Bocoran Honda CB300R India Rilis Dalam Waktu Dekat, “Nular” Ke Indonesia Nggak Ya?

Haloo sobat Moladiners. Honda Motorcycle and Scooter India (HMSI) mengkonfirmasi jika motor berkonsep Neo Sports Cafe mereka bakal hadir di India sebagai CB300R. Setelah resmi diperkenalkan untuk pasar Eropa, motor satu ini bakal masuk India pada Februari mendatang. Tidak cukup banyak informasi yang bisa digali mengenai motor besutan Honda satu ini. Yang jelas sih Honda CB300R India ini punya wajah yang ganteng, sob.

Seperti yang udah Jinny rangkum dari beberapa media otomotif India, CB300R satu ini memiliki kemiripan dengan model CB150 Exmotion asal Thailand. Dari keseluruhan bentuk bodi hingga headlamp LED dengan batok lampu berbentuk bulat. Begitu pula dari segi dimensi, terlihat tidak jauh memiliki perbedaan dengan Honda CBR300R. Meskipun versi CBR menggunakan bodi full fairing.

[product product=”Kawasaki Ninja 250 – 2018″ images=”https://cdn.moladin.com/motor/kawasaki/Kawasaki_Ninja_250__2018_14191_67377_large.jpg” url=”https://moladin.com/motor/kawasaki/kawasaki-ninja-250-2018?utm_source=kawasaki_ninja_250_2018&utm_medium=blog_bocoran-honda-cb300r-india_button_biru&utm_campaign=utm_name%3Dkawasaki_ninja_250_2018″ price=”Rp. 2.609.000,-*” description=”*Angsuran mulai dari” button=”AJUKAN SEKARANG”]

Spesifikasi Mesin Honda CB300R

Bahas dari segi mesin, motor ini memiliki dapur pacu berkapasitas 286 cc. Ledakan tenaga maksimal yang mampu dimuntahkan  Neo Sports Cafe ini mencapai 31 Dk di 8,500 RPM, sob. Tak heran jika perbandingan rasio kompresi yang doi punya sebesar 10,7 : 1. Jelas lah, minumnya Pertamax. Power sebesar itu rupanya bukan dari mesin Double silinder layaknya CBR250RR Indonesia, loh. CB300R mencangkok mesin powerfull bersilinder tunggal berjenis DOHC.

Jangan kalian fikir karena bersilinder tunggal, motor ini memiliki dimensi mesin yang kompak. Justru mesin yang digandengnya mempunyai dimensi yang agak besar untuk gearbox 6 speed-nya dengan kapasitas oli mencapai 1,5 liter.

Fitur Penunjang

Sesuai dengan aturan Pemerintah India terkait kewajiban kendaraan bermotor yang wajib memiliki fitur ABS, si CIBI satu ini pastinya memiliki fitur ABS. Untuk pengereman CB300R terbaru dibekali rem cakram depan berdiameter 296 mm dengan kaliper empat piston. Sedangkan cakram belakang memiliki diameter sebesar 220 mm dengan kaliper dua piston.

Motor ini dijejali velg berukuran 17 inci yang dilengkapi dengan ban berukuran 110/70 untuk roda depan dan 150/60 di bagian belakang. Meskipun CB300R di pasar global menggunakan ban bermerek Dunlop, namun di India ban yang akan digunakan justru merek lokal bernama MRF. Hal ini dilakukan untuk menekan harga jual Honda CB300R India agar tetap terjangkau.

[product product=”Yamaha MT 15″ images=”https://cdn.moladin.com/motor/yamaha/Yamaha_MT_15_20224_79569_large.jpg” url=”https://moladin.com/motor/yamaha/yamaha-yamaha-mt-15?utm_source=yamaha_mt_15&utm_medium=blog_bocoran-honda-cb300r-india_button_biru&utm_campaign=utm_name%3Dyamaha_mt_15″ price=”Rp. 1.538.000,-*” description=”*Angsuran mulai dari” button=”AJUKAN SEKARANG”]

Perkiraan Harga Honda CB300R India

HMSI bakal mengumumkan secara resmi harga Honda CB300R ini pada 8 Februari 2019 mendatang, berbarengan dengan acara launchingnya. Bahkan, pemesanan unit satu ini sebenarnya sudah dibuka di beberapa dealer Honda di India dengan harga sekitar 2,5 lakh atau kurang lebih Rp. 49 jutaan.

Honda CB300R ini memiliki dua pilihan warna pabrikan, yakni Candy Chromosphere Red dan Matte Axis Grey.

Menurut sobat Moladiners, akankah Honda CB300R ini bakal masuk ke Indonesia juga? tulis pendapat kalian di kolom komentar bawah ini ya! See yaa!

Baca juga :

Related posts

inDrive.Kurir Gelar Lomba Berhadiah Liburan ke Bali

Tips Pasang Ban Tubeless di Velg Jari-Jari, Praktis dan Mudah Dilakukan

November Ceria Geber Promo Spesial Jaket Eksklusif New Honda Scoopy