Gunnebo Fire Extinguisher Lith-PRO Meluncur, Siap Jinakkan Api Mobil dan Motor Listrik

Gunnebo Fire Extinguisher Lith-PRO Meluncur

PT. Indolok Bakti Utama, hari ini (2/10) resmi mengumumkan 3 produk inovasi yakni APAR Lith-PRO, GRENOZ, dan Fire Tape. Ini dia spesifikasi Gunnebo Fire Extinguisher Lith-PRO untuk memadamkan api kendaraan listrik.

Peluncuran ketiga produk tersebut dirangkai dengan kegiatan factory visit PT. Indolok Bakti Utama di Kawasan industri MM2100, Cibitung. Sekaligus menunjukkan kemampuan mereka dalam industri Fire, Safety, Security, and Rescue.

Salah satu produk yang menjadi sorotan tentu saja Gunnebo Fire Extinguisher Lith-PRO. Produk ini lahir dari kesadaran untuk meningkatkan piranti keamanan terbaik bagi penggunan mobil dan motor listrik yang saat ini terus meningkat.

Gunnebo Fire Extinguisher Lith-PRO terdiri dari beberapa kemasan ukuran

Berdasarkan data, penjualan mobil listrik berbasis baterai (BEV) untuk periode Januari – Agustus 2024 meningkat sebesar 177% menjadi 23.000 unit dibanding periode yang sama pada tahun lalu sebesar 8.300 unit.

Gunnebo Lith-PRO Fire Extinguisher, adalah produk inovatif untuk menangani kebakaran yang berasal dari baterai lithium-ion yang digunakan pada mobil listrik, baik BEV maupun hybrid.

“Kami sangat antusias untuk meluncurkan Lith-PRO, GRENOZ, dan Fire Tape yang kami yakini akan merevolusi industri, khususnya dalam sektor proteksi dari kebakaran. Inovasi ini tidak hanya menyoroti komitmen kami untuk menyediakan solusi terbaik bagi pelanggan, tetapi juga untuk melindungi lingkungan dan keselamatan masyarakat. Dengan semakin banyaknya perangkat yang menggunakan baterai Lithium-ion, kebutuhan akan pemadam api yang spesifik semakin mendesak, dan kami hadir untuk menjawab tantangan ini,” kata Rahmat Rezki, Presiden Direktur PT. Indolok Bakti Utama

Thermal runaway di baterai motor listrik model lithium dipadamkan dengan Gunnebo Fire Extinguisher Lith-PRO

“Intinya kalau mau efisein (menanggulangi kebakaran) dengan Lith-PRO itu bisa mengcover semuanya. Nah kalau powder hanya mengcover 3 kategori A, B, C. A itu untuk benda pada semisal kayu, B itu untuk cair misalnya minyak, C itu listrik. Tapi ada juga D itu logam tidak termasuk, nah kalau di mobil kebakar agak lama masuk kena rangka jok membakar metal itu sudah tidak bisa pakai powder,” urai Rahmat.

Kehadiran APAR Lith-PRO secara khusus juga ingin mengedukasi masyarakat pentingnya kelengkapan wajib di mobil yang tepat dan bisa memadamkan kebakaran (thermal runaway) pada baterai kendaraan listrik.

Dalam peluncuran hari ini seluruh media diberikan kesempatan untuk menyaksikan secara langsung bagaimana produk Lith-PRO, GRENOZ, dan fire tape berfungsi secara efektif dalam mengantisipasi situasi pemadaman yang nyata.

Pada simulasi kebakaran (thermal runaway) di motor listrik, terlihat jika karakteristik kebakarannya sangat sulit dipadamkan dan butuh cairan khusus untuk menjinakan api yang membakar baterai lithium 1 kW di motor listrik tersebut.

Spesifikasi APAR Gunnebo Fire Extinguisher Lith-PRO

Proses pembuatan tabung Gunnebo Fire Extinguisher Lith PRO

Lith-PRO Fire Extinguisher : Inovasi untuk Kebakaran Baterai Lithium-ion khususnya di mobil listrik, motor listrik, atau e-bike.

Lith-PRO Fire Extinguisher : alat pemadam yang dirancang khusus untuk menangani kebakaran yang disebabkan oleh kerusakan atau kebakaran pada baterai Lithium-ion.

Fitur unggulan dari Lith-PRO meliputi :

  1. 100% Bebas Fluorine: Bahan aktif dalam Lith-PRO sepenuhnya bebas dari fluorine, sehingga tidak berbahaya bagi lingkungan. Selain itu, produk ini non-korosif, sehingga aman digunakan pada berbagai jenis permukaan tanpa risiko kerusakan
  2. Agen Control untuk Gas, Cairan Mudah Terbakar dan metal mudah terbakar : Dengan kemampuan untuk memadamkan berbagai jenis kebakaran, baik dari gas, cairan dan Metal , Lith-PRO menawarkan fleksibilitas yang diperlukan di berbagai situasi darurat.
  3. Sertifikasi : UL, ULC
  4. Harga : mulai Rp 2 Jutaan
PT Chubb Safes Indonesia adalah pabrik utama pembuatan Fire Extinguisher Indolok

Inovasi produk yang dihasilkan Gunnebo Fire Extinguisher Lith-PRO tidak luput dari proses pembuatan yang berstandar khusus dan bersertifikasi.

PT Chubb Safes Indonesia sebagai pabrik utama pembuatan Fire Extinguisher Indolok sudah dilengkapi dengan teknologi mutakhir dan standar kualitas nasional dan internasional, berperan penting dalam proses produksi APAR ini.

Joao Vitorio sebagai Presiden Direktur PT. Chubb Safes Indonesia menyatakan “Dengan komitmen terhadap inovasi dan keselamatan, kami memastikan bahwa setiap produk yang kami buat tidak hanya memenuhi, tetapi melampaui ekspektasi dalam memberikan perlindungan terhadap kebakaran. Kami percaya bahwa produk-produk ini akan menjadi solusi efektif dalam meningkatkan keamanan di berbagai sektor.

Simak terus Moladin.com & channel Google News Moladin untuk informasi otomotif menarik lainnya.

Related posts

Pajang 13 Unit Mobil, Wuling Menyuguhkan Promo Menarik di GJAW 2024

Spesifikasi Citroen Basalt Resmi Diperkenalkan di Panggung GJAW 2024

Spesifikasi Lexus LM 500h 4 Seater, Hybrid Mewah Fitur Kelas Atas