Bocoran Mitsubishi Pajero Sport Baru Generasi Lanjutan

Teaser diduga bocoran Mitsubishi Pajero Sport baru

Pada bulan Mei lalu, Mitsubishi Amerika Utara menunjukkan gambar teaser yang menampilkan model-model baru yang dipersiapkan meluncur di waktu mendatang. Ada formasi 8 mobil yang tersamar siluet hitam hanya dengan DRL LED yang menyala. Salah satunya disinyalir bocoran Mitsubishi Pajero Sport baru generasi lanjutan.

Siluet mobil tadi oleh Mitsubishi Amerika Utara dijuluki Momentum 2030. Dimana kendaraan-kendaraan yang berbaris di sana diharapkan akan meluncur dalam beberapa tahun mendatang.

Salah satu model yang ditampilkan di sana tampak seperti SUV ukuran sedang, hampir menyerupai ukuran Mitsubishi Pajero Sport. Dengan rumor kebangkitan Pajero Sport yang menyebar hingga ke Amerika Serikat, tampaknya Mitsubishi ingin masuk ke pasar 4×4 ukuran sedang di sana.

Posisi Pajero Sport Penting di Asia Tenggara

Teaser jajaran Mitsubishi dalam kampanye Momentum 2030

Jadi, mengapa kita membahas ini lagi? Karena Pajero Sport adalah salah model penting Mitsubishi di Asia Tenggara. Bahkan beberapa Waktu lalu juga ada gambar teaser baru yang dirilis oleh Mitsubishi.

Kali ini, gambar itu berasal dari Australia dan ada beberapa model yang relevan yang kita lihat dalam foto yang kita bahas sebelumnya. Namun, yang menarik perhatian ialah model tersebut ditempatkan berada tepat di bagian tengah.

Sebagian besar foto itu adalah SUV dan yang tampak kentara tentu saja truk pikap kabin ganda Triton yang lebih keren. Kami yakin yang terakhir layak mendapatkan ceritanya sendiri, jadi kita akan fokus pada apa yang mungkin menjadi bocoran Mitsubishi Pajero Sport baru generasi lanjutan.

Tampilannya sangat berbeda dari teaser di AS. Meski demikian, mobil ini masih memiliki pola lampu daytime running yang menarik. Namun, alih-alih satu bilah lampu, kita melihat susunan DRL berbentuk T. Ada juga tepian sudut yang tegas pada SUV ini.

Mitsubishi Pajero Sport baru diprediksi pakai DRL LED model palu Thor

DRL berbentuk T itu agak memang agak membingungkan. Jika ini adalah Pajero Sport yang benar-benar baru, model generasi keempat ini dapat melanjutkan tradisi generasi ketiga dengan gaya yang tangguh. Selain itu, ada kemungkinan besar mobil ini akan memiliki gaya yang berbeda dari Triton.

Mitsubishi Pajero Sport generasi baru memang sudah lama diproyeksi meluncur sekitar tahun 2025. Namun, kami memperkirakan mobil ini akan melakukan debut dunia pada akhir tahun 2025 dengan produksi dimulai pada tahun 2026.

Mengapa demikian? Lantaran di Indonesia sendiri Pajero Sport baru saja dihadirkan edisi terbatas berlabel Mitsubishi Pajero Sport Elite Limited Edition. Model ini memang tidak dibikin masif namun menjadi transisi yang pas menuju generasi baru Pajero Sport.

Simak terus Moladin.com untuk update berita terbaru seputar otomotif.

Related posts

AHM Gelar Kompetisi Instruktur Safety Riding, Ini Dia Juaranya

Cara Merawat Baterai Mobil Listrik

Antusias Pengguna Royal Enfield Tetapkan Presiden Royal Riders Indonesia Periode 2024-2026