Mobil listrik AION 7 penumpang kabarnya bakal meluncur dalam waktu dekat. Prediksinya, mobil yang akan bersaing dengan BYD M6 itu akan rilis di GJAW 2024.
Saat ini pemain mobil listrik dengan kapasitas 7 penumpang hanya dimiliki oleh BYD, yaitu M6. Adanya BYD M6 tentu menjadi pilihan menarik di segmen MPV (Multi Purpose Vehicle).
Menanggapi hal tersebut, AION Indonesia yang berada di bawah naungan Indomobil Group menyatakan siap bersaing dengan merilis mobil listrik AION 7 penumpang. Meski pihak manajemen AION belum menyebutkan secara spesifik nama mobilnya.
“Nanti di GJAW (gaikindo jakarta Auto Week) 2024 kita akan ada kejutan. Untuk mobil listrik 7-seater, semua kemungkinan ada, jadi tunggu saja nanti info update dari kami,” jelas Andy Ciu selaku CEO AION Indonesia (15/10).
Andy juga menambahkan bahwa segmen MPV merupakan pasar terbesar di Indonesia. Oleh sebab itu, menghadirkan mobil listrik dalam segmen ini tentunya akan memberikan lebih banyak pilihan bagi konsumen.
“Pasar terbesar di Indonesia masih didominasi oleh MPV. Oleh sebab itu, kami akan memasuki pasar tersebut dengan produk yang benar-benar disesuaikan untuk pasar Indonesia, baik dari segi desain maupun fungsionalitas. Kami optimis dapat bersaing di segmen ini,” imbuh Andy.
Pasar Mobil MPV Masih Dikuasai Brand Jepang
Mobil listrik AION 7 penumpang kabarnya akan segera meluncur di Tanah Air. Namun begitu, bicara pasar mobil MPV dari data yang dihimpun via Gaikindo sampai dengan bulan September 2024 sudah mencapai 8.917 unit mobil.
Di bulan September 2024, penjualan mobil MPV masih dipegang oleh Toyota Avanza dengan penjualan mencapai 4.571 unit. Kemudian untuk urutan nomor dua ada Mitsubishi Xpander dengan raihan angka 1.298 unit.
Berikut daftar penjualan low MPV September 2024:
- Toyota Avanza: 4.751 unit
- Mitsubishi Xpander (tidak termasuk Xpander Cross): 1.298 unit
- Toyota Veloz: 1.231 unit
- Daihatsu Xenia: 576 unit
- Hyundai Stargazer (tidak termasuk Stargazer X): 452 unit
- Suzuki Ertiga: 352 unit
- Wuling Confero: 253 unit
- Nissan Livina: 4 unit.
Simak terus Moladin.com untuk informasi otomotif menarik lainnya.