Kamis, Maret 28, 2024
Banner-Wuling-EV-Blog

Hyundai Ioniq dan Kona Electric Berbekal Harga Termurah

by Deni Ferlindungan
hyundai ioniq dan kona electric

PT Hyundai Motors Indonesia resmi meluncurkan dua mobil listrik murni pertamanya mereka, yakni Hyundai Ioniq dan Kona Electric secara virtual pada Jumat (6/11/2020). Kedua produk ini diklaim sesuai dengan komitmen pabrikan untuk mendukung era elektrifikasi kendaraan bermotor di Indonesia.

Seperti diketahui, Pemerintah Republik Indonesia berencana untuk melakukan percepatan era elektrifikasi kendaraan bermotor nasional sebagaimana tercantum pada Perpres 55/2019.

Sung Jong Ha, Presiden Direktur PT Hyundai Motors Indonesia menjelaskan, momentum peluncuran dua mobil listrik ini diharapkan mampu berkontribusi untuk masyarakat dan mobilitas yang ramah lingkungan.

“Melalui dua mobil listrik ini, kami berkomitmen terhadap Indonesia. Berkontribusi untuk masyarakat dan mobilitas ramah lingkungan. Ioniq dan Kona listrik siap menyambut bagi mereka yang ingin menjadi terdepan dalam hal inovasi ,” ujar Jong Ha di sela-sela peluncuran.

Menariknya, mobil ramah lingkungan terbaru Hyundai itu punya banderol yang tentunya menarik untuk pasar Indonesia. Khusus untuk Ioniq dijual dengan harga mulai Rp 624,8 juta, sementara Kona ditawarkan dengan harga Rp 674,8 juta.

Baca juga  Cas Baterai Toyota bZ4X, Butuh Berapa Daya Listrik?

Detail Hyundai Ioniq dan Kona Electric

Hyundai Ioniq, mobil dinas Ridwan Kamil

Hyundai Ioniq dan Kona Electric jadi mobil listrik termurah

Membahas mengenai kedua produk terbaru Hyundai tersebut. Hyundai Ioniq sejatinya sudah lebih dulu diperkenalkan melalui armada taksi online, milik Grab Indonesia.

Mobil itu dilengkapi dengan motor listrik yang disalurkan melalui baterai lithium-ion polymer dengan kapasitas 38,3 kWh. Dalam kondisi baterai terisi penuh, Hyundai Ioniq diklaim pabrikan mampu melaju sejauh 300 kilometer lebih.

Istimewanya, motor listrik tersebut punya performa yang sangat baik. Akselerasi yang dihasilkan dari 0 hingga 100 kpj hanya dalam kurun waktu 10,2 detik saja.

Sementara untuk Hyundai Kona Electric, mobil ini tentunya bakal lebih menyemarakan segmen SUV kompak di Indonesia. Model terbaru Kona itu pun sekaligus melengkapi jajaran produk lainnya.

Di mana Hyundai juga sebelumnya juga telah memasarkan versi mesin konvensional di Indonesia. Melalui pilihan yang lebih beragam, diharapkan dapat memberikan opsi lebih bagi konsumen.

Untuk diketahui, Hyundai Kona Electric ditawarkan dengan motor listrik magnet synchronous. Mesin itu mampu menghasilkan tenaga 150 kW dan beterai lithium-ion 64 kWh. Untuk urusan torsi dan tenaga, Kona Electric tidak bisa dianggap enteng.

Baca juga  Dua SUV Neta Terbaru Siap Meluncur Tahun 2024

Pasalnya mesin Kona Electric mampu memproduksi torsi puncak sebesar 394 Nm, dengan tenaga maksimal sebesar 201 daya kuda.

“Hyundai ingin menjadi Game Changer di era mobilitas masa depan di Indonesia. Jadi kami ingin membuktikannya dengan menghadirkan dua tipe mobil, yaitu hatchback dan SUV bertenaga listrik murni, agar konsumen memiliki pilihan mobil yang eco friendly,” ungkap Managing Director Hyundai Motors Indonesia, Makmur.

Sekadar informasi, Hyundai Ioniq tersedia dalam dua varian, yakni Prime dan Signature. Untuk Prime ditawarkan dengan banderol Rp 624.800.000 dan Rp 664.800.000 untuk varian Signature

Menyoal harga Kona Electric, mobil ditawarkan dengan banderol Rp 674.800.000. Semua mobil memiliki empat pilihan warna.

Kehadiran dua produk ini sekaligus menjadi mobil listrik murni termurah saat ini di Indonesia. Semoga informasi di atas bermanfaat.

Baca juga:

Related Articles

Moladin Digital Indonesia








Logo Kementerian Komunikasi dan Informatika