All New Toyota Fortuner Hybrid kabarnya sedang dipersiapkan oleh pabrikan berlogo T. Bocoran untuk generasi terbaru dari mobil SUV idaman masyarakat Indonesia ini yang kami dapat, akan pakai mesin 2.800 cc diesel dengan kombinasi teknologi mild hybrid.
Media otomotif asal India, Gaadiwaadi dan Autocar mengatakan kehadiran Fortuner berteknologi hybrid akan terjadi pada tahun 2024. Kemudian ubahannya bukan cuma mesin, tapi juga tampilan. Lalu yang lebih menarik, platform terbaru bakal dipakai oleh SUV ini yaitu TNGA-F sebagaimana telah dipakai oleh Land Cruiser 300 dan 250.
Gaadiwaadi bahkan menampilkan gambar reka digital dari Toyota Fortuner gererasi terbaru. Desainnya bodinya sekilas mirip Ford Everest, kemudian parasnya lebih garang lewat kehadiran aksen hitam di bawah lampu layaknya Toyota Tacoma. Media otomotif negeri Bollywood itu juga mengatakan bahwa Fortuner Hybrid akan dipasarkan terlebih dahulu di negara Indonesia dan Thailand, selanjutnya baru ke pasar India.
Nah, buat kamu yang ada sudah menunggu kehadiran All New Toyota Fortuner Hybrid. Mari kita simak bocoran dan prediksi mobil SUV 7-seater itu dari beberapa media otomotif internasional berikut ini.
Desain Eksterior Fortuner Hybrid Mirip Toyota Tacoma, Ada Sunroof!
Meski belum secara gamblang diumumkan perihal desainnya, All New Toyota Fortuner Hybrid kemungkinan akan hadir dengan eksterior yang lebih gagah dari sebelumnya.
Prediksinya sudah dibocorkan oleh Gaadiwaadi, bahwa Fortuner generasi terbaru akan tampil mirip dengan Toyota Tacoma (double cabin di Amerika Serikat). Ini berarti grille depan dibuat lebih lebar dan lampu depannya semakin ringkas. Kemudian hadir aksen hitam di bawah lampu depan sebagai ciri khas.
Kemudian dengan teknologi hybrid yang diusung, harusnya generasi terbaru Toyota Fortuner juga mendapat aksen biru di logo Toyota sebagai identitas mobil elektrifikasi. Mantap bukan?
Banyaknya ubahan dari desain eksterior Fortuner Hybrid Diesel tersebut, lantaran memang platform yang digunakan berbeda. Mobil SUV tersebut tidak lagi pakai IMV, penggantinya adalah TNGA-F sebagaimana mobil Toyota modern lain. Buat yang belum tahu, TNGA-F sudah digunakan oleh Land Cruiser 300 dan 250.
Jika benar Fortuner Hybrid menggunakan platform TNGA-F, maka kemungkinan dimensinya akan lebih bongsor. Kemudian ruang kabinnya juga lebih lega, ditambah lagi dari sisi bobot harusnya semakin ringan.
Untuk bagian interior, Toyota Fortuner Hybrid diprediksi tetap mempertahankan konfigurasi 3 baris bangku dan bisa menampung 7-orang di dalam kabin. Dengan platform TNGA-F, ini memungkinkan ruang interior yang lebih luas hingga penumpang di baris ketiga.
Kemudian yang juga diidamkan sepertinya akan hadir yaitu sunroof di generasi terbaru Fortuner. Pasalnya selama ini, SUV andalan pabrikan berlogo T tersebut tidak punya. Padahal kompetitor seperti Mitsubishi Pajero Sport sudah lebih dulu memilikinya. Hadirnya sunroof di Fortuner Hybrid tentu sebuah kelebihan tersendiri, mengikuti kebutuhan zaman.
Fitur TSS (Toyota Safety Sense) Hadir
All New Toyota Fortuner Hybrid akan menjadi senjata baru barisan mobil elektrik dari Toyota. Berbicara fitur keselamatan, tentunya Toyota akan menyuguhkan sesuatu yang lebih modern dibanding Fortuner biasa.
Sudah sehrusnya, mobil SUV ini dilengkapi dengan fitur TSS (Toyota Safety Sense) yang mencakup beberapa fitur seperti Pre-Collision System (PCS), Lane Departure Alert (LDA), Auto High Beam (AHB), Pedestrian Pre-Collision System, Dynamic Radar Cruise Control (DRCC) serta fitur modern lain. Hal ini penting, karena kompetitor seperti Mitsubishi Pajero Sport sudah memiliki teknologi serupa.
Bila Fortuner generasi terbaru dibiarkan tanpa TSS, pastinya membuat SUV Toyota ini akan ketinggalan dari kompetitor. Kemungkinan pabrikan berlogo T akan memberi TSS 3.0 seperti halnya yang ada di Innova Zenix.
Toyota Fortuner Hybrid Pakai Mesin Diesel 2.800 cc
Beberapa media otomotif asing memprediksi kemungkinan besar, Fortuner Hybrid akan menggunakan mesin turbo-diesel empat silinder 2.800 cc dengan teknologi mild hybrid. Jantung mekanis tersebut diambil dari seri GD 2.8 liter yang dikombinasikan teknologi inovatif dengan mengintegrasikan baterai 48V serta generator motor listrik kecil. Paduan itu akan bekerja selaras dengan mesin untuk mengoptimalkan kinerja dan efisiensi mesin.
Kombinasi antara mesin diesel dengan motor listrik tersebut tentunya akan menghasilkan efisiensi bahan bakar yang sangat baik. Selain itu pencapaian tersebut juga sanggup menghasilkan kadar emisi gas buang yang lebih baik pula.
Dilansir dari akun YouTube Toyota Global beberapa waktu lalu, mereka telah memamerkan teknologi hybrid ringan (mild-hybrid) 48 volt. Toyota mengklaim teknologi tersebut mampu melakukan penghematan bahan bakar hingga 10 persen.
Penggunaan mesin 1GD-FTV 2.8 liter turbo 48V System (mild hybrid) sesungguhnya bukan hal baru di Toyota. Sebelumnya mereka sudah mengaplikasikan jantung mekanis ini untuk Land Cruiser 250 atau Land Cruiser Prado terbaru untuk pasar Eropa Barat dan Australia. Sayangnya soal performa, mesin yang juga bakal digunakan oleh Fortuner Hybrid teresebut tidak beda dari sebelumnya. Di atas kertas bisa melontarkan torsi puncak 500 Nm dan tenaga maksimal 204 PS.
Prediksi Harga Fortuner Hybrid, Tidak Sampai Rp 1 Miliar
Harga All New Toyota Fortuner Hybrid memang belum secara resmi diumumkan, peluncurannya saja belum dilakukan. Namun tentunya, harga mobil SUV ini akan dibanderol lebih mahal dari Fortuner yang sekarang sudah beredar di jalanan.
Saat ini Toyota Fortuner 2.8 dijual mulai dari Rp 617,7 juta (varian VRZ), Rp 636.45 juta (varian GR Sport), Rp 726,85 juta (varian GR Sport 4×4). Nah, dari harga yang tertera tersebut, prediksi kami untuk All New Toyota Fortuner Hybrid nantinya akan dijual dengan rentang harga Rp 700-800 jutaan. Tidak beda jauh dari model lamanya, terutama varian GR Sport yang sama-sama pakai mesin 2.8 liter turbo diesel. Lagi pula teknologi hybrid yang dipakai juga cuma mild hybrid.
Moladiners, itulah ulasan mengenai All New Toyota Fortuner Hybrid. Benarkah semua prediksi ini? Tentu kita akan tunggu infromasi resminya dari Toyota.
Tapi sangat logis untuk Toyota Fortuner generasi terbaru meluncur pada tahun 2024 dan disertai mesin diesel berteknologi mild hybrid. Simak terus Moladin.com untuk informasi otomotif menarik lainnya.