7 Kekurangan Toyota Vios 2022, Sedan yang Layak Dibeli?

Tampak belakang, Vios terbaru pakai gaya fastback yang mirip Camry

Ada beberapa kekurangan Toyota Vios 2022 yang menarik untuk dibahas. Meski mobil sedan generasi ke-4 tersebut hadir dengan tampilan yang lebih segar dan fitur modern, nyatanya terdapat saja ada kurangnya, terlebih ketika dibandingkan dengan kompetitor seperti Honda City.

Kelemahan Vios terbaru bisa dilihat dari performa mesinnya yang justru lebih lemah dibanding model lama. Lalu sedan berlogo T ini, juga tidak memiliki hand rest untuk penumpang belakang, jok belakang tidak bisa dilipat untuk menghasilkan bagasi yang semakin luas, hingga jumlah speaker yang cuma 6 unit. 

Belum lagi, Vios Gen-4 tidak lagi memiliki kandungan lokal. Hal tersebut dikarenakan pabrik di Tanah Air tidak lagi memproduksinya, sehingga untuk memenuhi pasar otomotif dalam negeri, Toyota perlu impor dari pabrik di Thailand.

Mau tahu lebih banyak soal kekurangan Toyota Vios 2022? Kami sudah merangkumnya dengan total ada tujuh kelemahan, berikut detailnya:

1. Performa Mesin Toyota Vios Kalah Dari Honda City

Tidak ada ubahan mesin

Kekurangan Toyota Vios 2022 yang pertama adalah masih menggunakan mesin baru berkode 2NR-VE. Soal kubikasi memang tidak berubah, masih 1.496 cc, empat silinder, 16-valves DOHC dengan teknologi Dual VVT-i. Hanya saja bicara performanya justru lebih lemah dibanding model lama. Kini cuma bisa melontarkan torsi puncak 138 Nm pada 4.200 rpm dan tenaga maksimal 106 PS pada 6.000 rpm.

Jika dibandingkan dengan pesaingnya yaitu Honda City, mesin Vios kalah performa. Sedan berlogo H yang menggunakan mesin 1.5L DOHC i-VTEC, mampu mengeluarkan torsi puncak 145 Nm pada 4.300 rpm dan tenaganya tembus 121 PS pada 6.600 rpm.

Walau demikian, kelebihan mesin baru Vios Gen-4 ini juga ada. Salah satunya bisa menghemat BBM hingga di atas 20 km/liter. Kemampuan tersebut lebih baik dibanding Vios model lama yang cuma bisa mengirit hingga 17 km/liter.

2. Tidak Ada Hand Rest di Jok Belakang

Hand rest di jok belakang Vios kini tidak ada lagi

Bicara kekurangan Toyota Vios Gen-4, bisa dilihat dari fitur di jok belakang. Kini tidak adalah lagi hand rest tengah portable untuk meningkatkan kenyamanan penumpang saat berkendara. Padahal di model lama, hand rest ini tersedia, begitu pula di Honda City selaku kompetitor.

Kemudian yang juga hilang dari Vios 2022 adalah, head rest belakang sebelah kiri dan kanan tidak bisa diatur ketinggiannya. Ini disebut kekurangan, lantaran model lamanya bisa diatur ketinggiannya dan rival pun memilikinya.

3.  Jok Belakang Tidak Bisa Dilipat

Bagasi Toyota Vios

Kekurangan Toyota Vios 2022 selanjutnya masih seputar jok belakang. Pabrikan berlogo T kini tidak memberikan fitur pelipatan jok belakang. Umumnya, hal tersebut dilakukan untuk membuat ruang bagasi jadi semakin luas. Padahal di Vios model lama atau Gen-3, fitur tersebut masih ada.

Menurut Toyota, jok belakang Vios Gen-4 tidak bisa dilipat jadi bagasi tambahan, karena konsumen tidak membutuhkannya. Survey mereka mengatakan, bahwa para pengguna Vios, hampir tidak pernah melipat jok belakangnya. Ditambah lagi, Toyota mengklaim sudah menambahkan kapasitas bagasi Vios terbaru dibanding model lama, hanya saja angka pastinya tidak diumumkan.

4. Speaker Vios Tidak Sebanyak Honda City

Honda City memiliki 8 speaker yang jumlahnya lebih banyak dari Toyota Vios

Toyota Indonesia memang tidak menyebutkan secara jelas jumlah speaker di Toyota Vios terbaru. Walau demikian, kami coba riset terkait hal ini di beberapa negara lain. Sebut saja di Thailand, varian tertinggi Yaris Attiv (sebutan untuk Vios di Thailand) cuma memiliki 6 speaker. Jadi kemungkinan besar, Vios gen-4 versi Indonesia juga memiliki jumlah speaker yang serupa, lantaran produk ini memang hasil impor dari Negeri Gajah Putih.

Jika demikian, maka jumlah speaker tersebut jadi kekurangan Toyota Vios 2022. Pasalnya, Honda City selaku kompetitor memiliki total 8 speaker. Alhasil harusnya ketika mendengar musik, pengemudi dan penumpang di City akan lebih dimanjakan telinganya.

Meski kalah dari sisi speaker, tapi soal fitur lainnya Toyota Vios terbaru punya banyak keunggulan dibanding Honda City selaku riva. Sebut saja di sedan berlogo T sudah menyematkan Toyota Safety Sense (TSS). Di mana fitur tersebut terintegrasi dengan fitur Blind spot warning system, RCTA, AHB, kamera 360 derajat, Adaptive Cruise Control, Pre-collision safety system, Lane Departure Warning dan fitur canggih lainnya.

5. Ground Clearance Vios Lebih Rendah Dari Kompetitor

Ground Clearance lebih rendah dari kompetitor

Kekurangan Toyota Vios berikutnya adalah ground clearance yang lebih rendah dibandingkan pesaingnya Honda City. Di mana Ground Clearance Vios terbaru di angka 160 mm. Sementara untuk Honda City ada di angka 165 mm. 

Angka Ground Clearance mobil, tentu menjadi salah satu pertimbangan konsumen di Indonesia. Sebab, masih banyak infrastruktur jalanan yang kurang mulus alias rusak atau bergelombang. Resikonya kalau mobil punya ground clearance rendah, maka bagian bawahnya bisa mentok. Kami pun sudah coba test drive dengan Vios Gen-4, hasilnya ketika melewati jalan yang bergelombang, bodi bawah kerap bersinggungan dengan jalan.

Selain persoalan ground clearance, tampilan eksterior Vios terbaru sungguh sudah jauh lebih baik dibanding model lama. Inspirasinya di sektor paras atau eksterior depan adalah sang kakak yaitu Toyota Corolla Altis. Sementara di bagian belakang, pakai gaya fastback ala Toyota Camry.

6. Toyota Vios Varian E Pakai Velg 16 Inch dan Rem Parkir Masih Model Tuas

Vios varian E ukuran velg masih 16 inch

Selanjutnya, kekurangan Toyota Vios 2022 yang perlu diperhatikan adalah gap varian E dengan G cukup jauh. Misalnya dari sisi eksterior, penggunaan velg masih 16 inch pada varian E. Padahal untuk varian G sudah menggunakan ukuran 17 inci. Memang tidak menjadi soal yang signifikan, namun jika dilihat dari estetika tampilannya, Toyota Vios 2022 terlihat lebih ideal menggunakan velg 17 inch.

Tak hanya ukuran velg saja, Toyota Vios varian E juga masih menggunakan rem tangan model manual. Sementara varian di atasnya sudah elektrik. Hal tersebut tentunya membuat tampilan kabin interior dari mobil sedan ini terlihat kurang elegan dan modern.

Kemudian, varian E juga tidak memiliki pilihan transmisi otomatis jadi hanya transmisi manual. Lalu fitur-fitur canggih dari TSS pun tidak bisa dihadirkan di Vios varian E ini. Walau demikian, dari sisi harga memang lebih murah sekitar Rp 50 jutaan dibanding Vios varian tertinggi atau G TSS. Gambarannya Vios E MT 2022 Rp 314,9 juta (OTR Jakarta). Sementara Vios G CVT Rp 355,2 juta (OTR Jakarta) dan Vios G CVT TSS Rp 368,4 juta (OTR Jakarta). 

7. Vios Gen 4 Tidak Lagi Diproduksi di Indonesia

Vios Gen-4 merupakan hasil impor dari Thailand

Kekurangan terakhir dari Toyota Vios Gen 4 adalah tidak lagi diproduksi di Indonesia. Dari sisi spesifikasi memang tidak ada masalah untuk konsumen Tanah Air. Hanya saja ini lebih ke soal kebanggaan. Tentu, masyarakat Indonesia akan lebih bangga jika menggunakan produk yang dibuat di dalam negeri dibanding hasil impor dari Thailand. Padahal, Vios generasi sebelumnya merupakan hasil produksi di Tanah Air.

Moladiners, itulah ulasan mengenai kekurangan Toyota Vios 2022. Simak terus Moladin.com untuk informasi otomotif menarik lainnya.

Related posts

GJAW 2024 : Fakta Pabrikan Jepang “Sungkan” Lihat Gebrakan Mobil-mobil Baru Asal Cina?

inDrive.Kurir Gelar Lomba Berhadiah Liburan ke Bali

Fakta Menarik Marselino Ferdinan, Pernah Dapat Bonus Mobil dari Klub Eropa