Haloo sobat Moladiners dimana pun kalian berada. Tepat di penghujung bulan Oktober ini rupanya bakal menjadi agenda tersendiri buat pecinta otomotif roda dua Tanah air. Yup, pasalnya pameran akbar sepeda motor Indonesia Motorcycle Show (IMOS) 2018 siap digelar siang hari ini, 31 Oktober 2018. Dari informasi yang didapat, tahun ini konsep tema yang diusung nanti bakal sedikit berbeda sob, yakni “Indonesia Future Technology”. Tersirat barisan kalimat dari konsep yang diusungnya, IMOS kali ini menyeru dengan menampilkan berbagai inovasi terbaru dalam industri otomotif roda dua.
[product product=”Yamaha YZF-R25″ images=”https://cdn.moladin.com/motor/yamaha/Yamaha_YZFR25_2079_75606_large.jpg” url=”https://moladin.com/motor/yamaha/yamaha-yzf-r25-sports-liquid-cooled-4-stroke-dohc-250cc?utm_source=yamaha_yzf-r25&utm_medium=blog_imos-2018-usung-tema-yang-berbeda_button_biru&utm_campaign=utm_name%3Dyamaha_yzf-r25″ price=”Rp. 4.500.000,-*” description=”*DP mulai dari” button=”AJUKAN SEKARANG”]
Mengusung Tema Teknologi di IMOS 2018
Tak dapat dipungkiri, di zaman yang serba modern, teknologi selalu menjadi pembicaraan yang menarik di kalangan masyarakat, khususnya bikers. Hal serupa dikatakan oleh Ketua Umum Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI), Johannes Loman.
“Teknologi selalu jadi isu menarik di industri sepeda motor karna akan pengaruhi kenyamanan, keamanan, dan kepraktisan berkendara penggunannya. IMOS 2018 akan menghadirkan teknologi terkini untuk kemajuan industri motor Indonesia,” ungkapnya.
Dengan diadakannya event akbar ini, Loman berharap dapat menjadi ajang kompetisi bagi para pelaku industri sepeda motor di Tanah Air untuk menciptakan pasar yang sehat. Dan keikut sertaan industri kecil dan menengah, maka pertumbuhan pasar makin positif yang berpeluang menyerap tenaga kerja makin besar, sob. Jadi, efek sosial ke masyarakat pun juga ada.
[product product=”Yamaha Lexi” images=”https://cdn.moladin.com/motor/yamaha/Yamaha_Lexi_14583_69954_large.jpg” url=”https://moladin.com/motor/yamaha/yamaha-lexi?utm_source=yamaha_lexi&utm_medium=blog_imos-2018-usung-tema-yang-berbeda_button_biru&utm_campaign=utm_name%3Dyamaha_lexi” price=”Rp. 700.000,-*” description=”*DP mulai dari” button=”AJUKAN SEKARANG”]
Impact Positif Terhadap Penjualan Motor
Nggak cuma itu sobat, industri sepeda motor Indonesia saat ini sudah berkontribusi positif pada sektor ekspor ke manca negara. Itu fakta sob, berdasarkan data dari AISI, ekspor pada Januari – Juni 2018 terjadi lompatan yang signifikan. Meroketnya angka besaran ekspor mencapai 43,5%, atau sekitar 185.093 menjadi 265.662 unit.
Semakin menguatnya kurs Dollar AS terhadap Rupiah membuat pertumbuhan ekonomi negara tujuan ekspor menjadi signifikan. Hal itu ditengarai menjadi alasan utama terkait lonjakan permintaan ekspor dari manca negara.
IMOS 2018 Berlangsung di JCC
Kira-kira seperti itulah efek tak langsung dari adanya IMOS 2018 ini, sob. Berkenaan dengan gelaran Indonesia Motorcycle Show tahun ini, Jakarta Convention Center masih menjadi lokasi pilihan penyelenggaraan event ini. Akan ada 60 merk yang bakal hadir meramaikan IMOS 2018, termasuk yang tergabung dalam AISI, seperti Honda, Yamaha, Suzuki dan Kawasaki. Pabrikan motor asal benua biru seperti Royal Enfield, KTM dan Piaggio pun turut berpartisipasi dalam gelaran pameran otomotif kali ini.
[product product=”Yamaha FreeGo” images=”https://cdn.moladin.com/motor/yamaha/Yamaha_FreeGo_19251_76509_large.jpg” url=”https://moladin.com/motor/yamaha/yamaha-yamaha-freego?utm_source=yamaha_freego&utm_medium=blog_imos-2018-usung-tema-yang-berbeda_button_biru&utm_campaign=utm_name%3Dyamaha_freego” price=”Rp. 900.000,-*” description=”*DP mulai dari” button=”AJUKAN SEKARANG”]
Baca juga artikel lainnya :
- 5 Motor Pilihan Saat Musim Hujan, Cocok Buat Nerjang Jalanan Becek & Banjir
- Sosok Kawasaki New Ninja ZX-6R 2019 Terungkap, Rilis Pertama Di India Tahun Depan
- Global Launch di Bali, Ungkap Sosok 3 Motor Benelli Sekaligus!
- Wujudkan Dapatkan Motor Impian, Diskon DP Motor Hingga 2,5 Juta
- Moladin Kini Hadir di Bandung!