Hyundai Palisade dan Staria Jadi Mobil Shin Tae Yong

Hyundai hadiahkan Palisade dan Staria ke Shin Tae Yong

Sebagai bentuk apresiasi terhadap dunia olahraga di Indoneisa, Hyundai hadiahkan Palisade dan Staria ke Shin Tae Yong selaku pelatih Timnas sepak bola Indonesia. Dua lini produk andalan Hyundai tersebut diserahkan kepada Shin Tae-yong yang berhasil membawa Timnas Indonesia menjadi runner-up di AFF 2020 Singapura pada awal Januari 2022.

Sebagai pelatih Timnas Indonesia, Coach Shin, panggilan akrab Shin Tae Yong memiliki jadwal latihan yang padat, pertemuan dengan anggota tim, dan membutuhkan konsentrasi tinggi saat merumuskan strategi permainan.

Karenanya, harapan Hyundai hadiahkan Palisade dan Staria ke Shin Tae Yong adalah kedua mobil terebut bisa menunjang aktifitas dari team pelatih Coach Shin bisa melakukan segala aktifitasnya dengan nyaman dan optimal.

Sebagai informasi, sejak pertama kali diperkenalkan pada awal tahun 2021. Palisade juga dikenal sebagai salah satu model paling populer dari Hyundai di Indonesia, di mana Hyundai Motors Indonesia juga telah mencatat total lebih dari 1.500 penjualan ritel atau retail sales.

“Hari ini kami sangat berbahagia dapat menyerahkan unit Hyundai All-New Palisade dan Staria kepada salah satu pelatih Tim Nasional Sepak Bola Indonesia yang memberikan prestasi luar biasa bagi Indonesia, Shin Tae-yong. Ini merupakan bentuk apresiasi Hyundai kepada Coach Shin dan tim pelatih serta sebagai bentuk dukungan Hyundai untuk kemajuan Tim Nasional Sepak Bola Indonesia. Hyundai dan sepak bola memiliki sejarah yang erat secara global, terbukti dengan Hyundai yang mensponsori berbagai tim sepak bola kelas dunia. Hal ini juga sejalan dengan komitmen perusahaan yang mengedepankan nilai-nilai olahraga sebagai kegiatan yang dinamis dan menyehatkan,” ungkap SungJong Ha selaku President Director PT Hyundai Motors Indonesia. (2/3/2022).

Sementara itu, Shin Tae Yong juga mengungkapkan terimakasihnya kepada Hyundai Indinesia. “Saya mengucapkan terima kasih kepada Hyundai Motors Indonesia atas dukungan dan apresiasinya. Mobil-mobil ini tentunya akan memotivasi saya dan tim pelatih untuk terus mengharumkan nama Timnas Indonesia di kancah internasional, dan tentunya akan menambah kemudahan mobilisasi bersama tim pelatih kedepannya.”

Beberapa Kelebihan Hyundai Palisade dan Staria

Hyundai Palisade dan Staria

All-new Palisade tersedia dalam 3 varian, Prime, Signature, dan Signature All-Wheel Drive (AWD). Pada bagian interior, Palisade menyuguhkan kursi model captain seat untuk penumpang baris kedua berbalut kulit Nappa.

Ada juga smart power tailgate,  serta head unit layar sentuh berukuran 8 inci yang terintegrasi dengan Quiet Mode atau mode tenang yang akan mematikan speaker di bagian belakang hanya dengan menekan satu tombol.

Kemudian pada jendela otomatis di bagian kanan pengemudi dan bagian kiri penumpang depan didukung dengan double-laminated glass. Untuk memastikan perjalanan yang tenang dengan mengurangi suara dari luar.

Sementara itu, beberapa kelebihan dari Hyundai Staria adalah memiliki kabin yang luas. Di atas kertas, panjangnya 5.253 mm, lebar 1.997 mm, dan tinggi 1.990 mm. Dimensi tersebut lebih besar dari Toyota Alphard, bahkan lebih bongsor dibanding Hyundai H-1 selaku pendahulunya.

Staria tersedia dalam dua varian, Signature 7 dan Signature 9. Artinya ada dua pilihan jok untuk 7 penumpang atau 9 penumpang. Oh ya, untuk varian 9 penumpang konfigurasinya pakai empat baris bangku dengan formasi 2+2+2+3.

Menariknya, bangku baris kedua dari mobil MPV Korea Selatan ini bisa diputar atau swiveling independent seat. Alhasil menghasilkan kondisi yang berhadapan dengan penumpang di baris ketiga. Kursi baris keduanya dibuat begitu istimewa dengan fitur premium relaxation seat yang sudah menggunakan gaya captain seat. Memiliki 8-way adjusments, sandaran tangan, sandaran kaki, hingga penghangan serta pendingin kursi.

Moladiners, itulah ulasan mengenai Hyundai hadiahkan Palisade dan Staria ke Shin Tae Yong. Simak terus Moladin.com untuk informasi otomotif menarik lainnya.

Related posts

Ford Terpuruk di Eropa, Kehadirannya di GJAW 2024 Harus Penuh Gebrakan

Tingkatkan Kesadaran Keselamatan Berkendara Generasi Muda, Jasa Marga Selenggarakan Road Safety Rangers 2024

GJAW 2024 : Fakta Pabrikan Jepang “Sungkan” Lihat Gebrakan Mobil-mobil Baru Asal Cina?