Mitsubishi Fuso Buka Service Point di Mamuju dan Muara Enim, Mulai Bermain di Pelosok!

Mitsubishi Fuso buka Service Point di Mamuju dan Muara Enim

Mitsubishi Fuso buka Service Point di Mamuju dan Muara Enim. Hal ini membuktikan KTB punya komitmen mendukung semua pengusaha disemua wilayah.

PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB), distributor resmi kendaraan niaga Mitsubishi Fuso Truk and Bus Corporation (MFTBC) di Indonesia terus memperkuat jaringan pelayanan purna jual dengan meresmikan Service Point pada periode Q2 2024 yang berada di 2 lokasi.

Lokasi pertama di Muara Enim, Sumatera Selatan yang berkerja sama dengan dealer PT. Berlian Maju Motor yang dibuka pada 10 Juli 2024. Kemudian lokasi kedua di Mamuju, Sulawesi Barat yang berkerja sama dengan dealer PT. Bosowa Berlian Motor yang akan dibuka pada 18 Juli 2024 mendatang sehingga total ada 3 service point hingga Juli 2024.

“Kami selalu siap untuk membantu konsumen mendapatkan layanan-layanan purna jual professional dengan mudah, ditambah kami juga siapkan unit yang siap datang ke lokasi konsumen untuk mempercepat layanan,” jelas Shoko Yamada, Vice President Sales & Marketing Division PT. KTB (11/7).

Adanya Service Point di Mamuju dan Muara Enim Untuk Mendukung Mobilitas Pengusaha Setempat

Hadirnya Service Point di Muara Enim ini bertujuan untuk mempermudah konsumen mendapatkan layanan purna jual yang professional, maka dari itu lokasi yang dipilih adalah titik yang strategis dengan lokasi bisnis konsumen.

Terdapat kurang lebih 688 unit yang beroperasi di area Muara Enim dan harus menempuh perjalanan selama kurang lebih 3 jam dengan jarak sekitar 150 km untuk mencapai dealer Mitsubishi Fuso terdekat. Konsumen juga tidak perlu khawatir apabila menghadapi kondisi darurat karena Service Point juga dilengkapi dengan Mobile Part Depo yang bisa mobilisasi ke lokasi operasional bisnis konsumen hingga ke pelosok.

Acara ini juga turut mengundang konsumen-konsumen retail dan fleet Mitsubishi Fuso yang berada di sekitar Muara Enim. Mayoritas konsumen-konsumen tersebut bergerak di sektor tambang batu bara dimana daerah ini merupakan salah satu penghasil batu bara utama baik untuk kebutuhan domestik dan juga ekspor di Indonesia.

Simak terus Moladin.com & channel Google News Moladin untuk informasi otomotif menarik lainnya.

Related posts

Ford Terpuruk di Eropa, Kehadirannya di GJAW 2024 Harus Penuh Gebrakan

Tingkatkan Kesadaran Keselamatan Berkendara Generasi Muda, Jasa Marga Selenggarakan Road Safety Rangers 2024

GJAW 2024 : Fakta Pabrikan Jepang “Sungkan” Lihat Gebrakan Mobil-mobil Baru Asal Cina?