Jika Anda mempunyai rencana mau beli mobil bekas melalui balai lelang, artikel berikut ini patut dibaca. Ya, kali ini kami akan ulas mengenai rekomendasi balai lelang mobil, utamanya di sekitaran wilayah Jakarta.
Saat ini tempat lelang sudah menjamur di berbagai kota dan wilayah. Namun tidak semuanya berpredikat bagus, dikarenakan beberapa hal.
Seperti misalnya unit mobil kondisinya tidak layak pakai. Harga yang dipatok terlalu mahal dan tidak sesuai dengan kondisi mobil. Keabsahan surat-surat meragukan atau tidak lengkap. Ada pula yang tidak bertanggung jawab dalam mengembalikan uang pangkal.
Untuk itu, sebelum membeli mobil di balai lelang, ada baiknya menyaring yang sudah terbukti kredibilitasnya. Hal tersebut tentunya bertujuan untuk keamanan dan kepuasan setelah mendapatkan unit mobil dari tempat lelang tersebut.
Membeli mobil di balai lelang memang tidak biasa dilakukan oleh masyarakat di Indonesia. Sebab umumnya para peserta lelang didominasi oleh para pedagang mobil bekas. Selain itu, tersiar juga rumor jika membeli mobil di tempat lelang kondisinya buruk.
Hal tersebut tidak salah 100 persen dan juga tidak benar 100 persen. Karena balai lelang memang menjual mobil dengan kondisi apa adanya. Berbeda dengan diler mobil bekas yang tentunya akan merapikan terlebih dahulu bagian-bagian yang bermasalah.
Namun demikian tidak semua kondisi mobil bekas di balai lelang buruk. Terdapat pula mobil-mobil yang kondisinya masih layak pakai serta minim perbaikan.
Selain itu, salah satu kelebihan balai lelang mobil dibandingkan diler mobil bekas adalah harga yang dipatok umumnya ada di bawah pasaran mobil bekas pada umumnya.
Nah, mau tahu rekomendasi balai lelang mobil yang kredibel dan terpercaya. Berikut beberapa diantaranya:
1. Balai Lelang Universal
Rekomendasi balai lelang mobil yang pertama adalah Universal Collection alias balai lelang Universal. Balai lelang ini lokasinya ada di area parkir Lotte Mart Kawasan Ciputat, Tangerang Selatan.
Unit mobil yang dijual di balai lelang Universal beragam, mulai dari bekas taxi, perusahaan keuangan, perusahaan pertambangan dan perkebunan serta dari leasing (mobil tarikan).
Selain dari berbagai perusahaan, merek yang dijual juga variatif, mulai dari Toyota, Daihatsu, Suzuki dan ada juga Wuling.
2. Balai Lelang JBA Indonesia
PT JBA Indonesia adalah salah satu pionir lelang otomotif yang memiliki induk perusahaan Japan Bike Auction di Yokohama, Jepang. JBA memasuki pasar lelang otomotif di Indonesia sejak 2011 dan menjadi perusahaan lelang yang stabil dengan pasar yang luas.
Saat ini, JBA telah memiliki lebih dari 16 cabang di berbagai kota besar dan daerah strategis di Indonesia. Menariknya, dalam setiap lelang mobil para peserta lelang bisa memenangkan sampai lima mobil.
Oh ya, JBA juga menawarkan membership untuk mendapatkan beberapa keuntungan. Diantaranya adalah anggota member bisa mengikuti lelang onlen. Dimana peserta bisa mengikutinya dari mana saja, alias tidak perlu datang ke lokasi lelang.
Adapun untuk menjadi member peserta harus membayarkan sejumlah uang untuk mendapatkan password guna mengaktivasi akun yang sudah didaftarkan ke pihak JBA.
3. Balai Lelang IBID
IBID merupakan salah satu rekomendasi balai lelang mobil di Indonesia. Sebab IBID adalah satu group dengan Astra yang notabennya citra perusahaan tersebut baik dan kredibel.
Selain itu, kondisi mobil bekas yang dijual balai lelang IBID kondsisinya terbilang masih banyak yang segar Bahkan untuk beberapa merek Eropa seperti BMW dan Mercy unit bekasnya dijual dengan kondisi yang masih baik.
Untuk bisa mengikuti lelang di tempat ini peserta harus terlebih dahulu membeli Nomor Peserta Lelang (NPL) melalui website resmi atau aplikasinya. Kemudian NPL tersebut digunakan untuk mengikuti lelang secara onlen, melalui aplikasi atau datang langsung ke balai lelang IBID sesuai dengan lokasi unit mobil yang akan dipilih.
Oh ya, nominal NPL akan berbeda-beda untuk setiap mobilnya. Serta satu NPL hanya bisa digunakan untuk memilih satu mobil lelang.
4. Lelang.go.id
Rekomendasi balai lelang mobil selanjutnya adalah lelang.co.id yang merupakan situs lelang dan dikelola oleh Direktorat Jenderal Kekayaan Negara (DJKN). Menariknya, karena dikelola oleh negara, maka unit mobil bekas terkadang ada yang kondisinya masih terbilang mulus. Misalnya saja mobil hasil rampasan karena tindak korupsi. Atau ada pula mobil berplat merah bekas dari suatu instansi.
Karenanya, banyak kolektor mobil yang intens untuk update di laman resmi balai lelang tersebut. Tujuannya tidak lain mengetahui mobil-mobil apa saja yang akan dilelang di sana.
Cara Menjadi Peserta Balai Lelang Mobil
Membeli mobil bekas di balai lelang tidak semudah membeli di diler mobil bekas. Ada beberapa syarat yang harus dipenuhi unutk bisa mengikuti lelang tersebut. Berikut syaratnya:
- Membayar uang jaminan/deposit
- Mengikuti open house (lelang offline) untuk memilih unit mobil yang akan dilelang. Sementara untuk lelang onlen bisa melihat unitnya melalui laman resmi dan aplikasi dari balai lelang tersebut.
- Mengikuti proses lelang
- Membayar pelunasan (jika menang lelang) sesuai dengan batas waktu pelunasan. Adapun jika pelunasan mundur dari batasnya, umumnya akan dikenakan biaya titip mobil yang dihitung per hari.
- Mengambil mobil yang sudah dibayar lunas dengan menunjukan bukti-bukti pelunasan.
Moladiners, itulah ulasan mengenai rekomendasi balai lelang mobil. Untuk informasi otomotif menarik lainnya, simak terus Moladin.com.