Mobil Porsche 917K ‘Le Mans’ Steve McQueen Akan Dilelang

Mobil Porsche 917K ‘Le Mans’ Steve McQueen akan dilelang. Ini adalah Porsche 917K yang menjadi pemeran utama dalam film “Le Mans” tahun 1971.

Kabar Porsche 917K ‘Le Mans’ Steve McQueen akan dilelang tentu saja membuka peluang bagi para kolektor mobil untuk memiliki sepotong sejarah otomotif yang ikonik.

Berbeda dengan banyak mobil film lainnya yang sering kali berakhir di tempat pembuangan atau hanya menjadi dekorasi di latar belakang, Porsche 917K ini menjalani hidupnya sebagai mobil balap sungguhan. Berpindah tangan di antara para kolektor terkenal, termasuk komedian sekaligus penggemar mobil, Jerry Seinfeld.

Mobil dengan nomor sasis 22 ini memiliki peran penting dalam film “Le Mans”, di mana Steve McQueen mengendarainya sebagai Michael Delaney, seorang pembalap yang berhasil finis di posisi kedua.

Selain itu, perusahaan produksi milik McQueen pernah membeli Porsche ini khusus untuk keperluan pengambilan gambar, yang merupakan interpretasi fiksi dari balapan legendaris 24 Hours of Le Mans.

Setelah masa pengambilan gambar selesai, mobil ini masih aktif berkompetisi di berbagai ajang balap, di mana beberapa pemiliknya memutuskan untuk mengecat ulang dan menghilangkan livery Gulf yang ikonik.

Namun, restorasi yang cermat baru-baru ini berhasil mengembalikan mobil ini ke spesifikasi tahun 1970, seperti yang terlihat dalam film.

Memenangkan 7 dari 10 Balapan di Tahun 1970

Steve McQueen dalam proses syuting

Kini, Porsche 917K ini akan menjadi salah satu daya tarik utama dalam acara lelang Mecum di Kissimmee, Florida, pada Januari mendatang.

Terakhir kali mobil ini terjual pada tahun 2000 dengan harga $1,2 juta atau setara Rp 18 miliar, dan kali ini diperkirakan akan menarik angka yang jauh lebih tinggi, mengingat nilai sejarah dan ikoniknya.

Bagi para kolektor dan penggemar otomotif, ini adalah kesempatan langka untuk memiliki salah satu mobil balap paling legendaris dalam sejarah.

Dikembangkan pada akhir 1960-an, Porsche 917 dipersenjatai dengan mesin flat-12 berkapasitas 4,5 liter yang kemudian ditingkatkan menjadi 4,9 liter pada tahun 1971.

Versi 917K adalah evolusi dari model tahun 1969, dengan ekor lebih pendek dan aerodinamika yang lebih baik, yang menjadikannya salah satu mobil balap paling sukses pada masanya. Model ini berhasil memenangkan tujuh dari sepuluh balapan dalam kejuaraan tahun 1970.

Demikian ulasan Porsche 917K ‘Le Mans’ Steve McQueen akan dilelang. Simak terus Moladin.com untuk update berita terbaru seputar otomotif.

Related posts

2 Varian dan Harga Neta X Akan Rilis Minggu Depan, Lebih Murah Dari Pre-book di GIIAS 2024?

Motor Listrik Polytron Fox-500 Meluncur di 49 Tahun Kiprah Polytron

Harga BMW i5 Touring 2025 Tembus Rp 2,2 Miliar Off The Road di Indonesia