Toyota Ajak Masyarakat Merasakan Pengalaman Kemampuan Konektivitas Teknologi 1Connect di GIIAS 2024

by Ivan
Resakan pengalaman konektivitas teknologi 1Connect di GIIAS 2024

PT Toyota-Astra Motor (TAM) terbukti selalu tegak lurus pada pelayanan terbaik bagi konsumen setianya. Tidak saja menghadirkan Total Mobility Solution, Toyota ajak masyarakat merasakan pengalaman kemampuan konektivitas teknologi 1Connect di GIIAS 2024.

Upgrade teknologi 1Connect Toyota sendiri diklaim semakin memberikan pengalaman baru konektivitas antara pelanggan dengan kendaraan kesayangannya .

“Teknologi 1Connect adalah konsep total connectivity yang seamless baik dari Out-of-Car Connectivity maupun dari In-Car Connectivity melalui kapabilitas generasi baru device telematika yang lebih luas. Koneksi lewat jaringan internet memberikan peluang kepada pelanggan untuk memanfaatkan lebih banyak lagi fitur-fitur mToyota dan terhubung lebih jauh dengan kendaraan,” jelas Anton Jimmi Suwandy, selaku Marketing Director PT TAM.

Toyota berencana menyematkan konsep fitur In-Car Wi-Fi Hotspot pada beberapa line-up mobilnya
Toyota berencana menyematkan konsep fitur In-Car Wi-Fi Hotspot pada beberapa line-up mobilnya

Toyota berencana mengembangkan konsep fitur In-Car Wi-Fi Hotspot pada beberapa line-up mobilnya secara bertahap sampai dengan tahun 2025. Sehingga, kendaraan dapat memancarkan jaringan internet.

Pelanggan dapat memanfaatkan teknologi 1Connect dalam dua kategori, yakni Out-of-Car Connectivity yang dapat diakses melalui T Intouch di aplikasi mToyota, serta In-Car Connectivity yang dapat diakses melalui Connected Head Unit dan Connected Rear Seat Entertainment di dalam mobil.

Baca juga  Begini Rasanya Nyetir Toyota Hilux Rangga, Mesin Galak, Belok Gampang!

Improvement pada Out-of-Car Connectivity, pelanggan Toyota dapat mengaktifkan fitur Remote Immobilizer di aplikasi mToyota jika mobilnya hilang atau dicuri orang.

Improvement pada Out-of-Car Connectivity, pelanggan Toyota dapat mengaktifkan fitur Remote Immobilizer di aplikasi mToyota jika mobilnya hilang atau dicuri orang
Improvement pada Out-of-Car Connectivity, pelanggan Toyota dapat mengaktifkan fitur Remote Immobilizer di aplikasi mToyota jika mobilnya hilang atau dicuri orang

Saat fitur ini aktif setelah diverifikasi oleh Telematics Customer Care, secara otomatis akan menonaktifkan mobil pelanggan saat starter selanjutnya sehingga mobil tidak bisa dinyalakan.

Toyota juga berencana untuk memperkaya informasi mengenai kondisi kesehatan mobil melalui konsep fitur Vehicle Health Check melalui aplikasi mTOYOTA. Di dalam menu Vehicle Info pada mTOYOTA, Toyota memberikan informasi aktual terkait kondisi komponen penting kendaraan seperti airbags, rem, power steering, dan tekanan udara ban.

Pada fitur In-Car Connectivity, pelanggan dapat menghubungi layanan Emergency Roadside Assistance (ERA) melalui head unit di mobil jika dalam situasi darurat seperti mobil mogok atau kecelakaan.

Setelah pelanggan menekan tombol khusus di head unit, sistem akan menghubungkan dengan Toyota Concierge Service yang selanjutnya mengirimkan layanan ERA.

Booth Toyota kebanjiran pengunjung GIIAS 2024
Booth Toyota kebanjiran pengunjung GIIAS 2024

Selain head unit, Wifi Hotspot yang tersedia juga dapat diakses oleh Rear Seat Entertainment (RSE) untuk penumpang belakang sehingga dapat memanfaatkan fitur-fitur entertainment dan productivity.

Baca juga  Bisa Kunci 0-100 km/jam 3,2 Detik, Harga MG Cyberster Tembus Rp 1,6 Miliar

Membuka akses langsung ke layanan multimedia dari pihak ketiga pada mobil Toyota, seperti streaming channel musik, film layar lebar terbaru, serta Online Karaoke seperti Smule

Sambil menikmati perjalanan, pelanggan tetap dapat terhubung dan terjaga produktivitasnya karena dapat memanfaatkan fitur online meeting seperti Zoom dan Teams. Toyota berharap connectivity services ini dapat memberikan kenyamanan dan keamanan kepada customer di manapun berada karena selalu terhubung d.engan dunia luar via jaringan internet.

Simak terus Moladin.com & channel Google News Moladin untuk informasi otomotif menarik lainnya.

Related Articles

Moladin Digital Indonesia








Logo Kementerian Komunikasi dan Informatika