Harga Toyota GR Yaris Bekas, Tembus Rp 1 Miliar

Toyota GR Yaris

Toyota GR Yaris bekas sudah ada yang menjual dan harganya juga tidak sembarangan, yaitu mencapai Rp 1 miliar. Harga tersebut tentunya lebih mahal dari harga barunya yaitu Rp 850 jutaan.

Toyota GR Yaris bekas terlihat dijual pada salah satu akun mobil bekas premium @jbm.id di sosial media. Terlihat GR Yaris bekas yang dijual berwarna Pearl white. Sementara interior berkelir hitam dengan kondisi yang masih sangat kinclong.

GR Yaris dirancang sebagai mobil reli yang spesifikasinya sesuai aturan World Rally Championship (WRC). Salah satu syarat homologasi yakni mobil WRC wajib menggunakan basis bodi yang sama seperti mobil sport produksi massal yang setidaknya diproduksi 25 ribu unit setahun.

Ini yang mendasari Toyota mengembangkan GR Yaris produksi massal untuk dijual ke konsumen dengan kuota terbatas. Di Indonesia, GR Yaris hanya dijual sebanyak 125 unit saja. Jadi memang tidak banyak, serta semuanya sudah terjual habis.

“Wah harga barunya cuma Rp 850 juta, secondnya mencapai Rp 1 miliar,” komentar salah satu Netizen di postingan akun sosial media tersebut.(30/11/2021).

Spesifikasi Toyota GR Yaris

Bagian interior GR Yaris bekas

Toyota GR Yaris mengusung mesin G16E – GTS 3-silinder 12 katup DOHC dengan kapasitas 1618 cc. Transmisinya menggunakan manual 6-percepatan GR-four 4WD, supaya aura sporty benar-benar terasa.

Mobil ini di atas kertas mempunyai tenaga maksimum 261 PS pada 6.500 rpm, sementara untuk torsi puncaknya mencapai 360 Nm pada putaran mesin 3.000 – 4000 rpm.

Mobil hatchback ini mempunyai tiga pilihan mode berkendara, yaitu mode normal, sport dan mode track. Jadi secara performa tidak perlu diragukan lagi. 

Toyota GR Yaris mempunyai dimensi panjang 3.995 mm, lebar 1.805 mm dan tinggi 1.455 mm. Sementara itu untuk wheelbasenya di angka 2.560 mm dan ground clearancenya 124 mm dengan radius putar 5,31 mm.

Pada bagian kaki-kakinya, Toyota GR Yaris mengadopsi suspensi MacPherson Sturt double whisbone untuk bagian depan dan belakangnya. Sementara untuk pengereman, bagian depan belakang sudah mengusung ventilated disc. Sementara pada bagian ban, keempatnya menggunakan ukuran 225/40Z ring 18.

Yaris GR menjadi model pertama yang mengadopsi platform TNGA (Toyota New Global Architecture) untuk mobil kompak.

Toyota GR Yaris menggunakan bahan aluminium untuk kap mesin, bagasi, dan panel pintu, serta dilengkapi juga dengan panel atap plastik yang diperkuat serat karbon yang dibentuk menggunakan metode compound moulding.

Soal warna, Toyota GR Yaris ditawarkan dengan dua pilihan. Platinum Whiter Pearl dan Emotional Red. Oh ya, pada laman resmi Toyota Astra, status Toyota GR Yaris sudah sold out alias habis terjual.

Moladiners, itulah ulasan mengenai Toyota GR Yaris bekas yang ternyata sudah ada yang menjualnya dengan harga Rp 1 miliar.

Untuk informasi otomotif menarik lainnya, simak terus Moladin.com.

Related posts

Tingkatkan Kesadaran Keselamatan Berkendara Generasi Muda, Jasa Marga Selenggarakan Road Safety Rangers 2024

GJAW 2024 : Fakta Pabrikan Jepang “Sungkan” Lihat Gebrakan Mobil-mobil Baru Asal Cina?

inDrive.Kurir Gelar Lomba Berhadiah Liburan ke Bali