Modif Triumph Scrambler 2015, Gahar Banget Bro!

MENGEJAR IMPIAN

Setiap manusia pasti punya mimpi, entah itu punya rumah mewah, mobil sport, atau bahkan punya gudang emas di rumah, nah salah satunya Affan Rusman pria ramah yang impiannya pingin punya motor bergaya Scrambler. Namun setelah menebus 1 unit Triumph Scrambler lansiran 2015 silam, ternyata doi masih merasa belum puas dengan  motornya ini, alhasil motor langsung dibawa ke bengkel Troupe di daerah Kemang, Jaksel untuk modif Triumph Scrambler 2015 miliknya.

[product product=”Honda Supra GTR 150″ images=”https://cdn.moladin.com/motor/honda/Honda_Supra_GTR_150_2090_70428_large.jpg” url=”https://moladin.com/motor/honda/honda-supra-gtr-150-bebek-4-langkah-dohc-4-katup-150cc?utm_source=honda_supra_gtr_150&utm_medium=blog_modiftriumphscrambler_button_biru&utm_campaign=utm_name%3Dhonda_supra_gtr_150″ price=”Rp. 956.000,-*” description=”*Angsuran mulai dari” button=”AJUKAN SEKARANG”]

Permainan spareparts dan aksesoris jadi kunci utama modifikasi modif Triumph Scrambler 2015

Namun yang bikin mekanik Troupe ini mesti mikir keras, siempunya motor enggak mau frame Triumph Scramblernya diacak-acak, alhasil permainan spareparts dan aksesoris jadi kunci utama. “Beruntungnya doi cuma pingin menyempurnakan konsep scrambler di motor ini, jadi enggak perlu ubah rangka lagi deh,” curhat Silfarino Lubis kepala mekanik Troupe.

Beberapa bagian makan waktu lama

Pertama kali yang dilakukan Inyo panggilan akrab sang mekanik untuk modif Triumph Scrambler 2015 ini adalah, order semua parts dan aksesoris yang akan dipasang di motor bergaya scrambler ini. “Ada beberapa parts yang makan waktu lama, karena langsung order dari luar negri,” ungkapnya.

Karena enggak mau buang-buang waktu menunggu part yang belum datang, Inyo langsung garap tangkinya yang akan direpaint pakai kelir abu-abu dengan strip berwarna hitam serta outline berwarna gold. “Outline gold ini berguna untuk menyamakan warna soknya nanti,” jelas pria pecinta sepatu Vans ini.

Gaya Sirip Hiu

[product product=”Honda CRF 150L” images=”https://cdn.moladin.com/motor/honda/Honda_CRF_150L_11018_88464_large.jpg” url=”https://moladin.com/motor/honda/honda-crf-150l?utm_source=honda_crf_150l&utm_medium=blog_modiftriumphscrambler_button_biru&utm_campaign=utm_name%3Dhonda_crf_150l” price=”Rp. 1.487.000,-*” description=”*Angsuran mulai dari” button=”AJUKAN SEKARANG”]

Nah, untuk sepatbor depan, belakang serta side cover ganteng dengan gaya sirip hiu ini, sang mekanik langsung pasang merek JVB Moto dari Belanda, sadis enggak tuh?. Tak lupa di sisi belakang kiri juga dipasangi braket sidebag buatan Troupe dengan model mengotak, gatengkan?

Enggak berhenti disana, liat tuh sok depan belakangnya super duper mewah cuy, gara-gara gengsi pakai merek biasa, doi comot sok buatan Ohlins TTX belakan dan Upsidedown FG424 merek yang sama. “Soal motor, saya enggak mau tanggung-tanggung, mesti perfect mix and matchnya,” tegas Affan yang sudah dikaruniai 3 orang anak ini.

Finishing modif Triumph Scrambler 2015

Finishing, setelah menunggu hampir 7 bulan, knalpot yang special order langsung dari Spanyol ini akhirnya sampai di bengkel Troupe. ”Knalpot model melingkar ke atas bak kopling ini nunggunya hampir 7 bulan lamanya, knalpot buatan GR Exhaust ini benar-benar riset dari awal khusus untuk motor ini,” curhat pria yang bekerja disalah satu perusahaan swasta di Jakarta ini.

Nah kalau udah jadi seperti ini kan makin asyik diajak riding, semua mata tertuju padanya sob, ganteng poll euy!.

Kelebihan dan Kekurangan

Kelebihan: mix and matchnya, Sempurna

Kekurangan: Sepatbornya terlalu mini, kalau hujan airnya nyiprat sampai muka

 

Data Modifikasi

  • Speedometer : Moto gadget
  • Headlamp : JVB moto
  • Front fender : JVB moto
  • Rear fender : JVB moto
  • Side cover : JVB moto
  • Jok : Compo tech
  • Exhaust : GR Exhaust
  • Lever brake & clutch : LSL club man
  • Engine stator cover : Speed Merchant
  • Sprocket cover : Speed Merchant
  • Sok depan : Ohlins fg 424
  • Triple three : Andreani
  • Sok belakang : Ohlins TTX
  • Sprocket gear : Renthal
  • Ban : Heidenau K76
  • Disk brake : Galfer
  • Tutup tangki : Joker Machine
  • Koil : joker machine
  • Throttle body injection cap : Joker Machine
  • Troupe : +62 21 29668080

[product product=”Honda CB150 Verza” images=”https://cdn.moladin.com/motor/honda/Honda_CB150_Verza_15524_81618_large.jpg” url=https://moladin.com/motor/honda/honda-cb150-verza?utm_source=honda_cb150_verza&utm_medium=blog_modiftriumphscrambler_button_biru&utm_campaign=utm_name%3Dhonda_cb150_verza” price=”Rp. 860.000,-*” description=”*Angsuran mulai dari” button=”AJUKAN SEKARANG”]

Foto : Sigit

Tulisan : Sigit

Related posts

Honda Culture Indonesia 2024 Makassar Hadir Jadi Wadah Kumpul Komunitas Lintas Generasi

Tips Modifikasi Mobil yang Aman dan Sesuai Aturan

Honda Culture Indonesia 2024 Sukses Dilaksanakan di Jakarta, Dihadiri 28 Komunitas!