Mobil Listrik Honda dan Sony Siap Meluncur!

Mobil listrik Honda dan Sony siap meluncur di pasar otomotif global. Kabar ini menyeruak, setelah dua perusahaan asal Jepang tersebut melakukan kerja bareng untuk memperkuat penjualan mobil listrik di masa depan.

Lini bisnis baru ini diharapkan menghasilkan teknologi terdepan dalam hal lingkungan, keselamatan, penunjang mobilitas masyarakat, riset struktur bodi kendaraan serta layanan purna jual. Honda yakin dengan kapabilitas serta pengalaman Sony yang merupakan ahli dalam bidang telekomunikasi, jaringan, teknologi yang menunjang mobilitas masyarakat sehari-hari. Ini sejalan dengan visi dan misi Honda.

Kerjasama antara Honda dan Sony sebelumnya didahului dengan penandatanganan nota kesepahaman antara kedua belah pihak pada bulan Maret 2022 silam. Aliansi antara Honda dan Sony yang bermarkas di kota Tokyo, Jepang ini akan mulai beroperasi pada tahun 2022. Targetnya memulai produksi serta penjualan global kendaraan listriknya pada tahun 2025 mendatang.

Sebagai projek awal, sebanyak 30 mobil listrik Honda dan Sony  akan meluncur secara global hingga tahun 2030. Kendaraan tersebut terdiri dari berbagai segmen, mulai dari mini-EV komersial, hingga model-model pada segmen premium. Honda pun merencanakan jumlah volume produksi lebih dari 2 juta unit secara global per tahunnya.

“Kami sangat senang telah menandatangani perjanjian dengan Sony, yang memiliki kekuatan dalam teknologi digital canggih untuk menghadapi tantangan baru,” kata Director, President, Representative Executive Officer and CEO, Honda Motor Co., Ltd., Toshihiro Mibe.

“Sejak diumumkan pada bulan Maret, banyak orang telah mengungkapkan harapan mereka untuk lini bisnis ini dimana kami akan berusaha untuk menciptakan nilai baru melalui perpaduan yang dibawa oleh kombinasi industri kami kedepannya,” tambahnya.

Honda Juga Kembangan Pabrik Kendaraan Listrik

Pabrik mobil listrik Guangzhou Economic and Technological Development District, di kota guangzhou, provinsi Guangdong, China.

Setelah umumkan kerja sama dengan Sony, Honda juga memulai pembangunan pabrik baru untuk produksi kendaraan listriknya. Dalam keterangan resminya pada 21 Juni 2022, Honda mengatakan pabrik baru tersebut berdiri di atas lahan seluas 400.000 m2 yang berlokasi di Guangzhou Economic and Technological Development District, di kota guangzhou, provinsi Guangdong, Cina.

Total nilai investasi pabrik baru dari GAC Honda ini senilai 3.49 miliar R.M.B dimana pabrik ini ditargetkan selesai pada tahun 2024 mendatang dan juga dapat menghasilkan total produksi sebanyak 120.000 unit setiap tahunnya.

Selain itu, Honda juga sudah menyampaikan bahwa akan meluncurkan sepuluh kendaraan berbasis listriknya yaitu e: N Series pada tahun 2027 mendatang.

Model-model tersebut akan diproduksi di pabrik GAC Honda dan juga di Dongfeng Honda. Sehingga ketika kedua pabrik tersebut sudah dapat beroperasi di tahun 2024 mendatang, Honda memproyeksikan total kumulatif kapasitas produksi dari kedua pabrik tersebut dapat mencapai 1.73 juta unit per tahunnya.

Bukan tidak mungkin mobil listrik Honda dan Sony yang dimaksud pun bakal meluncur di Cina hasil kerja bareng GAC Honda. Sebagai informasi, GAC Honda Automobile Co., Ltd sendiri sudah berdiri sejak bulan Juli 1998 dengan nilai total investasi sebesar 541 juta USD dengan kepemilikan sebesar 40% dari Honda Motor Co., Ltd, kemudian 10% Honda Motor (China) Investment Co., Ltd dan 50% Guangzhou Automobile Group Co., Ltd. (GAC Group).

Demikian ulasan terkait mobil listrik Honda dan Sony yang siap meluncur secara global tidak lama lagi. Simak terus Moladin.com untuk update berita terbaru seputar otomotif.

Related posts

Tingkatkan Kesadaran Keselamatan Berkendara Generasi Muda, Jasa Marga Selenggarakan Road Safety Rangers 2024

GJAW 2024 : Fakta Pabrikan Jepang “Sungkan” Lihat Gebrakan Mobil-mobil Baru Asal Cina?

inDrive.Kurir Gelar Lomba Berhadiah Liburan ke Bali