Jumat, Maret 29, 2024
Banner-Wuling-EV-Blog

3 Kekurangan Honda CBR150R 2021 Dibanding Rival

by Baghendra Lodra
kelebihan honda cbr150r 2021

Sekilas All New CBR150R memang menggiurkan untuk dipinang. Terutama karena punya tampilan keren layaknya sang kakak, Honda CBR250RR. Lalu adakah kekurangan Honda CBR150R 2021?

Pasti tidak ada produk yang sempurna. Kami membeberkan kekurangan motor sport berlogo sayap ini supaya kamu bisa melakukan pertimbangan secara lengkap sebelum melakukan pembelian.

Kekurangan Honda CBR150R terbaru yang kami temukan dibuat berdasar spesifikasi resmi. Selain itu, kami juga melakukan perbandingan dengan motor sport 150 cc lain seperti Yamaha R15 dan Suzuki GSX-R150.

Dari perbandingan yang kami lakukan, ditemukanlah tiga kelemahan motor Honda ini. Mulai dari performa mesin, bobot berat, hingga harga jual yang cukup tinggi.

Ingin tahu detail tiga kekurangan Honda CBR150R 2021 ketika dibandingkan dengan para rival? Untuk jawabannya, simak bahasan berikut:

1. Performa Mesin Kurang

kekurangan honda cbr150r 2021

Tenaga yang dihasilkan mesin All New Honda CBR150R paling rendah dibanding kompetitor

Kekurangan Honda CBR150R 2021 yang pertama adalah performa mesin. Walau sebenarnya untuk model terbaru ini sudah diberikan revisi. Pabrikan berlogo sayap mengklaim akselerasinya lebih hebat terutama di putaran mesin bawah dan menengah.

Hanya saja saat dilihat spesifikasi di atas kertas, tidak ada perubahan sama sekali untuk All New CBR150R. Jantung mekanisnya masih menggunakan kapasitas 149,16 cc, satu silinder, DOHC. Lalu torsi puncaknya cuma 14,4 Nm pada 7.000 rpm dan tenaga maksimal 17,1 PS pada 9.000 rpm.

Baca juga  Kapan PCX 160 Masuk Indonesia? Ini Kata Honda

“Memang secara total engine tidak ada perbedaan, tapi putaran bawah ke tengah lebih nendang dibandingkan sebelumnya. Ini pengembangan yang dilakukan karena memang dibutuhkan konsumen,” beber Thomas dalam sesi tanya jawab dengan wartawan.

Kalau dibandingkan dengan kompetitor seperti Yamaha R15. Performa tersebut tidak terlalu istimewa. Maklum sang rival pakai kubikasi lebih besar yang mencapai 155 cc. Alhasil R15 bisa memuntahkan torsi jauh lebih besar hingga 14,7 Nm pada 8.500 rpm dan tenaga maksimal 19,3 PS pada 10.000 rpm.

Jika perbandingannya dengan Suzuki GSX-R150 yang pakai kubikasi 147,3 cc. Honda CBR150R pun masih kalah dalam hal tenaga. Motor Suzuki itu bisa menggelontorkan tenaga hingga 19,17 PS pada 10.500 rpm. Sementara untuk torsi, GSX-R150 kalah sedikit karena cuma bisa mengeluarkan 14 Nm pada 9.000 rpm.

2. Bobot Motor Berat

kekurangan honda cbr150r

Bobot motor CBR150R mencapai 137 Kg, seperti Yamaha R15. Hanya saja soal performa mesin, jauh ketinggalan dibanding rival.

Di samping tenaganya kalah jauh dari kompetitor, kelemahan Honda CBR150R 2021 selanjutnya ada di bobot. Motor sport berlambang sayap ini memiliki berat 137 Kg untuk varian standar.

Baca juga  Honda CBR150R Terbaru Meluncur 12 Januari 2021?

Sebenarnya bobot tersebut sama seperti Yamaha R15. Hanya saja seperti yang disebutkan di atas, sang rival punya performa mesin lebih baik. Jadi kalau melihat power to weight ratio, tentu R15 unggul dibanding CBR150R.

Bila pembandingnya Suzuki GSX-R150, bahkan gapnya lebih jauh. Motor sport berlogo S cuma memiliki bobot 131 Kg.

Penyebab All New Honda CBR150R lebih berat, tidak lain tampilan anyarnya yang terkesan seperti big bike. Secara desain memang mirip sekali dengan sang kakak yaitu CBR250RR.

Walau demikian, CBR150R terbaru bukan tanpa kelebihan. Joknya paling rendah dibanding kompetitor dengan ketinggian 782 mm. Bandingkan GSX-R150 yang memiliki tinggi jok 785 mm dan Yamaha R15 dengan 815 mm.

Pastinya jok yang rendah mampu memberikan kepercayaan diri lebih untuk pengendara, terutama di jalanan padat. Kaki pengendara dengan postur 168 cm harusnya dengan mudah menapak aspal dalam kondisi motor berhenti.

3. Harga Cukup Tinggi

kekurangan honda cbr150r

Banderolnya cuma beda tipis dengan R15

Kekurangan Honda CBR150R 2021 yang terakhir adalah harga. Motor ini dibanderol mulai Rp 35,9 juta (OTR Jakarta). Bukan yang termahal, tapi dengan spesifikasi yang ada jadi terkesan mahal.

Baca juga  7 Kelebihan Suzuki GSX-R150 Dibanding R15 dan CBR150R

Ambil contoh Yamaha R15, harganya mulai Rp 36,08 juta (OTR Jakarta) atau lebih mahal Rp 100 ribuan. Hanya saja dari sisi performa mesin jauh lebih unggul dari CBR150R. Lalu fitur-fitur motor garputala juga lebih modern.

R15 selain punya lampu LED, upside down, dan assist & slipper clutch seperti All New CBR150R, juga ada tambahan hazard dan gear shift timing light. Kemudian bodinya pun jauh lebih bongsor.

Di atas kertas, R15 memiliki dimensi panjang 1.990 mm, lebar 725 mm, dan tinggi 1.135 mm. Ditambah lagi penggunaan ban lebar ukuran 100/80-17 inci di depan dan 140/70-17 inci di belakang, semakin mengensankan aura motor gede.

Bandingkan dengan dimensi CBR150R terbaru yang cuma memiliki panjang 1.983 mm, lebar 700 mm, dan tingi 1.080 mm. Kemudian ukuran roda depan 100/80-17 inci dan belakang 130/70-17 inci.

Lebih parah lagi, kalau pembanding harganya adalah Suzuki GSX-R150. Motor berlogo S itu dijual mulai Rp 30,6 juta (OTR Jakarta). Kalau dari sisi fitur, memang kalah lengkap dibanding CBR150R dan R15. Hanya saja performa mesinnya boleh diadu, seperti yang sudah kami beberkan.

Usai mengetahui tiga kekurangan Honda CBR150R 2021, apakah kamu tetap ingin meminangnya? Tulis jawaban di kolom komentar ya!

Related Articles

Moladin Digital Indonesia








Logo Kementerian Komunikasi dan Informatika