lebih Murah Dari Honda Stylo?

Berikut informsai mengenai Harga sepeda motor Aura Halo Penta 150 ternyata lebih mahal dari banderol Honda Stylo. Punya desain klasik modern, motor matik asal Cina ini terlihat menarik.

Soal tampilan, sekilas Aura Halo Penta 150 mengusung desain yang mirip dengan skuter retro Italia, utamanya bagian fascia depan. Tetapi bagian belakangnya malah mirip Peugeot Django.

Meski mirip dengan 2 brand asal Eropa, Aura Halo Penta 150 ada sentuhan berbeda, seperti lampu depan berbentuk segi lima yang unik. Kemudian desain kokpit dan garis pada bodi juga tampil dengan kombinasi dimensi menarik yang membuatnya unik.

Bicara dapur pacunya, Halo Penta 150 dilengkapi mesin 149 cc, 1 silinder, berpendingin cairan, dengan sistem injeksi bahan bakar dari Bosch. Mesin ini diklaim mampu menghasilkan tenaga 10,5 hp dan torsi maksimum 14 Nm.

Di atas kertas, skuter matik ini sangat hemat bahan bakar, yaitu mampu menempuh 100 km hanya dengan 2,5 liter. Kemudian untuk kapasitas tangki bahan bakarnya 8,5 liter, dan berat totalnya 143 kg.

Dari sisi kelengkapan fitur, Halo Penta 150 cukup lengkap dan tak kalah dengan Honda Stylo yang harganya tembus Rp 23 jutaan . Dimana skutik asal Cina ini sudah ada sistem ABS Dual-Channel, Traction Control yang bisa diaktifkan secara manual, unit pencahayaan LED, layar TFT yang terhubung ke smartphone, Smart Key, dan port pengisian daya USB Type-C.

Harga Aura Halo Penta 150 Bersaing Dengan Honda Stylo 160

Harga Aura Halo Penta 150 tembus di atas Rp 20 jutaan

Di Cina sendiri, Halo Penta 150 dijual dengan harga 13.970 Yuan atau sekitar Rp 30 jutaan. Untuk pasar skuter premium di Negeri Tirai Bambu, harga ini cukup affordable dan terjangkau. Bagaimana untuk di Indonesia, sayangnya skutik ini belum dijual di Tanah Air, saat ini hanya untuk pasar Tiongkok saja.

Jika dibandingkan dengan Honda Stylo 160, harga Penta 150 tentu tidak jauh berbeda selisihnya. Dimana untuk banderol Honda Stylo mulai dari Rp 28 jutaan hingga Rp 31 jutaan.

Simak terus Moladin.com untuk informasi otomotif menarik lainnya.

Related posts

Spesifikasi Citroen Basalt Resmi Diperkenalkan di Panggung GJAW 2024

Spesifikasi Lexus LM 500h 4 Seater, Hybrid Mewah Fitur Kelas Atas

Toyota, Pertamina, dan TRAC Bersinergi Dorong Pemanfaatan Bioethanol