Moladin – Sekarang ini banyak sekali pengendara yang memasang action camera di helm kesayangannya, istilah kerennya sih biar terlihat seperti motovlogging. Kegiatan yang lagi happening banget, yakni merekam kegiatan berkendara di jalanan.
Tetapi pada kenyataannya masih banyak dari pengendara yang kebingungan di mana posisi yang paling pas meletakkan action camera tersebut. Pasalnya, action camera disarankan untuk dipasang dengan posisi yang tepat.
Kalau pemasangannya asal-asal gambar yang dihasilkan juga tidak maksimal. Ada beberapa posisi favorit pemasangan action camera yang Moladiners perlu ketahuin nih, misalnya seperti di samping helm, atas helm dan yang terakhir di bagian dagu helm.
Penasarankan kan pastinya? Bagaimana si posisi pemasangan action camera yang pas? Nah simak tips berikut ini ya, pastinya setiap posisi punya kelebihan dan kekurangan ya Moladiners!
Action Camera di Samping Helm
Posisikan action camera berada di samping helm, boleh di samping kiri atau kanan. Perlu di perhatikan nih Moladiners, action camera yang pemasangannya di bagian samping posisinya harus sejajar dengan mata.
Pemasangan di bagian samping ini juga lebih mudah, kenapa? Karena permukaannya rata. Tetapi perlu di ingat nih, helm yang sudah pasti menjadi lebih berat sebelah dan view yang dihasilkan gak maksimal lantaran ada bagian gambar yang akan tertutup dengan helm.
[product product=”Honda CRF 150L” images=”https://cdn.moladin.com/motor/honda/Honda_CRF_150L_11018_88464_large.jpg” url=”https://moladin.com/motor/honda/honda-crf-150l” price=”Rp. 1.487.000,-*” description=”*Angsuran mulai dari” button=”AJUKAN SEKARANG”]
Terpasang di Bagian Atas Helm
Opsi yang kedua nih Moladiners, action cam bisa dipasang pada bagian atas helm. Posisi yang satu ini memang akan tampak penuh tanpa adanya halangan. Tapi kekurangannya adalah posisi ini bisa mengganggu aerodinamika helm ketika motor melaju dalam kecepatan tinggi.
Bagusnya di Dagu Helm
Posisi yang pas selanjutnya ada di bagian dagu helm, ini jadi posisi yang terbilang pas banget untuk dapatkan view yang bagus, posisi camera juga dijamin aman, di satu sisi helm akan terasa tetap seimbang. Tapi posisi ini juga yang paling berisiko, lantaran bisa menghalangi ventilasi aliran udara ke dalam helm.
Nah, itu tadi tiga tips pasang action camera di helm. Tiga posisi tadi pastinya memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing, biasanya posisi pemasangan di bagian samping atau atas helm untuk memperlihatkan pemandangan atau suasanan jalan. Sementara untuk posisi yang di pasang di dagu helm, umumnya si untuk memperlihatkan angka kecepatan motor di speedometer.
Jadi, pastikan terpasang dengan baik di helm kesayangan Moladiners. Pasalnya, posisi juga menentukan gambar yang dihasilkan, Tidak kalah pentingnya juga nih, perhatikan perekat yang dipakai. Jangan sampai camera terlepas ketika dipakai.
Baca juga;