Kamis, Maret 28, 2024
Banner-Wuling-EV-Blog

Spesifikasi Honda Civic Hatchback 2022, Lebih Fun To Drive!

by Baghendra Lodra
spesifikasi honda civic hatchback 2022 001

Akhirnya spesifikasi Honda Civic Hatchback 2022 terungkap. Pabrikan berlogo H melakukan peluncuran global untuk mobil ini secara virtual pada Kamis (24/6/2021).

Basisnya adalah Civic Sedan terbaru, oleh karenanya banyak terdapat kesamaan. Sebut saja pilihan mesin 2.0 liter tanpa turbo dan 1.5 liter turbo berbahan bakar bensin.

Kemudian, fitur-fiturnya juga serupa. Misal untuk varian tertingi sudah dilengkapi head unit layar sentuh berukuran 9 inci, hingga audio premium dari Bose.

Walau mirip, perbedaan spesifikasi Honda Civic Hatchback 2022 dengan versi sedannya juga banyak. Ambil contoh kemunculan transmisi manual 6-percepatan yang membuat rasa berkendara semakin menyenangkan.

“Dengan karakter yang sporty, fun to drive, serta gaya tampilan khas Eropa, Civic Hatchback akan membuat pembeli dengan jiwa muda tertarik,” kata Vice President of National Operation, American Honda Motor Co., Inc., Dave Gardner seperti dikutip dari rilis resmi Honda Amerika.

Bicara desain, kini juga smeakin seksi. Pembeda utama adalah jarak sumbu roda yang diperpanjang 1,4 inci. Kemudian bagasi juga dibuat lebih besar 1,6 inci agar memudahkan keluar masuk barang.

Baca juga  Toyota Great Corolla Vs Honda Civic Ferio, Beli yang Mana?

Mau tahu lebih detail soal Honda Civic Hatchback terbaru? Simak bahasan berikut:

Transmisi Manual 6-Percepatan Agar Berkendara Menyenangkan

spesifikasi honda civic hatchback 2022

Selain opsi CVT, kini ada pilihan transmisi manual 6-percepatan untuk Civic Hatchback terbaru

Salah satu yang menarik dari spesifikasi Honda Civic Hatchback terbaru adalah adanya pilihan transmisi manual 6-percepatan. Opsi ini sengaja dihadirkan buat konsumen yang menginginkan rasa berkendara sporty.

Transmisi tersebut sengaja dibuat dengan rasio yang rapat, serta kekakuannya ditingkatkan. Ada pula dual-mass flywheel yang mereduksi kebisingan dan getaran ketika mobil diajak melesat.

Sementara itu untuk transmisi CVT, tersedia opsi mode sport yang bisa dipilih melalui tombol di konsol tengah. Dapat pula melakukan perpindahan gigi secara manual lewat fitur paddle shift. Ada pula pilihan mode berkendara eco, bila menginginkan konsumsi bahan bakar Civic Hatchback lebih hemat.

Bicara performa mesin Honda Civic Hatchback terbaru, punya dua pilihan: 1.5 liter turbo dan 2.0 liter. Khusus mesin turbonya mampu memproduksi torsi 240 Nm pada 4.500 rpm dan tenaga maksimal 180 hp pada 6.000 rpm.

Baca juga  Honda S660 Resmi Hadir di Indonesia, Berapa Harganya?

Kalau mau pilih mesin 2.0 liter tanpa turbo, performanya tidak lebih hebat. Cuma bisa melontarkan torsi puncak 187 Nm pada 4.200 rpm dan tenaga maksimal 158 hp pada 6.500 rpm.

Fitur-Fitur Terbaru Civic Hatchback 2022

spesifikasi honda civic hatchback 2022

Selain punya Honda Sensing, audio Bose juga telah tersemat di Civic Hatchback terbaru

Melihat kelebihan spesifikasi Honda Civic Hatchback 2022, tentu tidak lepas dari fitur-fitur yang terbenam. Mobil ini sudah mengadopsi Honda Sensing dengan kamera tunggal.

Alhasil fitur-fitur seperti traffic jam assist dan low speed braking control bisa muncul. Semua itu membuat kemampuan adaptive cruise control (ACC) miliknya semakin istimewa, terutama membuat rasa berkendara otomatis jadi semakin mulus.

Tidak hanya itu, ada pula head unit layar sentuh besar berukuran 9 inci yang sanggup terintegrasi dengan Apple CarPlay dan Android Auto. Civic Hatchback terbaru juga memiliki fitur wireless charging.

Lalu yang tidak kalah menarik sistem audio Bose hadir untuk memanjakan telingan pengemudi serta penumpang. Totalnya ada 12 speaker yang mengelilingi kabin mobil tersebut.

Baca juga  Mobil Listrik Honda dan Sony Siap Meluncur!

Setelah tahu spesifikasi Honda Civic Hatchback 2022, apakah tertarik memilikinya? Kemungkinan mobil ini masuk pasar otomotif Indonesia sangat besar, hanya soal waktu. Prediksi kami, Honda Prospect Motor (HPM) bakal memasarkannya pada tahun depan. Jadi bersabar ya!

Related Articles

Moladin Digital Indonesia








Logo Kementerian Komunikasi dan Informatika