Mobil Merek Cina, BYD Masuk Indonesia!

Beberapa line up mobil BYD dan salah satunya sudah menjadi armada taksi di Indonesia

Mobil merek Cina, BYD masuk Indonesia dalam waktu tidak lama lagi. Kemungkinannya tahun depan atau tahun 2022. Hal tersebut diungkapkan oleh Sekertaris Umum Gaikindo, Kukuh Kumara saat acara diskusi virtual Gaikindo bersama Forwot, beberapa hari lalu.

Kehadiran BYD tentu semakin menambah produsen otomotif Cina yang berekspansi ke Indonesia. Sebelumnya sudah ada DFSK dan Wuling.

Sebenarnya mobil BYD buatan Cina tersebut sudah mengaspal di Indonesia sejak 2021, bernama BYD e6. Hanya saja produk tersebut cuma digunakan oleh perusahaan transportasi sebagai armada taksi.

Dengan kepastian BYD masuk Indonesia, maka produk yang bakal melantai di jalanan Tanah Air akan semakin banyak. BYD nampaknya juga siap membawa model SUV.

“Ada satu merek mobil lagi yaitu BYD yang berniat masuk ke Indonesia. Ini cukup menarik, karena sudah selayaknya Indonesia jadi salah satu negara yang sangat berperan di industri otomotif global,” ungkap Kukuh pada Rabu (22/12/2021).

Merek mobil Cina lain yang dulu pernah berkiprah di Indonesia yaitu Chery, juga akan masuk Indonesia pada 2022. Chery bahkan berencana untuk membangun tempat produksinya secara lokal di Negeri Garuda.

“Selain BYD, merek Cherry juga akan masuk ke Indonesia. Mereka sudah berbicara kepada kami. Mereka bukan sekadar memanfaatkan pasar, tapi mereka berminat jadi pemain produksi,” beber Kukuh.

Sekilas  Sepak Terjang BYD

BYD Tang EV600

Sesungguhnya BYD masuk Indonesia tidaklah terlalu istimewa. Pasalnya di Asia Tenggara, diketahui sudah mulai sejak 2012, khususnya pasar Thailand. Saat itu mereka mendatangkan BYD e6. Seperti di Indonesia, BYD e6 juga digunakan sebagai armada taksi di Thailand.

BYD mempunyai jajaran lini produk yang mempunyai desain dan fitur menarik. Di antaranya adalah BYQ Qin model sedan, BYD Song Max model MPV, serta BYD Tang dengan model SUV.

Dari beberapa lini produk tersebut kami tertarik sedikit membahas model SUV yang notabennya berpeluang besar masuk pasar Indonesia. Yup, mobil tersebut BYD Tang EV600 yang mengusung konsep desain ‘Dragon Force’ khas pabrikan Cina tersebut.

Tampilan eksteriornya terlihat modern dan futuristik, lampu depannya sipit dengan LED DRL berbentuk huruf C dan 3 buah lampu proyektor. Sedangkan grille BYD Tang EV600 bentuknya cukup besar dengan aksen ala 3D dan bentuk ala grille Hyundai.

Dan menariknya, velg yang digunakan oleh BYD Tang EV600 ini ukurannya serasi dengan dimensi bodi mobil. Tidak seperti mobil Cina lainnya yang biasanya tampak kurang besar.

Dari sisi jantung pacu, BYD Tang EV600 mengandalkan motor elektrik sebanyak 2 buah dengan spesifikasi yang berbeda. Motor pertama bertenaga 240 hp dengan torsi 330 Nm.

Sementara motor kedua memiliki tenaga maksimal 480 hp dengan torsi 660 Nm. Kalau ditotal, power sharing BYD Tang EV600 bertenaga 720 hp dengan torsi 990 Nm. Wow!

Moladiners, itulah ulasan mengenai rencana BYD masuk Indonesia pada 2022. Apakah mereka akan memboyong BYD Tang EV600 sebagai senjata utamanya di Indonesia? Pantau terus Moladin.com untuk mendapatkan informasi otomotif menarik lainnya.

Related posts

GJAW 2024 : Fakta Pabrikan Jepang “Sungkan” Lihat Gebrakan Mobil-mobil Baru Asal Cina?

inDrive.Kurir Gelar Lomba Berhadiah Liburan ke Bali

Fakta Menarik Marselino Ferdinan, Pernah Dapat Bonus Mobil dari Klub Eropa