Ajang IIMS Hybrid 2021 tak hanya memajang jajaran motor konvensional. Berbagai macam merek motor listrik juga hadir di pameran otomotif ini.
Seiring perkembangan, berbagai pabrikan motor kini seakan tengah berlomba untuk menghadirkan berbagai macam motor listrik buatan mereka.
Ajang pameran seperti IIMS Hybrid jadi lokasi yang tepat untuk perusahaan pabrikan motor menampilkan motor-motor listriknya.
Berikut adalah merek motor listrik yang hadir di IIMS Hybrid 2021:
1. Selis
Pada ajang pameran IIMS Hybrid 2021, Selis hadir dengan berbagai macam varian motor listrik yang dimilikinya.
Mulai dari sepeda bertenaga listrik, motor listrik, sampai kendaraan roda 3 bertenaga listrik pun ada di booth Selis yang ada di Hall C1 JIExpo Kemayoran, Jakarta.
Selis dibawa oleh PT Juara Bike, sejak beroperasi tahun 2011, Juara Bike telah memproduksi lebih dari 34 varian kendaraan listrik. Dengan jaringan distribusi kendaraan listrik terluas, perusahaan telah membuka showroom dan dealer-dealer yang tersebar luas di kota-kota besar di Tanah Air.
2. NIU
Merek motor ramah lingkungan yang berikutnya bisa kita jumpai di perhelatan IIMS Hybrid 2021, adalah NIU. Motor listrik jenis skuter ini berasal dari negeri Tiongkok. Skuter listrik ini cukup punya nama di beberapa negara Eropa.
Pada ajang IIMS Hybrid 2021, NIU dibawa oleh PT Utomo International selaku Agen Pemegang Merk (APM) dari motor merek NIU tersebut.
PT Utomo International membawa beberapa varian dari skuter listrik NIU, seperti NIU GOVA 03 dan NIU NQi Sport Series. Kamu bisa menjumpai jajaran motor listrik NIU di Hall C1 JIExpo Kemayoran, Jakarta.
Berikut adalah harga produk motor listrik NIU:
NIU Gova 03, Rp 23,8 juta on the road
NIU NQi Sport 26, Rp 28,4 juta on the road
NIU NQi 35, Rp 38,2 juta on the road
3. Honda
Booth Honda di Hall C1 JIExpo Kemayoran, Jakarta juga tidak mau ketinggalan memajang motor listriknya.
PT Astra Honda Motor (AHM) memajang motor Skuter Listrik Honda PCX Electric. Honda nampaknya tetap berkomitmen untuk terus menghadirkan teknologi tinggi pada setiap produknya.
Untuk itulah, AHM menghadirkan Honda PCX Electric sebagai jawaban atas tren elektrifikasi sepeda motor masa depan. Model skuter listri PCX ini memiliki tampilan elegan dan mewah dilengkapi teknologi tinggi kelistrikan yang memberikan pengalaman berkendara berbeda dan menyenangkan.
PCX Electric memiliki motor listrik 4.200 watt untuk kecepatan tertinggi 60 km / jam. Kecepatan skuter dapat dibatasi hingga 45 km / jam.
Sayangnya belum ada informasi resmi mengenai harga jual sepeda motor listrik Honda PCX Electric ini.
4. Keeway
Salah satu merek motor di bawah naungan dari QJ Motor ini, juga turut serta menghadirkan motor listrik di IIMS Hybrid 2021, adalah Keeway.
Dalam kesempatan pameran tersebut Keeway menampilkan skuter listrik E-Zi Plus. Skuter listrik ini dibekali oleh motor listrik besutan Bosch.
Motor listrik itu di tempatkan di hub roda belakang dan daya maksimum 1.200 watt. Dinamo tersebut didukung baterai lithium bervoltase 60V 20Ah. E-Zi Plus memiliki tiga mode berkendara.
Modus Eco Speed berkecepatan 25 kpj mampu melaju sampai 66 km. High speed berkecepatan 30 kpj berjarak 59 km, dan modus maksimum berkecepatan 45 kpj dengan jarak 50 km.
5. Benelli
IIMS Hybriid 2021 jadi momen diluncurkannya skuter listrik baru dari Benelli. Sama dengan Keeway, Benelli merupakan merek motor yang ada di bawah naungan dari Qj Motor, sebuah perusahaan pabrikan motor asal Tiongkok.
Benelli Dong hadir dengan desain yang unik. Benelli Dong dibekali dinamo listrik 1.200 watt dengan baterai 18650 Li-Ion BMS 60 V/26 AH. Dalam kondisi baterai penuh hingga kosong motor listrik ini mampu menempuh jarak hingga 60 km.
Untuk sisi fitur, motor ini dibekali dengan panel meter full digital. Sistem pengereman skuter listrik ini, sudah diberikan oleh Benelli rem cakram untuk roda depan dan belakang.
Skuter listrik ini dijual dengan banderol harha Rp 36,8 juta (OTR DKI Jakarta) dan Rp 36,9 juta (OTR Bodetabek).
6. Husqvarna
Ajang IIMS Hybrid 2021 juga jadi ajang yang baik bagi Husqvarna untuk memperkenalkan varian motor trail listrik mini Husqvarna EE 5. Motor model trail yang juga memiliki bentuk yang kecil ini sejatinya diperuntukan bagi pemula.
Husqvarna EE 5 dibekali baterai 907 Wh (48V with 84 Li-ion cells). Dikatakan, daya yang dihasilkan motor ini bisa setara dengan motor konvensional berkapasitas mesin 50 cc.
Ada 6 mode berkendara yang bisa dipilih oleh penggunanya. Pada mode pertama kecelatan maksimum ada dikisaran 17 km/jam. Sementara untuk mode ke-6 kecepatan maksimum motor ini bisa mencapai 75 km/jam.
Motor trail listrik mini Husqvarna EE 5 dijual dengan harga Rp 112 juta.
7. KTM
Sama dengan Husqvarna, brand KTM juga membawa motor trail listrik mini bernama KTM SX-E5. Motor listrik trail mungil ini memiliki 5 mode berkendara yang bisa diatur oleh pengendaranya.
Sumber tenaga KTM SX-E 5 berasal dari baterai lithium-ion ringan yang terbungkus rapi di dalam frame. Baterai tersebut memberikan daya pada motor listrik berkapasitas 48V BLDC.
Untuk kenyamanan saat dikendarai, motor mini ini dibekali dengan suspensi depan WP XACT 35 dan fitur sistem pengereman cakram premium. KTM SX-E5 dijual dengan banderol harga RP 112 juta.
Nah, itu tadi 7 merek motor listrik yang ada di IIMS Hybrid 2021. Buat kamu yang mau tahu informasi terbaru dan terlengkap seputar dunia otomotif, pantau terus Moladin!