3 Tips Merawat Motor Saat Hujan

3 Tips Merawat Motor Saat Hujan

Di dalam kurun waktu seminggu terakhir, beberapa kota besar di Indonesia seperti di Jakarta dilanda curah hujan yang cukup deras. Sehingga dibutuhkan perhatian extra untuk tungganan pribadi mu. Berikut 3 tips mudah merawat motor saat hujan dari Moladin.

Curah hujan tinggi patut diwaspadai karena air hujan dapat membuat beberapa komponen di motor cepat mengalami kerusakan yang fatal apabila tidak dilakukan pengecekan berkala, seperti pada mesin dan elemen kelistrikan. Hal ini bisa diperparah jika Anda menembus jalanan tergenang atau banjir dengan menggunakan kendaraan motor.

3 Tips Merawat Motor Saat Hujan

Berikut beberapa beberapa tips yang perlu dilakukan untuk merawat motor agar tetap prima ditengah musim hujan:

1. Cegah korosi dengan mencuci motor

Air hujan mengandung pH yang cukup asam, sehingga jika dibiarkan menempel pada kendaraan dapat menyebabkan korosi pada komponen-komponen motor. Banyak pengendara yang malas mencuci motor setelah terkena air hujan dikarenakan dirasa sudah “terlihat” bersih, namun justru air hujan dapat merusak kendaraan jika tidak langsung dibersihkan dengan air biasa.

2. Cek kampas rem dan kelistrikan

Elemen kelistrikan pada motor perlu diperhatikan khususnya jika terkena air hujan untuk mencegah kerusakan pada mesin dan menghindari bahaya lainnya. Kampas rem juga perlu dicek apabila habis agar tidak mengurangi performa ban saat melakukan pengereman di jalan pada saat musim hujan.

3. Periksa kondisi dan kualitas oli

Di berbagai kondisi, ada kemungkinan hujan yang cukup deras dapat menyebabkan jalanan banjir dan merendam motor. Jika tetap dilalui, maka kondisi oli harus segera di-cek. Warna oli yang berubah keabuan berarti oli sudah tercampur dengan air dan anda harus segera menggantinya untuk mencegah kerusakan lebih fatal.

Demikian beberapa hal yang bisa diperhatikan setelah berkendara dengan motor di musim hujan. Pastikan Anda menjaga kondisi kendaraan agar tetap prima demi keselamatan Anda dan pengendara lainnya.

Demikian ulasan terkait Tips Merawat Motor Saat Hujan. Simak terus Moladin.com & channel Google News Moladin untuk update berita terbaru seputar otomotif.

Related posts

4 Gejala Motor Harus Turun Mesin, Kenali Sebelum Terlambat

6 Cara Ganti Oli Motor yang Benar, di Rumah Saja!

Perbedaan Tune-up dan Servis Motor, Kapan Waktu yang Tepat?