Ford Everest Titanium Next Gen Hadir Dengan 4 Fitur Andalan, Pajero dan Fortuner Parkir Dulu

Ford Everest Titanium Next Gen

Makin komplet kita bahas segmen Big SUV setelah kabar terbaru Everest. Yups Ford Everest Titanium Next Gen bakal hadir dengan 4 fitur andalan untuk mendukung kenyamanan dan keamanan selama berkendara di jalan.

Ford Everest Titanium Next Gen tidak hanya unggul dalam hal performa, tetapi juga dalam memastikan perlindungan bagi pengemudi dan penumpang.

Berbagai teknologi canggih yang disematkan pada kendaraan ini, seperti sistem pengereman otomatis jika dalam situasi berbahaya dan peringatan dini saat pengemudi mengantuk dan memastikan perlindungan maksimal di setiap perjalanan.

“Keamanan adalah prioritas utama bagi Ford. Ford Everest Titanium Next Gen dirancang dengan memperhatikan setiap aspek keselamatan, sehingga pengemudi dapat berkendara dengan tenang di berbagai kondisi jalan.

Inovasi keselamatan yang diusung Ford Everest Titanium Next Gen tidak hanya menempatkan model ini di puncak segmen SUV, tetapi juga memberikan standar baru dalam industri otomotif khususnya di Indonesia,” jelas Toto Suharto, Country Manager RMA Indonesia (6/9).

Berikut 4 fitur Andalan Ford Titanium Next Gen:

1. Pre-Collision Assist

Ford Everest Titanium Next Gen sudah dilengkapi Pre-Collision Assist

Sistem ini membantu mencegah atau mengurangi dampak kecelakaan dengan memberikan peringatan dini dan, jika diperlukan, secara otomatis melakukan pengereman untuk menghindari tabrakan.

2. Evasive Steer Assist

Fitur ini membantu pengemudi menghindari objek di depan kendaraan dengan memberikan dukungan pada kemudi saat pengemudi melakukan gerakan menghindar mendadak.

3. Reverse Brake Assist

Teknologi ini mengaktifkan pengereman secara otomatis saat kendaraan mendeteksi adanya objek di belakang saat mundur, membantu mencegah kecelakaan ketika parkir atau keluar dari tempat sempit.

4. BLIS (Blind Spot Information System) with Cross Traffic Alert

Sistem ini memantau area blind spot dan memberikan peringatan kepada pengemudi untuk mencegah kecelakaan dengan mendeteksi kendaraan lain pada blind spot pengemudi saat akan berpindah jalur.

Harga dan Spesifikasi Ford Everest Titanium Next Gen

Ford Everest Titanium Next Gen dijual dengan banderol di atas Rp 900. Mobil berpenampilan gagah ini mengusung mesin 1996 cc Bi Turbo. Di atas kertas mesin tersebut bisa melontarkan tenaga 210 PS pada 3.750 rpm dan torsi puncak 500 Nm pada putaran mesin 1.750 sampai 2.000 rpm melalui transmisi 10 percepatan.

Selain 4 fitur andalan di atas, Everest Titanium Next Gen juga sudah mengadopsi Blind Spot Monitoring, Hill Decent Control, Volumetric Burglar Alarm System, Parking Sensor, Rear Viw Camera, Electric Parking Brake, serta fitur modern lainnya.

Untuk dimensi, mempunyai panjang 4.914 mm, lebar 2.207 mm, tinggi 1.841 mm. Kemudian untuk wheelbase di angka 2.900 mm serta ground clearance 246 mm.

Simak terus Moladin.com untuk informasi otomotif menarik lainnya.

Related posts

Ford Terpuruk di Eropa, Kehadirannya di GJAW 2024 Harus Penuh Gebrakan

Tingkatkan Kesadaran Keselamatan Berkendara Generasi Muda, Jasa Marga Selenggarakan Road Safety Rangers 2024

GJAW 2024 : Fakta Pabrikan Jepang “Sungkan” Lihat Gebrakan Mobil-mobil Baru Asal Cina?