3 Bocoran Toyota Fortuner 2.8 Liter, Terbuas!

Bocoran Toyota Fortuner 2.8 Liter sudah beredar di dunia maya. Kini informasinya lebih jelas lagi, lantaran brosur calon SUV terbaru pabrikan berlogo mulai tersebar.

Dari brosur yang diunggah oleh akun Instagram @indra_fathan, diketahui beberapa poin penting. Sebut saja kehadiran varian bermesin lebih buas yaitu 2.8 Liter Diesel, menemani 2.4 Liter Diesel dan 2.7 Bensin.

Selanjutnya bocoran Toyota Fortuner 2.8 Liter diesel adalah siap dipasarkan dalam tiga varian: GR Sport, VRZ, dan GR Sport 4×4. Terakhir, mobil ini mendapat fitur T-Intouch.

Munculnya brosur Fortuner model 2022 itu juga menjadi tanda, bahwa tidak lama lagi unitnya bakal dipasarkan. Kemungkinan besar hadir pada Januari 2022.

Ingin tahu lebih detail dari bocoran Fortuner terbaru 2022? Simak bahasan berikut:

1. Performa Mesin 2.800 cc

Mesin 2.8 Liter Diesel milik Fortuner jauh lebih buas dari para kompetitornya

Bocoran Toyota Fortuner 2.8 Liter Diesel yang pertama adalah performa mesinnya. Ya, di model 2022 ini pabrikan berlogo T bakal menghadirkan jantung mekanis terbuas. Kubikasinya mencapai 2.755 cc. Kombinasinya adalah transmisi otomatis 6-percepatan.

Mesin berkode 1GD-FTV 2.8 Liter tersebut pakai konfigurasi 4 silinder segaris, empat katup, dan dilengkapi turbo. Di atas kertas bisa melontarkan tenaga maksimal 203,9 PS pada 3.000-4.000 rpm dan torsi puncak 500 Nm pada 1.600-2.800 rpm.

Performa ini tentunya jauh lebih baik dibanding Fortuner bermesin 2.4 Diesel yang sudah hadir lebih dulu. Bahkan kompetensinya juga mengungguli Mitsubishi Pajero Sport terbaru. Bisa dikatakan Fortuner model 2022 yang pakai mesin diesel 2.8 Liter ini merupakan SUV 7-Seater terbuas di kelasnya.

2. Ada 3 Varian

Selain varian 2.8 Liter Diesel, tetap tersedia Fortuner 2.4 Liter Diesel dan 2.7 Liter Bensin

Selanjutnya yang jadi bocoran Toyota Fortuner 2.8 Liter Diesel adalah tersedia dalam tiga varian: VRZ, GR Sport, dan GR Sport 4×4. Bisa dikatakan VRZ merupakan varian paling rendahnya di model ini.

Ciri khas Fortuner 2.8 VRZ ada di eksterior dengan aksesori minim. Kemudian penggunaan pelek warna silver monotone.

Bandingkan dengan varian 2.8 GR Sport yang pakai velg two tone, lalu ada tambahan berbagai emblem dan stier bertuliskan GR Sport. Masuk ke interior, masih serupa dengan berbagai identitas GR Sport. Plus ada surround monitor, panel instrumen digital wana-warni, auto AC dual zone, power seat adjuster, hingga wireless charger untuk peningkat kenyamanan.

Kemudian untuk Fortuner 2.8 GR Sport 4×4, perbedaannya paling tampak ada di sistem penggerak yang sudah 4×4. Jadi mobil SUV ini lebih nyaman untuk diajak bertualang di berbagai medan jalan, khususnya offroad.

Meski ada model 2.8 Liter Diesel. Toyota tidak menghilangkan mesin Fortuner 2.4 Liter Diesel. Kemudian versi 2.7 Liter Bensin juga tetap tersedia.

3. Fitur T-Intouch

Fitur T Intouch sudah ada di Camry Hybrid, Avanza baru, dan Fortuner model 2022

Terakhir yang tidak kalah penting terkait bocoran Toyota Fortuner 2.8 Liter Diesel adalah punya fitur tambahan yaitu T-Intouch. Teknologi ini memudahkan konektivitas mobil dengan smartphone. Alhasil pemilik bisa mengakses berbagai fitur terkait kendaraan hanya lewat ponsel pintarnya.

Fitur T-Intouch sendiri meliputi find my car, geofencing, e-car, support center, road assistance, dan trip triving update. Kehadiran teknologi canggih itu, tentunya membuat Fortuner semakin modern.

Tertarik punya? Di brosur yang bocor tersebut, disebutkan bahwa Fortuner model 2022 dengan fitur T-Intouch akan diproduksi pada Februari. Artinya waktu peluncurannya kemungkinan besar pada Januari atau bulan-bulan lain yang berdekatan. 

Itulah tadi bocoran Toyota Fortuner 2.8 Liter Diesel. Untuk informasi terbaru dan terlengkap seputar otomotif, pantau terus Moladin!

Related posts

GJAW 2024 : Fakta Pabrikan Jepang “Sungkan” Lihat Gebrakan Mobil-mobil Baru Asal Cina?

inDrive.Kurir Gelar Lomba Berhadiah Liburan ke Bali

Fakta Menarik Marselino Ferdinan, Pernah Dapat Bonus Mobil dari Klub Eropa