Harga Honda City Hatchback RS 2022, Lebih Mahal Pakai Honda Sensing!

Harga Honda City Hatchback RS 2022 diumumkan secara resmi oleh PT Honda Prospect Motor (HPM) pada, Rabu (20/4/2022).

Mobil tersebut kini tersedia dalam dari tiga varian. Mulai dari MT yang dijual dengan harga Rp 333.600.000, CVT Rp 343.600.000, dan RS CVT with Honda Sensing Rp 362.600.000.

Honda City Hatchback RS 2022 hadir dengan berbagai penambahan fitur, termasuk teknologi keselamatan canggih Honda Sensing. Honda mengatakan penambahan fitur keselamatan itu menjadi yang pertama di sebuah model Hatchback Honda.

Adapun revisi di Honda City Hatchback RS CVT meliputi tiga bagian. Tidak hanya Honda Sensing, tapi juga eksterior dan interiornya.

Untuk bagian eksteriornya, kini terdapat New Honda LaneWatchTM, New Auto Headlights serta New Walk-Away Auto Lock. Semua sensor-sensor itu terletak di bagian luar bodi.

Sementara itu teknologi Honda SensingTM kini telah disematkan untuk varian terbaru dari Honda City Hatchback RS yang meliputi Collision Mitigation Brake System (CMBSTM), Road Departure Mitigation System (RDM), Lane Keeping Assist System (LKAS), Adaptive Cruise Control (ACC) serta Auto-High Beam.

Yusak Billy sebagai Business Innovation and Sales & Marketing Director PT Honda Prospect Motor menjelaskan, “Sesuai dengan kebutuhan konsumen dan gaya hidup anak muda yang dinamis, kini kami melengkapi Honda City Hatchback RS dengan fitur keselamatan canggih yang membuat berkendara semakin aman sekaligus menyenangkan.”

Honda City Hatchback RS juga memiliki berbagai fitur kekinian seperti Remote Engine Start, One Push Ignition System, Cruise Control, Audio Steering Switch dan Hands-free Telephone (HFT) Switch dengan Voice Recognition hingga pilihan transmisi CVT & 6 M/T.

Honda City HAtchback RS mengusung mesin 4 silinder segaris 1.5L DOHC, 16 katup i-VTEC + DBW yang membuat performanya mencapai 121PS/6.600 rpm dan torsi maksimum 145 Nm/4.300 rpm, yang merupakan terbesar di kelasnya.

Untuk menghemat bahan bakar mobil ini dibekali dengan ECON Mode untuk pengaturan karakter berkendara yang ramah lingkungan.

Meter Cluster Terbaru

Cluster Meter terbaru Honda City Hatchback RS.

Sementara itu, harga Honda City Hatchback RS 2022 yang kian mahal juga berpengaruh ke interiornya. Varian tertingginya atau RS with Honda Sensing kini menggunakan Meter Cluster berteknologi TFT dengan desain yang lebih atraktif berukuran 7 inci.

Alhasil dengan panel insturmen tersebut, pengemudi jadi bisa lebih mudah mengetahui berbagai informasi soal mobil. Manta tidak?

Lalu ada pula Advanced Capacitive Touchscreen Display Audio berukuran 8 inci. Head unit ini sama dengan varian lainnya, tapi yang beda yaitu bisa menampilkan gambar mobil lain dari Honda LaneWatch.

Selain itu, fitur lainnya tetap ada. Sebut saja ULTRA Seat, di mana penumpang dapat mengatur 4 mode berbeda pada kursi depan dan belakang (Utility Mode, Tall Mode, Refresh Mode, dan Long Mode).

Honda City Hatchback RS tersedia dalam 6 pilihan warna, di antaranya Phoenix Orange Pearl, Rallye Red, Crystal Black Pearl, Lunar Silver Metallic, Platinum White Pearl, dan Meteoroid Gray Metallic.

Tersedia pula Options aksesoris, antara lain Door Visor, Front Under Spoiler, Side Under Spoiler, dan Rear Under Spoiler yang semakin menegaskan citra sporty dari Honda City Hatchback RS ini.

Demikian ulasan terkait harga Honda City Hatchback RS 2022. Simak terus Moladin.com untuk update berita terbaru seputar otomotif.

Related posts

Tingkatkan Kesadaran Keselamatan Berkendara Generasi Muda, Jasa Marga Selenggarakan Road Safety Rangers 2024

GJAW 2024 : Fakta Pabrikan Jepang “Sungkan” Lihat Gebrakan Mobil-mobil Baru Asal Cina?

inDrive.Kurir Gelar Lomba Berhadiah Liburan ke Bali