Mau Servis Sepeda Motor Listrik? Ini 3 Hal Yang Harus Diperhatikan

Layaknya kendaraan bermotor pada umumnya, servis sepeda motor listrik juga dibutuhkan secara rutin dan berkala untuk menjaga performa kendaraan motor listrik tetap baik dan prima.

Namun, sedikit berbeda dengan kendaraan konvensional lainnya, servis kendaraan motor listrik memerlukan beberapa perhatian yang lebih khusus. Berikut ulasan singkat dari 3 komponen yang harus diperhatikan saat servis sepeda motor listrik.

3 Komponen Yang Perlu Diperhatikan Saat Servis Sepeda Motor Listrik

Terdapat 3 komponen yang harus di-cek secara berkala, yakni soket-soket perkabelan, laher atau poros dinamo dan juga sistem pengereman.

Perawatan Soket Perkabelan

Perawatan soket-soket perkabelan perlu dilepas dan dibersihkan menggunakan cairan khusus lalu di lap untuk menghindari karat korosi akibat kelembapan atau cairan yang tidak sengaja masuk.

Dianjurkan untuk bisa melakukan perawatan pada soket perkabelan setiap dua bulan sekali atau tergantung dengan cuaca. Jika mengalami cuaca yang sering hujan, baiknya bisa diperiksa lebih rutin.

Laher atau Poros Dinamo

Untuk bagian laher atau poros dinamo juga perlu dibersihkan secara rutin untuk mencegah kotoran yang menumpuk. Hal ini dilakukan untuk mencegah terjadinya bearing yang macet dan beresiko mengakibatkan kerusakan yang lebih fatal.

Sistem Pengereman

Sementara untuk pemeriksaan sistem pengereman kurang lebih serupa dengan motor konvensional, yakni pemeriksaan kampas rem agar tetap dalam kondisi prima.

Dianjurkan untuk melakukan pengecekan sistem pengereman dengan lebih rutin jika sedang mengalami musim hujan.

Demikian 3 hal yang perlu diperhatikan disaat melakukan servis rutin kendaraan sepeda motor listrik Anda. Pastikan Anda mengunjungi bengkel yang terpercaya atau mekanik yang sudah terbiasa melakukan perawatan kendaraan motor listrik.

Simak terus Moladin.com & channel Google News Moladin untuk informasi otomotif menarik lainnya.

Related posts

GJAW 2024 : Fakta Pabrikan Jepang “Sungkan” Lihat Gebrakan Mobil-mobil Baru Asal Cina?

inDrive.Kurir Gelar Lomba Berhadiah Liburan ke Bali

Fakta Menarik Marselino Ferdinan, Pernah Dapat Bonus Mobil dari Klub Eropa