10 Motor Matic Terbaik untuk Wanita, Manakah Pilihan Kamu?

by Jinny
belajar motor untuk wanita

Motor matic terbaik untuk wanita punya ciri khas, harga yang relatif murah dan menawarkan posisi berkendara yang nyaman. Selain itu, bodi ramping dapat diajak bermanuver dengan mudah dalam memecah kemacetan serta hemat penggunaan bahan bakar berkat teknologi fuel injection.

Bagi pengendara tertentu, motor matic terbaik untuk wanita dapat dijadikan pilihan tepat sebagai kendaraan sehari-hari. Selain memiliki fitur fungsional, kubikasi mesin pun tidak terlalu besar, sehingga semakin mudah untuk dikendalikan. Nah, berikut 10 rekomendasinya untuk kamu:

 

1. Suzuki Nex Reborn

Matic Terbaik Untuk Wanita Suzuki Nex Reborn

Suzuki Nex “Reborn,” dapat kamu temukan sebagai motor second atau bekas. Ciri khasnya punya bodi lebih ramping dan lekukan yang menarik. Selain itu, kesan sporty ingin ditampilkan vendor melalui headlamp meruncing menyerupai huruf V. Ada pula tulisan timbul di bagian samping, sehingga memunculkan gaya modern serta stylish.

Fitur-fitur yang terdapat pada motor ini tidak hanya semakin menaikkan performa, melainkan menunjang keselamatan dan kenyamanan berkendara kamu. Misalkan, sistem pengereman di sini cukup efektif dalam mengendalikan laju motor.

 

2. Suzuki NEX II

Matic Terbaik Untuk Wanita Suzuki Nex II

Suzuki Nex II merupakan penyegaran menyeluruh dari Suzuki Nex Reborn. Perubahannya terasa dari tampilan bodi yang mengusung kesan stylish serta enerjik, sehingga menampilkan gaya khas kaum muda. Misalkan, bentuk headlamp yang terinspirasi dari GSX1000. Bagian-bagian lain pun tidak luput dari perhatian seperti jok yang semakin nyaman knalpot modern ber-cover muffler.

Fitur kamulan dari Suzuki Nex II adalah Easy Start System, sehingga dapat memudahkan kamu saat menyalakan mesin. Selain itu, dilengkapi pula ruang penyimpanan di sisi kanan dan kiri depan serta USB Charger untuk mengisi daya gadget kamu selama perjalanan.

Baca juga  Ragam Warna Suzuki Nex II 2020, Lebih Futuristik

 

[product product=”Suzuki Nex II” images=”https://cdn.moladin.com/motor/suzuki/Suzuki_Nex_II_16375_70255_large.jpg” url=”https://moladin.com/motor/suzuki/suzuki-suzuki-nex-ii” price=”Rp. 550.000,-*” description=”*Dp mulai dari” button=”AJUKAN SEKARANG”]

 

3. Honda New Spacy CW FI

Matic Terbaik Untuk Wanita Honda Spacy

Sebelumnya motor ini sudah digemari di pasaran, lalu vendor memberikan penyegaran dengan menyematkan teknologi fuel injection. Inovasi lain yang membuat Spacy semakin ideal sebagai kendaraan sehari-hari adalah kapasitas bagasi luas, sehingga dapat menyimpan helm dan beberapa keperluan lain.

Motor matic terbaik untuk wanita berikut memiliki bodi ramping, kubikasi mesin 110 cc, kopling tipe otomatis, sentrifugal, tipe kering dengan pola tranmisi otomatis, dan V-Matic, sehingga semakin mudah untuk dikendarai. Hal tersebut pun disempurnakan dengan fitur tuas pengunci rem yang berfungsi untuk mencegah motor loncat saat mesin dihidupkan.

Bila tertarik membeli Honda Spacy, kamu bisa memperolehnya dalam kondisi motor second atau motor bekas. Honda tidak lagi menjualnya dalam kondisi baru.

 

4. All New Honda Beat Pop

Honda Beat Pop

 

AHM melakukan perombakan yang cukup signifikan pada desain Beat Pop. Pabrikan ini memberikan lekukan tajam yang menampilkan kesan modis. Untuk penempatan lampu sein pun dirancang terpisah dari keluaran sebelumnya. Perombakan pun terjadi pada sektor sayap bermodel multi-layer, sehingga lebih dinamis.

Beat Pop memiliki tiga varian, sehingga fitur yang tersemat akan berbeda-beda. Namun, semuanya dibekali dengan bagasi yang cukup luas yaitu 11 liter untuk menyimpan barang bawaan kamu. Ada pula standar samping otomatis yang membuat mesin tidak akan menyala jika masih dalam posisi turun sebagai pengaman ekstra.

Baca juga  Aprilia SXR 160 2020, Rival Nmax yang Harganya Rp 19 Juta

 

5. All New Honda Beat

Matic Terbaik Untuk Wanita Honda Beat FI

Secara garis besar, motor ini memiliki desain yang tidak terlalu berbeda dengan generasi sebelumnya. Hanya saja, vendor memberikan sedikit polesan lekukan bergaya sporty. Selain itu, speedometer yang tersemat menggunakan model analog dan sangat informatif dalam menunjukkan indikator untuk mengetahui kondisi kendaraan.

Fitur yang ada pada rekomendasi berikut tergolong lengkap, mulai dari sistem pengereman kamul sampai Brake Lock untuk meningkatkan keamanan selama berkendara.

 

6. Suzuki Address Playful

Suzuki Address Playful

Daya tarik motor matic terbaik untuk wanita berikut tidak hanya terletak pada kesan sporty, melainkan fairing depan yang memiliki dua buah lampu sein dengan bentuk yang cenderung meruncing. Kombinasi warna yang dimunculkan pun memberikan nilai lebih pada kendaraan ini.

Pengereman Disc Brake dan Drum Brake yang tersemat pada motor ini dapat meminimalisir angka kecelakaan, karena bekerja dengan responsif. Fitur unggulan tersebut dipadukan bersama sistem penerangan kamul yang didesain secara anggun.

 

7. Yamaha Mio M3

Mio m3 aks ass

 

Bagian sayap motor ini memiliki layer yang menampilkan kesan sporty sekaligus stylish. Alhasil, semua pengendara pun cocok mengendarai Yamaha Mio M3. Desain grafis yang menawan pun dapat mengimbangi fitur-fitur canggih nan fungsional yang ada.

 

8. Honda Vario eSP

Honda Vario eSP

 

Hal yang baru pada motor berkubikasi mesin 110 cc ini berasal dari striping baru yang lebih fresh dengan grafis serta permainan warna yang lebih minimalis, tetapi tetap terlihat elegan. Beberapa fitur yang menunjang keamanan serta kenyamanan berkendara pun terdapat di sini. Bahkan, dilengkapi sistem penguncian andal.

Baca juga  Warna Baru Lebih Stylish, Fino Grande Makin Mempesona!

 

[product product=”Yamaha Mio M3″ images=”https://cdn.moladin.com/motor/yamaha/Yamaha_Mio_M3_2068_66732_large.jpg” url=”https://moladin.com/motor/yamaha/yamaha-mio-m3-matic-air-cooled-4-stroke-sohc-125cc” price=”Rp. 400.000,-*” description=”*DP mulai dari” button=”AJUKAN SEKARANG”]

 

9. Yamaha Mio Z

Yamaha Mio Z

Desain Yamaha Mio Z tidak terlalu berbeda dari Mio 3. Hanya saja, terdapat sudut bodi tajam yang meruncing dari depan sampai belakang dan ukuran bagasi serta ban yang lebih besar. Sementara itu, fitur-fitur canggih di sini akan meningkatkan pengalaman berkendara kamu.

 

10. Honda Vario FI

Matic Terbaik Untuk Wanita Honda Vario 150

Honda Vario FI merupakan keluaran atau generasi pertama sebelum seri eSP muncul. Namun, soal desain dan fitur tidak kalah menarik. Bahkan, sudah hemat penggunaan bahan bakar di mana lebih irit 26% dari model sebelumnya.

Motor matic terbaik untuk wanita manakah pilihan kamu? Selain sama-sama mudah dikendarai, memiliki desain serta fitur menawan, harga yang dibanderol pun dapat menjangkau banyak pembeli. Dapatkan kendaraan idaman kamu sekarang juga melalui situs terpercaya Moladin.

Ingat Motor, Ingat Moladin!

 

Baca Juga :

Related Articles

Moladin Digital Indonesia








Logo Kementerian Komunikasi dan Informatika