Marquez Tunggangi Honda RC213V-S di Sirkuit, Siap balapan?

Marquez saat uji coba motor RC213V-S dalam sesi latihan

Akhirnya cedera pembalap Repsol Honda, Marc Marquez telah membaik. Salah satu buktinya, Marquez tunggangi Honda RC213V-S di Circuit de Barcelona-Catalunya, pekan ini.

“Sudah cukup lama sejak saya menikmatinya sebanyak ini!,” seperti dikutip dari akun resmi @marcmarquez93.

Dari apa yang terlihat, pembalap berjuluk Baby Alien tersebut benar-benar sudah sembuh. Meliak-liuk dengan motor balap dilakukannya dengan mudah, seperti tidak lagi punya cedera di tangan.

Hanya saja memang motor yang ditunggangi Marquez, bukanlah kuda besi balapnya untuk MotoGP. Ini merupakan motor yang terinspirasi langsung dari RC213V lansiran 2013 dan 2014.

Tentu dari sisi performa juga tidak sehebat RC213V MotoGP. Alasan Marquez tunggangi Honda RC213V-S adalah untuk berlatih dan merasakan aroma sirkuit. Sebelumnya dia juga menjajal motor mini di salah satu sirkuit di Spanyol.

Perbedaan RC213V-S dan RC213V MotoGP

Motor Honda RC213V-S yang ditunggangi Marquez punya performa lebih lemah dari motor balap MotoGP

Marquez tunggangi Honda RC213V-S memang untuk proses penyesuaian setelah cedera. Hal tersebut dilakukan supaya pembalap Repsol Honda tersebut tidak langsung terbebani dengan tenaga besar dari RC213V MotoGP.

Bisa dikatakan spesifikasi dari RC213V-S lebih lemah dibandingkan motor balap MotoGP. Salah satu buktinya adalah tenaganya. Mesin motor uji coba itu cuma bisa melontarkan 212 hp khusus spesifikasi balap.

Gapnya dengan motor balap MotoGP tim Repsol Honda sekitar 30 hp. Tidak percaya? Menurut laman MotoGP, RC213V bisa melontarkan 240 hingga 250 hp.

“S model tidak memiliki sistem katup pneumatic, cuma pakai konvensinal coil spring valve system yang cuma bisa mengeluarkan tenaga lebih rendah,” seperti dikutip dari laman MotoGP pada Rabu (17/3/2021).

Akankah Marquez Balapan di MotoGP Qatar?

Marquez sudah masuk dalam daftar pembalap MotoGP Qatar 2021

Setelah Marquez tunggangi Honda RC213V-S, tentunya kemungkinan dia akan ikut balapan MotoGP 2021 bakal lebih besar. Nama Baby Alien bahkan sudah terdaftar di nama pembalap yang bakal ikut bertarung di MotoGP Qatar pada 28 Maret 2021.

Hanya saja keputusan akan balapan di sana atau tidak, masih belum jelas. Tentu pihak Marquez dan Repsol Honda tidak mau gegabah, sehingga membuat cedera pembalap dengan nomor 93 itu kambuh lagi.

Pasalnya cedera tangan pembalap MotoGP tersebut sudah berlangsung selama 8 bulan, sejak 2020. Kondisi cedera yang cukup parah ini, salah satunya dikarenakan dia memaksakan balapan sesaat setelah sembuh. Akhrinya, justru jadi semakin parah dan melewati operasi sebanyak empat kali.

Apapun hasilnya nanti, yang jelas Marquez bakal ikut balapan MotoGP 2021. Walau memang di balapan seri apa dia bakal turun, itu yang masih jadi pertanyaan.

Kalau MotoGP Qatar pada 28 Maret 2021 masih belum bisa, Marquez punya banyak kesempatan lain. Tahun ini balapan rencananya berlangsung dalam 20 seri hingga November. Pasti kembalinya Marquez ke sirkuit MotoGP dengan RC213V sangat ditunggu oleh pecinta balap. 

Untuk informasi terbaru dan terlengkap seputar dunia otomotif, pantau terus Moladin!

Related posts

Honda Juara di Balap Super Formula Musim 2024, Rookie of the Year!

Buka Peluang Juara, Toyota Gazoo Racing Indonesia Kembali Raih Double Podium Kelas GT4 Japan Cup 2024 Seri ke-3

Tim Astra Honda Juara ARRC Jepang 2024