Porsche Sprint Challenge Indonesia 2023 siap digelar 8-10 Desember 2023 mendatang dan menjadi ajang balap mobil pertama di Pertamina Mandalika International Circuit, Lombok, Nusa Tenggara Barat.
Event balap Porsche Sprint Challenge Indonesia 2023 ini merupakan buah kolaborasi PT Mandalika Grand Prix Association Nusantara Jaya (MGPA) dengan Superstars Motor Sport dan Ikatan Motor Indonesia (IMI). Juga didukung PT Pengembangan Pariwisata Indonesia/Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC).
Jenis kendaraan yang berlaga di Porsche Sprint Challenge Indonesia 2023 adalah Porsche 911 GT3 Cup. Sebuah sportscar dengan bodi ringan dan spesifikasi turbo lebar tak sekadar eksotis namun fun to drive karena memiliki kontribusi pada kontrol dan kelincahan seperti layaknya mobil balap.
PT Aviasi Pariwisata Indonesia (Persero) atau InJourney, sebagai Holding BUMN Pariwisata dan Pendukung menyambut baik kolaborasi antara ITDC sebagai anggota Holding dari InJourney, Superstars Motorsport, dan IMI untuk menggelar ajang balap Porsche Sprint Challenge Indonesia 2023 kali ini
Direktur Pemasaran dan Program Pariwisata InJourney, Maya Watono mengungkapkan ajang Porsche Sprint Challenge Indonesia 2023 merupakan starting point untuk mengembangkan event and atraction di Mandalika untuk ajang balap roda empat.
“Upaya-upaya dalam penyelenggaraan sebuah event and attraction ini merupakan suatu katalis dari pengembangan sebuah destinasi yang harus terus kita jaga. Tentunya, ajang ini merupakan salah satu upaya kami sebagai traffic puller agar pariwisata di KEK Mandalika terus berkembang,” ungkap Maya dalam keterangan pers yang diterima redaksi Moladin.
Maya optimis dengan semakin banyaknya event yang dilaksanakan tentu akan menambah nilai jual kawasan di mata calon investor dan juga wisatawan yang akan berkunjung.
Setali dua uang, Direktur Operasi ITDC Troy Warokka mengatakan, “Kami yakin dengan adanya event-event prestise seperti Porsche Sprint Challenge ini tak hanya akan memperkuat posisi sirkuit kami sebagai destinasi sport tourism yang menarik, tetapi juga akan memberikan dampak positif bagi ekonomi dan masyarakat lokal di sekitarnya.” terang Troy.
Jadwal Musim Balap Porsche Sprint Challenge Indonesia 2023
Porsche Sprint Challenge Indonesia dilisensi dan dioperasikan oleh Supersport Motorsport. Ini adalah perusahaan motor sport yang berbasis di Mandalika, NTB, dan memiliki dukungan penuh dari Porsche Indonesia. Event ini telah mendapatkan homologasi untuk menggelar ajang balap Roda-4 melalui dukungan pengurus Ikatan Motor Indonesia (IMI) dan IMI-NTB.
CEO PT Star Motorsport Indonesia (Superstars Motorsport) Bagoes Hermanto mengungkapkan, “Musim balapan Porsche Sprint Challenge Indonesia pertama di Pertamina Mandalika International Circuit membuat pelanggan serta pembalap kami bersemangat. Dalam beberapa hari mendatang kami akan bekerja sama secara erat dengan para pemangku kepentingan seperti Ikatan Motor Indonesia, Injourney, ITDC dan MGPA untuk mempersiapkan balapan Porsche Sprint Challenge Indonesia yang pertama. Superstars Motor Sport dan MGPA sangat bersemangat untuk menjadi tuan rumah series balapan dengan mobil Porsche 911 GT3 Cup baru dan segera menyambut pembalap Indonesia di Pertamina Mandalika International Circuit”.
Pada musim 2023, balapan Porsche Sprint Challenge Indonesia akan digelar sebanyak 3 kali di Pertamina Mandalika International Circuit. Mulai dari 8-10 Desember 2023, 12-14 Januari 2024 dan 26-28 Januari 2024. Setiap putaran balap terdiri dari Sprint Race dengan durasi 30 menit dan Endurance Race selama 45 menit. 10 mobil balap Porsche 911 GT3 Cup siap berlaga pada musim perdana Porsche Sprint Challenge Indonesia.
Selain itu, General Manager Porsche Indonesia Alexander Riedel mengungkapkan kegembiraannya, “Porsche Indonesia sangat antusias untuk menjadi bagian dari Porsche Sprint Challenge Indonesia yang pertama, berbagi kekayaan DNA motorsport kami dengan para penggemar balap lokal. Kami menantikan untuk melihat para pembalap pro-am dan amatir berkompetisi di trek pada Porsche 911 GT3 Cup musim ini, dan memberikan kesempatan kepada para penggemar untuk menyaksikan aksinya dari dekat.”
Salah satu pembalap Porsche Sprint Challenge Indonesia, Budiyanto turut antusias dengan penyelenggaraan event “Saya sebagai salah satu peserta Porsche Sprint Challenge Indonesia sangat antusias dan menunggu balapan mobil yang prestisius, pertama kali diadakan di Indonesia dan di Pertamina Mandalika International Circuit. Harapannya nanti balapan ini akan menjadi mercusuar untuk perkembangan dunia otomotif di Indonesia untuk masuk ke jajaran elite otomotif dunia dan menjadi ajang sport tourism yang bisa membawa nilai ekonomi bagi Indonesia.”
Sebagai informasi tambahan, pengunjung dapat menikmati event balap Porsche Sprint Challenge Indonesia ini secara gratis di Grandstand A. Sementara itu, akses ke paddock selama 3 hari tersedia dengan harga mulai dari Rp 300.000 dan sudah termasuk pajak.
Simak terus Moladin.com untuk informasi otomotif menarik lainnya.