Baru Masuk Indonesia, Cek Penjualan Mobil Listrik Zeekr di Cina

Bagaimana penjualan mobil listrik Zeekr di Cina? Kehadiran Zeekr di pasar mobil listrik mewah Indonesia ditandai dengan penandatanganan kerjasama dengan mitra lokal di Jakarta pada Rabu, 5 Juni 2024.

Zeekr bermitra dengan PT Premium Auto Prima, yang menjadi pemegang lisensi dan distributor resmi Zeekr di Indonesia.

Alex Bao Zhuangfei, Managing Director & Head of South East Asia Region Zeekr, menyatakan bahwa perjanjian ini mencakup rencana komprehensif, termasuk memperkenalkan berbagai model kendaraan premium Zeekr serta membangun jaringan layanan dan dukungan purna jual yang kuat.

“Perjanjian ini mencakup rencana komprehensif, mulai dari memperkenalkan berbagai kendaraan merek Zeekr yang merupakan kendaraan di segmen premium hingga membangun jaringan layanan dan dukungan purna jual yang kuat,” ungkapnya.

Zeekr memiliki reputasi yang kuat dengan berbagai keunggulan, mulai dari teknologi canggih, material berkualitas, hingga desain yang elegan. Mobil-mobil Zeekr tidak kalah dengan merek mobil premium lainnya, termasuk yang berasal dari Eropa.

Penjualan Zeekr Januari-April 49.148 unit

Pada tahun 2023, Zeekr berhasil menjual 118.685 unit mobil sepanjang tahun. Sejak

Prestasi Zeekr di pasar domestik Cina tergolong mengesankan. Berdasarkan data dari Asosiasi Mobil Penumpang Cina (CPCA), penjualan mobil Zeekr mengalami lonjakan signifikan. Selama periode Januari hingga April 2024, Zeekr berhasil menjual 49.148 unit, meningkat 110,62 persen dibandingkan periode yang sama pada tahun sebelumnya.

Pada tahun 2023, Zeekr berhasil menjual 118.685 unit mobil sepanjang tahun. Sejak didirikan pada tahun 2021, Zeekr telah menjual total 245.781 unit mobil listrik, menunjukkan pertumbuhan yang luar biasa dalam waktu tiga tahun.

Zeekr menawarkan berbagai model mobil listrik baterai (BEV) yang sukses di pasar, termasuk Zeekr X, Zeekr 009, Zeekr 002, dan Zeekr 001. Model-model ini dikenal dengan performa tinggi dan fitur-fitur canggih yang menarik bagi konsumen.

Spesifikasi Zeekr 007

Selain di Indonesia, Zeekr juga telah memperluas pasarnya ke Eropa dan Asia. Zeekr berencana untuk terus memperluas jangkauannya ke berbagai negara, termasuk Denmark, Jerman, Prancis, Norwegia, dan Australia, dengan tujuan memperkuat posisinya sebagai pemain utama di industri mobil listrik global.

Dengan kehadirannya di Indonesia, Zeekr berharap dapat berkontribusi pada perkembangan industri kendaraan listrik di tanah air, menawarkan solusi otomotif premium yang ramah lingkungan dan berkualitas tinggi.

Demikian ulasan Penjualan Mobil Listrik Zeekr di China. Simak terus Moladin.com untuk update berita terbaru seputar otomotif.

Related posts

Intip Penjualan Neta Januari-Mei 2024, Lho Kok Konsisten Turun!

Spesifikasi Subaru BRZIKO 450 WHP Siap Turun Event Drift Lokal dan Internasional

Kelebihan Camping Pakai Mobil Listrik MG, Bisa Main Nintendo di Tenda!