Ada penyesuaian harga mobil Honda Februari 2022. Meski demikian, antusias konsumen di Indonesia tidak meredup, hal tersebut terbukti dengan diluncurkannya beberapa generasi anyar seperti BR-V, City Sedan, serta Civic generasi terbaru.
Dari beberapa generasi baru dari lini produk yang diluncurkan, harga Honda Februari 2022 ada mengalami kenaikan contohnya Honda BR-V. Harga awal peluncuran pada akhir tahun 2021 adalah Rp 275,9 dan sekarang Rp 278,9 (S M/T).
Mobil 7-penumpang bergaya SUV ini langsung diserbu oleh konsumen sejak awal peluncurannya . Hal tersebut bisa dilihat dari angka yang dirilis oleh PT Honda Prospect Motor (HPM) sebanyak 3 ribu unit mulai dikirim ke konsemun pada Januari 2022.
Tak hanya itu saja, mobil dengan segmen LSUV hasil produksi pabrik di Karawang ini juga diekspor ke 30 negara. Seperti Afrika, Asia, Amerika, Thailand, Filipina, Srilangka, dan negara-negara lainnya.
Honda BR-V menjadi daya tarik pecinta otomotif karena tampilan dan fiturnya yang modern dan mewah. Salah satunya adalah Remote Engine Start. Fitur ini memungkinkan pengemudi mengaktifkan mesin dan AC dari luar mobil.
Lalu soal mesin, tidak perlu lagi diragukan. Semua varian All New Honda BR-V menggendong jantung mekanis 1.5L DOHC i-VTEC. Depot daya itu bisa mengeluarkan tenaga maksimal 121 PS pada 6.600 rpm dan torsi maksimum 145 Nm pada 4.300 rpm.
Selain itu, pada varian tertinggi (Prestige CVT) sudah mengadopsi teknologi Honda Sensing serta Honda LaneWatchTM. Dimana teknologi tersebut merupakan fitur keselamatan yang mencakup beberapa fitur canggih seperti adaptive cruise control, lane keeping system, road departure mitigation, dan lain-lain.
Berikut Harga Mobil Honda Februari 2022
-
Mobilio
S MT: Rp 197,6 juta
E MT: Rp 217,2 juta
E CVT: Rp 227,4 juta
RS MT: Rp 239,8 juta
RS CVT: Rp 250 juta
-
City Hatchback
RS MT: 330,9 juta
RS CVT: Rp 340,9 juta
-
Brio
Satya S MT: Rp 156,9 juta
Satya E MT: Rp 168,9 juta
Satya E CVT: Rp 184,9 juta
RS MT: Rp 206,9 juta
RS CVT: Rp 223,9 juta
RS MT Urbanite Edition: Rp 213,9 juta
RS CVT Urbanite Edition: Rp 230,9 juta
-
BR-V
S MT: Rp 278,9 juta
E MT: Rp 292,9 juta
E CVT: Rp 302,9 juta
Prestige CVT: Rp 324,9 juta
Prestige CVT HS: Rp 342,9 juta
-
HR-V
S MT: Rp 340,9 juta
S CVT: Rp 352,9 juta
E CVT: Rp 378,9 juta
E CVT Special Edition: Rp 398,9 juta
1.8L Prestige: Rp 438,9 juta
-
CR-V
2.0L: Rp 510,9 juta
1.5 L Turbo: Rp 584,9 juta
1.5 L Turbo Prestige: Rp 644,9 juta
-
City
E CVT: Rp 359,9 juta
-
Civic
Sedan 1.5L RS: Rp 575,9 juta
Type R: Rp 1,177 milyar
-
Accord
All New Accord: Rp 759 juta
Moladiners, itulah ulasan mengenai harga mobil Honda Februari 2022. Adapun harga tersebut bersifat On The Road untuk wilayah DKI Jakarta. Jadi untuk wilayah lain bukan tidak mungkin ada perbedaan harga, tergantung kebijakan dari masing-masing wilayahnya.
Pantau terus Moladin.com untuk informasi otomotif menarik lainnya.