4 Jalan Tol Fungsional Dibuka Gratis Saat Mudik 2024, Catat Lokasinya!

Jalan Tol fungsional dibuka gratis saat mudik 2024

Ada 4 jalan tol fungsional dibuka gratis saat mudik 2024. Hal ini bertujuan untuk memperlancar perjalanan mudik serta mengurai kemacetan.

Dilansir dari laman Humas Polri, Jasa Marga menyiapkan empat ruas jalan tol yang berfungsi untuk perjalanan Mudik Lebaran 2024. Keempatnya tak punya infrastruktur selengkap jalan tol biasanya namun bisa dilalui warga tanpa dipungut biaya alias gratis.

Pengoperasian keempat jalur fungsional ini tidak sepanjang waktu melainkan bakal dioperasikan berdasarkan diskresi pihak kepolisian berdasarkan tingkat kepadatan lalu lintas. Berikut 4 jalan tol fungsional gratis saat mudik 2024:

1. Jakarta – Cikampek II Selatan

Jalan tol fungsional dibuka gratis saat mudik 2024 pertama yaitu tol Jakarta – Cikamperk II Selatan. Jalur ini merupakan jalan tol alternatif untuk mengurangi beban Tol Jakarta-Cikampek yang sudah sangat padat. Jalur ini akan dibuka untuk mendukung distribusi lalu lintas arus balik dari Bandung dan sekitarnya ke Jakarta.

2. Tol Palikanci Tambah Lajur

Selanjutnya, Jasa Marga juga menyiapkan tambahan satu lajur hingga menjadi total tiga lajur, di Jalan Tol Palikanci KM 208+150 hingga KM 210+190. Lajur tambahan ini sepanjang 2,04 kilometer.

3. Cipularang KM 99

Selain itu Jasa Marga juga bisa, bila diminta kepolisian, mengoperasikan akses tol KM 99 Jalan Tol Cipularang dari arah Jakarta atau Bandung.

4. Solo-Yogyakarta

Berikutnya terdapat penambahan ruas jalur fungsional dari Colomadu hingga Ngawen sepanjang 22,3 kilometer. Pada musim mudik 2023 yang dioperasikan hanya 13 kilometer Kartasura-Karanganom.

Jalur ini tersambung ke Jalan Provinsi Jatinom-Boyolali kemudian ke Jalan Nasional Yogya-Solo. Jadwal pengoperasiannya mulai 06.00 sampai 17.00 pada 5-11 April 2024 (arus mudik) dan 12-15 April 2023 (arus balik) khusus untuk kendaraan golongan 1 yakni sedan, jip, pikap/truk kecil, kecuali bus.

Jadwal One Way, Contra Flow dan Ganjil Genap di Tol Saat Mudik Lebaran 2024

Selain 4 jalan tol fungsional dibuka gratis saat mudik 2024, untuk memecah atau mengantisipasi kemacetan, Kementrian Perhubungan, Korlantas Polri dan stakeholder lain juga akan memberlakukan aturan ganjil genap, contra flow dan one way.

Jadwal Ganjil Genap Mudik Lebaran 2024

  • Penerapan sistem ganjil-genap akan dimulai pada 5 April 14.00 WIB sampai 7 April pukul 24.00 WIB dari KM 0 Jalan Tol Ruas Dalam Kota Jakarta sampai dengan KM 414 ruas Jalan Tol Semarang-Batang.
  • Aturan ganjil genap itu akan dilanjutkan pada 8 April, pukul 08.00 WIB sampai pukul 24.00 WIB dari KM O Jalan Tol Ruas Dalam Kota Jakarta sampai dengan KM 414 ruas Jalan Tol Semarang-Batang. Selanjutnya, pada 9 April sampai pukul 24.00 WJB, akan dimulai dari KM O Jalan Tol Ruas Dalam Kota Jakarta sampai dengan KM 414 ruas Jalan Tol Semarang-Batang.
  • Sementara itu, untuk arus balik akan dimulai skema ganjil genap pada 12 April pukul 14.00 WIB sampai pukul 24.00 WIB mulai dari KM 414 ruas Jalan Tol Semarang-Batang sampai dengan KM 0 Jalan Tol Ruas Dalam Kota Jakarta.
  • Kemudian di hari Sabtu 13 April 2024, ganjil genap dimulai pukul 08.00 WIB, dari KM 414 ruas Jalan Tol Semarang-Batang sampai dengan KM 0 Jalan Tol Ruas Dalam Kota Jakarta. Dan, 14 April, sampai 16 April pukul 08.00 WIB KM 414 ruas Jalan Tol Semarang-Batang sampai dengan KM O Jalan Tol Ruas Dalam Kota Jakarta.

Jadwal Contra Flow Mudik Lebaran 2024

  • 5 April jam 2 siang sampai 11 April jam 12 malam WIB, dari KM 36 ruas Jalan Tol Jakarta Cikampek sampai KM 72 ruas Jalan Tol Cikopo-Palimanan (Cipali).
  • Kemudian untuk contra flow saat arus balik, dimulai dari 12 April jam 2 siang hingga 16 April jam 8 pagi WIB, akan dilakukan mulai dari KM 72 ruas Jalan Tol Cikopo-Palimanan (Cipali) sampai KM 36 ruas Jalan Tol Jakarta-Cikampek.

Jadwal One Way Mudik Lebaran 2024

  • Jumat, 5 April 2024 pukul 14.00 waktu setempat sampai dengan Minggu, 7 April 2024 pukul 24.00 waktu setempat mulai dari KM 72 ruas Jalan Tol Cikopo-Palimanan (Cipali) sampai dengan KM 414 ruas Jalan Tol Semarang-Batang.
  • Senin, 8 April 2024 pukul 08.00 waktu setempat sampai dengan pukul 24.00 waktu setempat mulai dari KM 72 ruas Jalan Tol Cikopo-Palimanan (Cipali) sampai dengan KM 414 ruas Jalan Tol Semarang-Batang.
  • Selasa, 9 April 2024 pukul 08.00 waktu setempat sampai dengan pukul 24.00 waktu setempat mulai dari KM 72 ruas Jalan Tol Cikopo Palimanan (Cipali) sampai dengan KM 414 ruas Jalan Tol Semarang-Batang.
  • Pada saat pemberlakuan sistem satu arah (one way) pada ruas Jalan Tol Cikopo-Palimanan (Cipali) kendaraan bermotor dari ruas Jalan Tol Cileunyi-Sumedang-Dawuan (Cisumdawu) yang menuju arah Cikampek atau Jakarta keluar di Gerbang Tol Cimalaka dan Gerbang Tol Cisumdawu Jaya.

Simak terus Moladin.com untuk informasi otomotif menarik lainnya.

Related posts

GJAW 2024 : Fakta Pabrikan Jepang “Sungkan” Lihat Gebrakan Mobil-mobil Baru Asal Cina?

inDrive.Kurir Gelar Lomba Berhadiah Liburan ke Bali

Fakta Menarik Marselino Ferdinan, Pernah Dapat Bonus Mobil dari Klub Eropa