Mobil Listrik NIO ES8, Jarak Tempuh Bisa 900 Km?

Mobil listrik NIO ES8

Mobil listrik NIO ES8 resmi diperkenalkan di Cina beberapa hari lalu. Menariknya, NIO ES8 diklaim jarak tempuhnya bisa sampai 900 kilometer.

Dilansir dari laman NIO, NIO ES8 generasi terbaru atau ES8 II hadir meneruskan generasi sebelumnya sebagai mobil baru SUV flagship NIO.

Mobil listrik SUV ini mengusung desain yang simpel dan futuristik. Hal itu bisa terlihat dari kombinasi grill, bumper dan headlampnya.

Bagian sampingnya terdapat sedikit lekukan body yang sepertinya untuk menunjang aerodinamika. Tampilannya semakin ganteng dengan menyematkan velg alloy berukuran 22 inchi yang selaras dengan body mobil.

Begitu juga bagian belakangnya, masih menghadirkan kesan simpel dengan menyematkan lampu model garis horizontal serta emblem logo beraksen krom.

Soal dimensi, mobil listrik NIO ES8 mempunyai panjang 5.099 mm, lebar 1.989 mm, tinggi 1.750 dan wheelbase 3.070 mm. Alhasil, mobil SUV ini mampu menampung 6 penumpang.

Masuk ke dalam kabin interior, mobil lisrtik NIO ES8 menghadirkan dominasi warna cerah. Dashboardnya mengusung desain clean and simple.

Dibagian tengah terdapat headunit berukuran 12,8 inchi yang bisa mengakomodir kebutuhan sistem audio dan fitur-fitur mobil. Kemudian untuk panel instrument juga sudah digital.

Menariknya, ada pula Head Up Display (HUD) berukuran 16,3 inchi yang bisa menampilkan informasi peta jalan dan fitur lain.

Untuk menambah kesan lapang dan mewah, NIO ES8 menghadirkan panoramic sunroof serta pilihan 5 warna theme interior. Oh ya, untuk menambah kenyamanan penumpang, AC dalam mobil sudah mengusung teknologi climate control 5 zone, jok tengah sudah ottoman, serta sistem audio yang sudah 71.4 surround system.

Spesifikasi NIO ES8

Interior NIO ES8

Mobil listrik NIO ES8 generasi anyar ini menggunakan platform baru. Berkat platform tersebut, NIO ES8 terbaru memiliki dua motor listrik penggerak semua roda yang lebih bertenaga.

Jika ES8 sebelumnya memiliki motor bertenaga kombinasi 400 kW atau 536 dk dan torsi 725 Nm, ES8 terbaru diklaim mampu menyemburkan tenaga 480 kW atau 643 dk dan torsi 850 Nm. Selain itu, NIO mengklaim ES8 terbaru bisa berlari 0-100 km/jam dalam waktu 4,1 detik, atau lebih kencang 0,8 detik dari ES8 sebelumnya.

Berbicara jarak tempuh, NIO ES8 terbaru lebih aman dari range anxiety karena mendapatkan tiga pilihan kapasitas baterai, yaitu 75 kWh, 100 kWh, dan 150 kWh.

Dengan baterai terbesarnya (100 kWh), NIO mengklaim jarak tempuh ES8 bisa mencapai 900 kilometer sesuai China Light-Duty Vehicle Test Cycles (CLTC).

Soal fitur, NIO ES8 terbaru sudah dilengkapi dengan NIO Autonomous Driving (NAD) dan Aquila untuk mendukung fitur NAD.

Moladiners, itulah ulasan mengenai mobil listrik NIO ES8. Sayangnya, dilaman resmi NIO, mereka belum merilis harga resminya. Simak terus Moladin.com untuk informasi otomotif menarik lainnya.

Related posts

Ford Terpuruk di Eropa, Kehadirannya di GJAW 2024 Harus Penuh Gebrakan

Tingkatkan Kesadaran Keselamatan Berkendara Generasi Muda, Jasa Marga Selenggarakan Road Safety Rangers 2024

GJAW 2024 : Fakta Pabrikan Jepang “Sungkan” Lihat Gebrakan Mobil-mobil Baru Asal Cina?