Bocor Sosok MPV Murah Hyundai Diuji Jalan, Rival Avanza

MPV Murah Hyundai – Diam-diam, ternyata merek mobil asal Korea Selatan sedang mengembangkan produk terbaru untuk pasar Indonesia. Kendaraan tersebut diklaim bergaya MPV 7-seater.

Jika benar, maka MPV murah Hyundai bakal berhadapan langsung dengan para petahana. Sebut saja Toyota Avanza, Daihatsu Xenia, Honda Mobilio, Mitsubishi Xpander, Suzuki Ertiga, dan Wuling Confero.

Informasi pengembangan MPV murah Hyundai ini kami terima langsung dari Korea Selatan. “Jelas ini mobil Hyundai, dan sepertinya MPV yang sedikit lebih kecil dari (KIA) Carens,” seperti dikutip dari laman Autospy.

Media Negeri Gingseng tersebut juga memberikan foto sebagai pendukung. Dari gambar, memang sosok mobil tidak terlalu jelas lantaran ditutup kamuflase. Walau demikian, setidaknya kita jadi punya gambaran terkait sosok pesaing Toyota Avanza dan Mitsubishi Xpander dari Hyundai.

Istimewanya lagi, MPV tersebut digadang-gadang siap diproduksi di pabrik terbaru Hyundai Indonesia. Dengan demikian, harganya bisa jadi sangat terjangkau dan bersaing dengan para rival.

Ingin tahu lebih detail bocoran spesifikasi MPV Murah Hyundai? Simak bahasan berikut:

Desain Membulat dengan Aura Modern

Gambar yang dipercaya sebagai MPV murah Hyundai

Gambar spyshot MPV murah Hyundai menunjukkan bahwa desain mobil terbaru pabrikan Korea Selatan bakal membulat. Kemudian desain lampunya kemungkinan bakal mengikuti gaya menyerupai Hyundai Creta.

Artinya ada daytime running light (DRL) di atas, kemudian lampu utama punya posisi agak ke bawah. Desain lampu seperti ini juga telah diterapkan oleh Mitsubishi Xpander.

Selanjutnya yang juga terungkap adalah penggunaan pelek two tone. Rupanya Hyundai tidak mau ketinggalan soal ini, terlebih kompetitor MPV di Tanah Air telah menerapkannya untuk varian tertinggi.

Kemudian di wilayah atap, terdapat roof rail. Fungsi roof rail memudahkan pemasangan roof rack dan roof box saat membutuhkan bagasi ekstra. Biasanya kehadiran roof rail ini hanya di model-model SUV, namun kalau MPV Hyundai punya, tentu ini jadi pembeda.

Ada pula kehadiran shark fin antenna. Fungsinya membuat tangkapan sinyal radio semakin baik. Bukan cuma itu, tampilan mobil juga semakin modern.

Bagaimana Interior MPV Murah Hyundai?

Bila ingin melawan Toyota Avanza dan Daihasu Xenia, tentu MPV Hyundai perlu memiliki tiga baris bangku dan mampu memuath tujuh orang

Memang dari gambar spyshot yang dibagikan laman Autospy tidak memiliki foto interior MPV murah Hyundai. Walau demikian kalau menantang Toyota Avanza, harusnya pakai konfigurasi tiga baris bangku dengan total kapasitas tujuh orang.

Kemudian, soal fitur belum terlalu jelas. Hanya saja kalau mau bersaing dengan MPV murah lain yang dijual di Indonesia, Hyundai perlu lebih baik dari kompetitior.

Sebut saja perlu menyediakan engine stop & start button, head unit layar sentuh, AC digital, dan double blower. Kemudian untuk fitur keselamatan, minimal harus punya anti-lock braking system (ABS) dan dual SRS airbag.

Beberapa kompetitor seperti Suzuki Ertiga dan Honda Mobilio di varian tertinggi, bahkan punya hill hold control. Manfaat fitur tersebut untuk mencegah mobil mundur selama beberapa waktu, ketika berhenti di tanjakan.

Fitur lain yang juga penting untuk MPV murah modern adalah power charger di setiap baris bangku. Guna power charger memudahkan penumpang mengisi daya baterai smartphone selama berkendara.

Baca juga:

Mesin Hyundai Creta Bisa Digunakan untuk MPV Terbaru

kemungkinan untuk mesin, MPV Hyundai bakal berbagi basis dengan Creta

Soal jantung mekanis, bocorannya memang belum ada. Walau begitu, kalau yang dilawan adalah Toyota Avanza, Mitsubishi Xpander, Suzuki Ertiga, dan lainnya, maka penggunaan mesin 1.500 cc jadi yang paling pas.

Hyundai juga sesungguhnya telah memiliki mesin tersebut, kini dipakai oleh model SUV bernama Creta. Bahkan ada pilihan bahan bakar bensin dan diesel. Penggunaan mesin yang sama, tentu membuat ongkos produksi lebih murah.

Jika mau konvensional, maka 1.5 liter bensin adalah opsi tepat untuk MPV murah Hyundai. Mesin yang dipakai Creta tersebut punya konvigurasi empat silinder, DOHC, dan 16 katup.

Soal performa, mesin tersebut bisa memuntahkan torsi puncak 144,15 Nm pada 4.500 rpm dan tenaga maksimal 113,42 hp pada 6.300 rpm.

Jika benar MPV murah Hyundai menggunakan mesin Creta, maka performanya sudah lebih dari cukup. Toyota Avanza dan Mitsubishi Xpander sudah pasti kalah. Tentu ini jadi nilai plus buat penantang baru asal merek Korea Selatan.

Belum lagi, kalau Hyundai memberi pilihan mesin diesel untuk MPV tersebut. Pasti bakal jadi pembeda yang baik untuk pasar otomotif di Indonesia. Soalnya saat ini belum ada kompetitor kelas MPV murah dengan mesin diesel.

Dulu memang pernah ada yaitu Ertiga Hybird Diesel dan Chevrolet Spin Diesel. Hanya saja, kedua mobil tersebut sudah tidak lagi dijual di Tanah Air.

Related posts

Ford Terpuruk di Eropa, Kehadirannya di GJAW 2024 Harus Penuh Gebrakan

Tingkatkan Kesadaran Keselamatan Berkendara Generasi Muda, Jasa Marga Selenggarakan Road Safety Rangers 2024

GJAW 2024 : Fakta Pabrikan Jepang “Sungkan” Lihat Gebrakan Mobil-mobil Baru Asal Cina?