Jumat, Maret 29, 2024
Banner-Wuling-EV-Blog

PPnBM Nol Persen, Mobil BMW Rakitan Lokal Turun Harga?

by Baghendra Lodra
penjualan bmw laris manis 2021 - bmw x1

Mobil BMW rakitan lokal kini sudah sangat banyak di Indonesia. Beberapa di antaranya bahkan memiliki kapasitas mesin 1.500 cc.

Khusus BMW, ada X1. Lalu untuk saudara kandungnya yaitu Mini tersedia model Countryman. Keduanya sudah dijual dalam bentuk completely knocked down (CKD) sejak beberapa tahun lalu di pabrik P.T. Gaya Motor, Sunter, Jakarta Utara.

Jika merujuk pada kebijakan pemerintah soal relaksasi pajak pembelian barang mewah (PPnBM), maka ada kemungkinan mobil BMW yang masuk ke dalam daftar yang bakal turun harga. Pasalnya salah satu syarat dapat insentif tersebut adalah kubikasi mesin 1.500 cc ke bawah dan memiliki kandungan lokal.

Lalu benarkah BMW rakitan lokal akan lebih murah pada Maret 2021 nanti? Ternyata jawabannya tidak.

Hal ini dikonfirmasi langsung oleh Corporate Communications Department BMW Indonesia, Jodie O’tania. Menurut dia meski sudah punya banyak produk yang dirakit di Tanah Air, namun komponen lokal mobil BMW belum terlalu banyak. Sementara ada syarat dari pemerintah untuk dapat diskon PPnBM yang belum bisa dipenuhi oleh BMW yaitu local purchase harus di atas 70 persen.

Baca juga  CES 2024 : Mobil BMW Bisa Parkir Valet Otomatis dan Main Game di Kabin

“Perakitan lokal sudah merupakan prestasi yang sangat luar biasa untuk BMW, karena sampai saat ini kami sudah memberikan investasi di Indonesia lebih dari Rp 400 miliar dalam bentuk financial sejak 2011,” kata Jodie dalam sesi peluncuran BMW X7 rakitan dalam negeri pada Rabu (24/2/2021).

Dia menambahkan, saat ini kebanyakan komponen yang menempel di mobil BMW rakitan lokal masih berasal dari Jerman. Walau demikian, bukan berarti tidak ada komponen lokal.

“Bagian dari jok, kabel, plastik-plastik yang digunakan di dalam kendaraan. Itu merupakan komponen lokal dari Indonesia. Dan yang paling besar adalah peran orang-orang Indonesia yang punya keahlian yang sangat luar biasa dalam merakit kendaraan,” beber Jodie.

BMW Rakitan Lokal Tetap Turun Harga

Mini Countryman salah satu mobil bmw rakitan lokal

Mini Countryman juga menjadi salah satu produk BMW rakitan lokal yang pabriknya ada di Sunter, Jakarta

Saat ini sudah banyak sekali mobil BMW rakitan lokal dijual di pasar otomotif Tanah Air. Hingga Februari 2021, ada empat model anyar meluncur yang diproduksi di Indonesia yaitu X1, X3, X5, X7 untuk SUV. Khusus model sedan tersedia Seri 3, Seri 5, dan Seri 7. Kemudian untuk merek Mini, ada Countryman.

Baca juga  5 Masalah BMW Seri 3 E36 yang Perlu Diperhatikan

Paling baru adalah X7. SUV mewah berjuluk The President tersebut penuh dengan fitur-fitur kenyamanan. Saat masih impor utuh, banderolnya tembus Rp 2,724 miliar (off the road). Lalu kini untuk versi lokal cuma Rp 2,299 miliar (off the road).

Contoh lain, Mini Countryman. Saat meluncur versi lokalnya pada 2018. Banderolnya beda hingga Rp 50 hingga 90 jutaan lebih murah dibanding ketika masih impor. 

Jadi memang ada perbedaan harga yang cukup signifikan antara rakitan lokal dan impor. Tentu tiap model berbeda-beda tingkat penurunan harganya.

Buat kamu yang mengidam-idamkan mobil BMW dan Mini lebih terjangkau, janganlah berharap dari PPnBM nol persen yang bakal berlaku Maret 2021. Lebih baik, kamu pilih produk yang sudah tersedia versi CKD.

Untuk mengetahui informasi terbaru dan terlengkap seputar dunia otomotif, pantau terus Moladin! 

Related Articles

Moladin Digital Indonesia








Logo Kementerian Komunikasi dan Informatika