Kamis, Maret 28, 2024
Banner-Wuling-EV-Blog

Jok Custom Kawasaki W175, Produk Berkualitas dan Tinggal Pasang

by Baghendra Lodra
jok-custom-kawasaki-w175

Moladin – Jok motor Kawasaki W175 untuk tipe standard yang diproduksi oleh PT Kawasaki Motor Indonesia (KMI) memang sudah di desain klasik, sesuai dengan genre motornya. Alas duduk rider-nya pun wajib disesuaikan dengan desain aslinya.

Sementara untuk Kawasaki W175 yang tipenya di atas standar, tentu bisa bikin iri. Sebab joknya diadospi jauh lebih klasik. Tak heran jika ada pemilik W175 yang berkeinginan merombak alas duduk ini. Tentunya agar terlihat makin keren, atau sesuai dengan aliran modifikasi yang diterapkan.

[product product=”Kawasaki W 175″ images=”https://cdn.moladin.com/motor/kawasaki/Kawasaki_W_175_14190_85499_large.jpg” url=”https://moladin.com/motor/kawasaki/kawasaki-w-175″ price=”Rp. 1.335.000,-*” description=”*Angsuran mulai dari” button=”AJUKAN SEKARANG”]

Nah, mungkin Moladiners adalah salah satu pemilik Kawasaki W175 yang masih bingung cari jok custom dimana? Tenang, ada nih produsen spare part dan aksesoris di Jakarta yang menyediakan jok custom buat Kawasaki W175 dengan berbagai pilihan. Tinggal pilih yang cocok tanpa mengganggu jok aslinya.

Lapak Bandhes Jual Jok Custom Kawasaki W175 Secara Online

Jok custom W175 ini ditawarkan oleh toko Lapak Bhandhes. Meski tidak ada toko offline-nya, Lapak Bhandhes biasa menjualkan produknya secara online via website jual-beli. “Karena produk ini tinggal pasang dan bentuknya juga sesuai dengan jok aslinya, makanya saya berani jual via online. Dan saya siap diajak konsultasi untuk menentukan model jok yang sesuai harapan,” tutur Banar Giwantoro, pemilik Lapak Bhandhes.

Baca juga  Alex Marquez Bimbang Soal Masa Depannya, Bertahan atau Naik Kelas?

Jok Custom Kawasaki W175Lapak Bandhes Jual Jok Custom Kawasaki W175 Secara Online

Jok Custom Kawasaki W175 Dilapis Produk MB Tech

Banar selaku pemilik Lapak Bandhes tegaskan jika tatakan jok berbahan fiberglass dengan kulit jok dilapis produk MB Tech, konstruksinya sudah mirip jok aslinya. Selain itu, ketebalan jok mencapai 9 cm itu terbilang cukup tebal dan masih nyaman untuk penggunaan harian.

Kulit jok dilapis produk MB TechKulit jok dilapis produk MB Tech

“Terdapat beberapa pilihan warna kulit yang elegan seperti hitam, cokelat muda dan cokelat tua. Motif jahitannya pun bisa dipilih, mau garis-garis atau corak wajik,” imbuh Banar sambil mewanti jangan dipakai hujan-hujanan karena kulit jok yang ada jahitannya gampang rembes air.

Motif jahitannya tersedia model garis-garis atau wajikMotif jahitannya tersedia model garis-garis atau wajik

Jok yang ditawarkan Lapak Bhandes dibanderol dengan harga Rp 800 ribu di luar ongkos kirim dari kawasan Jakarta. Dan buat Moladiners yang berminat, bisa langsung kunjungi di marketplace ternama, atau bisa juga hubungi nomor HP. 0857-7745-4964.

[product product=”Viar Vintech 200″ images=”https://cdn.moladin.com/motor/viar/Viar_Vintech_200_20022_78228_large.jpg” url=”https://moladin.com/motor/viar/viar-vintech-200″ price=”Rp. 1.047.000,-*” description=”*Angsuran mulai dari” button=”AJUKAN SEKARANG”]

Baca juga  Yamaha TMAX 560 2020 Hadir di EICMA 2019, Bongsor dan Bertenaga

Baca Juga:

Related Articles

Moladin Digital Indonesia








Logo Kementerian Komunikasi dan Informatika