Konsep Jaguar Type 00 Terungkap, Coupe Listrik Dengan Bahasa Desain Benar-benar Baru

Konsep Jaguar Type 00 Terungkap

Setelah reaksi publik yang kuat terhadap kampanye rebrandingnya, Jaguar malah meluncurkan konsep Type 00 (dibaca ‘zero zero’). Ini dia beberapa informasi terkait model konsep Jaguar Type 00.

Jaguar Type 00 sukses menghadirkan bahasa desain yang sama sekali baru bagi kendaraan listrik murni Jaguar. Mobil ini rencananya yang akan mulai diproduksi dan segera dijual mulai akhir tahun 2025.

Gaya bodi dua pintu dari konsep tersebut disinyalir akan melahirkan versi produksi GT empat pintu yang sepenuhnya siap dibangun di Inggris Raya, kata Jaguar. Hingga saat itu, tidak akan ada kendaraan Jaguar baru yang dijual di Inggris.

Model GT empat pintu baru dari Jaguar ini akan menggunakan platform Jaguar Electric Architecture (JEA) khusus EV, dan disebut-sebut menawarkan jangkauan hingga 770 km berdasarkan pengujian WLTP. Bahkan siap menambah jangkauan baterai sejauh 321 km cuma dalam 15 menit, klaim Jaguar.

Buritan JaguarType 00

Seperti yang tercermin dari garis besar mobil pengembangan yang diperlihatkan saat pengujian, fasia depan tegak, dengan konsep menggunakan permukaan rata dan menampilkan tulisan Jaguar yang baru.

Profil samping memanfaatkan proporsi klasik dengan overhang depan yang pendek dan overhang belakang yang lebih panjang, dengan layout kabin menghadap ke belakang mengingatkan kita pada model E-Type Coupé.

Di belakang setiap roda depan terdapat batangan kuningan yang masing-masing menampung kamera yang menghadap ke belakang, tetap rata dengan bodi dan dapat dipasang saat diperlukan, seperti halnya port pengisian daya dan intake udara depan. Meskipun dimensinya belum diungkapkan, diameter rodanya 23 inci.

Di bagian belakang juga, Jaguar Type 00 membuang kaca jendela konvensional dan sebagai gantinya menggunakan panel pintu belakang yang solid, sedangkan atap panoramiknya ‘diselaraskan dengan bodi’, atau sewarna bodi. Pintu belakang terbuka dengan cara pantograf, sedangkan bukaan pintu utuhnya ala kupu-kupu.

Kabin Jaguar Type 00 terasa begitu futuristik

Di bagian dalam, Type 00 memiliki rangka kuningan sepanjang 3,2 meter yang membentang di sepanjang interior, membelah kabin melalui bagian tengah sementara setiap sisinya mendapatkan panel instrumen yang mengambang.

Terdapat iga jenis material menjadi kunci kabin Type 00. Pertaa kuningan, batu travertine, dan tekstil, yang kedua berfungsi sebagai alas yang menyangga kursi dan rangka mengambang, sementara material terakhir termasuk campuran wol akan menghiasi jok, bingkai suara, dan lantai.

Suasana kabin dapat disesuaikan dengan suasana hati yang berbeda melalui penggunaan totem yang berbeda – masing-masing terbuat dari kuningan, travertine, dan alabaster – yang terdapat dalam wadah prisma, yang disimpan di balik panel pintu bertenaga di belakang roda depan.

Setiap totem menghadirkan suasana kabin yang berbeda, menawarkan pencahayaan, lanskap suara, dan aroma yang unik untuk personalisasi. Menurut Autocar, GT empat pintu yang mengambil desainnya dari Type 00 akan menjadi yang pertama dari tiga model di era baru Jaguar, dan semuanya akan menggunakan platform JEA. Dua model lainnya disinyalir SUV dan sedan besar.

Simak terus Moladin.com & channel Google News Moladin untuk informasi otomotif menarik lainnya.

Related posts

Cara Cek Saldo e-money dan Isi Ulang Lebih Mudah

5 Rekomendasi Aksesori di Mobil Untuk Perjalanan Jarak Jauh, Biar Nyaman dan Aman!

Geely Riddara RD6 Pikap Listrik Bergaya Eksentrik Menyapa ASEAN