10 Bengkel Jok Mobil Terbaik untuk Modifikasi

Memilih bengkel jok mobil untuk reparasi atau modifikasi jangan sembarangan. Sebab saat ini banyak bengkel yang menawarkan iming-iming harga murah, namun kualitasnya tidak terjamin.

Sebenarnya melakukan modifikasi jok mobil merupakan hal biasa. Apalagi kalau pemilik mobil tidak puas dengan jok mobil standar dari pabrikan. Dengan modifikasi, jok jadi lebih nyaman dan enak dipandang. Hal tersebut bukan hanya berlaku untuk mobil-mobil LCGC dan Low MPV, namun juga untuk mobil-mobil mewah seperti Mercedes-Benz dan lainnya.

Tidak sulit kamu menemukan bengkel jok mobil saat ini, lantaran sudah bertebaran di berbagai wilayah. Mulai dari pusat kota hingga daerah pinggiran, ada. Bahkan beberapa membuka workshopnya di rumah alias bengkel rumahan.

Lalu mana yang harus dipilih untuk melakukan modifikasi atau reparasi jok mobil? Berikut kami beberkan daftar rekomendasi bengkel jok mobiluntuk wilayah DKI Jakarta dan sekitarnya:

Daftar Bengkel Jok Mobil di Wilayah Jabodetabek

1. Cahaya Pro

Bengkel jok mobil Cahaya Pro sudah melenggang lebih dari lima tahun. Kiprahnya di wilayah Tangerang Selatan khususnya daerah Pamulang dan sekitarnya sudah tidak asing lagi bagi pecinta modifikasi mobil khususnya bagian kabin interior.

Bengkel jok mobil ini melayanai berbagai macam pekerjaan yang kaitannya dengan jok mobil. mulai dari menjual sarung jok mobil yang sudah tinggal pasang, menjual bahan sarung jok berbagai merek dan jenis serta mengganti dan menjual busa jok mobil berbagai jenis dan merek.

Untuk harga, bengkel Cahaya Pro mematok harga kisaran Rp 800 ribu sampai Rp 1 jutaan untuk sarung jok yang tinggal pasang. Namun untuk pemasangan sarung jok permanen harganya lebih mahal, dimulai dari harga Rp 1,5 jutaan ke atas, tergantung bahan sarung jok yang dipakai.

“Mayoritas pemilik Avanza atau Xenia membeli sarung jok berbahan kulit sintetis dengan pemasangan semi permanen. Selain untuk mempermanis penampilan kabin, sarung jok kulit sintetis juga untuk menutupi jok asli yang terbuat dari fabric. Biar tidak gampang kotor,” jelas Lasman, mekanik bengkel jok Cahaya Pro (19/10/2021).

Jika ingin menyambangi bengkel Cahaya Pro, bisa ke alamat Pusat onderdil dan variasi mobil Pondok Cabe yang berada di Jl RE Martadinata No 279, Pamulang. Atau bisa menghubungi di nomor 021-7444003.

2. Padi Car Leather

Bengkel jok mobil Padi sepak terjangnya sudah 17 tahun di dunia otomotif. Layanan pekerjaanya juga bukan saja jok mobil, namun juga bisa mengerjakan pelapisan dashboard dan doortrim serta plafon mobil.

Nah, jika ingin berkunjung untuk konsultasi dan mengganti atau memodifikasi jok dan kabin mobil bisa langsung datang ke alamat Jalan Pos Pengumben Raya (Prapatan Srengseng), Jakarta Barat. Ada pula cabangnya di Jalan Lenteng Agung Raya nomor 33 (sebelum kampus IISIP), Lenteng Agung, Jakarta Selatan.

Kamu pun bisa membuat janji terlebih dahulu dengan Padi Car Leather melalui nomor 081365999993 atau 08561032898.

3. JM Karpet

JM karpet bukan menjual karpet permadani, namun berbagai jenis karpet mobil. Meski nama bengkelnya tertera nama karpet, namun bisnisnya juga merambah untuk modifikasi jok mobil, doortrim, dashboard dan plafon mobil.

JM karpet menyediakan berbagai jenis bahan material untuk sarung jok, doortrim dan plafon. Mulai dari kulit sintetis hingga kulit asli.

Lokasi bengkelnya terletak di tengah kota, tepatnya di Jalan Duri Barat, MGK Kemayoran, lantai 5 Blok D1, Jakarta Pusat atau bisa menghubungi di nomor 0896 5303 8760.

4. DCarz Auto Interior

Bagi kamu warga Bekasi tak perlu jauh-jauh mencari bengkel jok mobil. Bengkel Dcarz melayani pekerjaan yang berkaitan dengan interior mobil.

Layanannya bukan hanya jok mobil saja, namun juga melayani pengerjaan full interior. Mulai dari jok mobil, karpet mobil, dashboard, doortrim dan plafon mobil.

Bengkel DCarz beralamat di Ruko Grand Galaxy City Blok RSK 2 No 22, RT.001/RW.002, Jaka Setia, Kec. Bekasi Selatan, Bekasi. Atau bisa menghubungi di nomor 085772295115.

5. Juno leather

Bengkeljok mobil Juno leather merupakan bengkel spesialis menangani interior mobil, khususnya bagian jok, doortrim dan plafon mobil.

Bengkel Juno menyediakan berbagai bahan material sarung jok kulit asli dari berbagai merek dan warna. Selain itu bengkel jok mobil ini juga melayani delivery service, jadi mempermudah konsumen.

Jika ingin berkunjung langsung dan ingin melihat koleksi bahan kulit asli untuk interior mobil bisa menyambangi ke Jalan TB Simatupang Raya (sebelah McDonalds Simatupang Antam) di Jakarta Selatan. Ada pula cabang lain di Ruko Taman Palem Lestari A 39 nomor 60, Cengkareng. 

Warga Tangerang lebih dekat ke cabang Bengkel Juno di Ruko Mendrisio 3 blok B nomor 22, Komplek Illago Paramount Serpong, Tangerang Selatan (Jalan Baru BSD-Summarecon). Nomor ponsel yang bisa dihubungi 082214030612 atau 087788348068.

6. Recaro Hauz

Recaro Hauz merupakan bengkel spesialis jok mobil dengan segmen pemilik mobil berkantong tebal. Sesuai nama toko dan bengkelnya, pemiliknya menjual berbagai jok merek Recaro, baik jok Recaro baru atau bekas.

Selain menjual jok Recaro asli, bengkel tersebut juga bisa memperbaiki dan menginstall sistem elektrik jok Recaro ke mobil konsumennya. Nah, jika berniat mengganti jok mobil standar dengan jok Recaro bisa menghubungi 0818885005.

7. Ferari Jok Cibubur

Ferari Jok Mobil Cibubur

Ferari Jok Cibubur merupakan bengkel spesialis menyediakan jasa penggantian jok mobil. Menariknya, bengkel jok yang berlokasi di Jl. Alternatif Cibubur No 101, Nagrak, Gunung Putri ini juga membuka layanan home delivery service.

Bahkan mereka memberikan gratis biaya untuk melakukan layanan home delivery service untuk konsumen yang tinggal di Jabodetabek.

Untuk ketersediaan produk, Ferari Cibubur juga menyediakan kulit jok dengan berbagai macam dan variasi harga. Sebab, bengkel satu ini bisa dibilang memiliki harga kompetitif dibanding yang lain.

Sebagai contoh untuk pengguna Low MPV atau mobil lain dengan tiga baris macam Toyota Avanza, Suzuki Ertiga hingga Mitsubishi Xpander yang ingin menggunakan bahan MBtech Camaro atau Superior dikenakan biaya Rp 3,7 juta. Namun untuk pola custom bahan yang sama dikenakan biaya Rp 4,3 juta.

Kemudian, untuk penggantian pembungkus jok mobil 7-seater dengan menggunakan bahan kulit asli Italia, harganya mulai Rp 14 juta. Sedangkan untuk model custom dengan bahan yang sama mulai Rp 14,6 juta.

Material paling mahal ialah Nappa yang dikenakan biaya Rp 21 juta. Oh ya, untuk nomor kontak yang bisa dihubungi yaitu 081210904669.

8. Autoleder

Autoleder

Bengkel jok mobil terbaik untuk modifikasi berikutnya adalah Autoleder. Adapun tempatnya berada di Jl. Boulevard Raya Blok WE2 No2c, RT.13/RW.16 Kelapa Gading Timur, Jakarta Utara. Untuk nomor yang bisa dihubungi adalah 0214514826.

Bengkel jok ini memang khusus menyediakan sarung jok mobil dengan kualitas yang premium. Sebab hapir semua produk yang ditawarkan adalah kulit asli.

Tentu saja soal harga juga tidak main-main. Untuk penggantian sarung jok mobil sedan dimulai dari harga Rp 10 jutaan. Beberapa merek kulit jok yang disediakan seperti Nappa, Catania, Dakota, dan merek premium lainnya.

Menariknya, selain mengganti sarung jok mobil. Workshop ini juga mampu memodifikasi jok mobil. Seperti contohnya membuat captain seat. Soal harga, bisa langsung menghubungi nomor yang sudah kami informasikan tadi.

9. Raja Jok Mobil

Raja jok mobil

Bengkel jok mobil yang bisa memodifikasi juga ada di wilayah Bogor, Jawa Barat.  Tepatnya berlokasi di Jalan Raya Pajajaran nomor 17 Banntarjati , Bogor Utara. Untuk nomor yang bisa dihubungi 087870938179, dengan jam operasional mulai jam 9 pagi hinggga jam 5 sore.

Adapun jajaran produk yang ditawarkan oleh bengkel ini tergolong lengkap. Mulai dari sarung jok sintetis yang harganya mulai dari Rp 750 ribu untuk mobil MPV hingga bahan jok kulit asli yang harganya tentu tidak murah.

Raja jok juga bisa memodifikasi jok mobil. Seperti membuat captain seat, membuat arm rest, hingga memodifikasi doortrim.

10. Vinnci Car Leather

Vinnci jok mobil

Selanjutnya, ada bengkel jok mobil Vinnci Car Leather yang berlokasi di jalan MH Thamrin RT03 RW01 Cikokol, Tangerang. Untuk nomor yang bisa dihubungi 02122292589.

Vinnci Car Leather mashur di kalangan pemilik mobil wilayah Tangerang  Kota. Sebab mereka menyediakan produk sarung jok yang tergolong lengkap dengan harga yang kompetitif.

 Selain berbagai jenis bahan sarung jok, bengkel jok mobil ini juga menyediakan pilihan warna yang beragam untuk sarung joknya. Sehingga bukan hanya bapak-bapak saja yang berkunjung ke tempat ini, Ibu-ibu dan anak muda juga tertarik. Ditambah harganya yang ramah di kantong, mulai dari Rp 700 ribuan.

Tips Memilih Jok Mobil Yang Bagus

Tips sebelum membeli jok mobil

Bagi sebagian pemilik mobil terkadang ingin mengganti jok lamanya dengan yan baru. Adapun beberapa alasannya karena jok sudah rusak dimakan usia atau bosan dan ingin mengganti dengan yang baru.

Namun begitu, memilih jok mobil juga tidak bisa sembarangan, ada beberapa hal yang harus diperhatikan supaya jok sesuai selera dan awte dipakainya. Berikut tipsnya:

  • Sesuaikan Budget

Menyesuaikan budget merupakan hal yang penting saat memilih jok. Sebab material jok yang digunakan sangat mempengaruhi harga jualnya.

Namun jika berniat untuk menggunakan bahan sarung jok yang kualitasnya lebih bagus dari yang ditawarkan, baiknya pemilik mobil untuk sabar sampai budget tercukupi. Karena biayanya jelas lebih mahal. Atau bisa juga dengan melakukan trade in atau tukar tambah dengan jok lama yang dimiliki.

  • Sesuaikan Material Jok

Menyesuaikan material jok juga merupakan hal penting yang harus diperhatikan dalam memilih jok mobil. Seperti misalya pemilik mobil yang masih mempunyai anak balita, hindari memilih jok dengan sarung berbahan fabric.

Bukan tanpa alasan, bahan jok fabric tentunya akan mudah menimbulkan bercak saat ketumpahan cairan, dan untuk menghilangkannya dibutuhkan cairan khusus dan effort.

Maka, alangkah baiknya pilih jok yang berbahan kulit sintetis atau kulit asli jika budget mencukupi. Bahan dengan material ini lebih mudah dibersihkan jika terkena cairan atau ketumpahan makanan.

  •  Perhatikan Kualitas Jahitan

Kualitas jahitan sangat penting untuk diperhatikan sebelum membeli jok mobil. Lihat dengan seksama kualitasnya, perhatikan juga jarak lubang antar jahitannya, jika jaraknya tidak teratur bisa dibilang proses jahitnya asal-asalan.

Proses jahitan juga berpengaruh terhadap kerapihan jok mobil. Maksudnya adalah jika kualitas jahitan bagus, maka jok mobil tentunya akan presisi disetiap lekukannya.

  • Sesuaikan warna

Meski soal warna adalah selera masing-masing dari pemilik mobil, namun ada baiknya memilih warna yang selaras dengan warna doortrim dan dashborad, alias jangan terlalu kontras.

Selain terlihat tidak terlalu mencolok, warna yang selaras juga akan lebih aman jika pemilik mobil akan menjual mobilnya. Yup, tidak semua orang memiliki selera yang sama soal kombinasi warna.

  • Pilih Toko Berkualitas dan Terpercaya

Selanjutnya, pilih toko yang berkualitas dan terpercaya. Ada baiknya sebelum membeli jok mobil, bisa menanyakan kolega untuk minta rekomendasi.

Atau bisa juga dengan melihat dari Google atau marketplace, jangan lupa lihat review dan komentar dari para konsumen yang sudah menggunakan atau membeli produk dari toko tersebut.

Beli Mobil Bekas di Moladin

Salah satu Moladin Car Center

Berniat membeli mobil bekas berkualitas, langsung saja berkunjung ke Moladin Car Center (MCC). Yup, di MCC tersedia berbagai mobil bekas segala merek yang kondisinya masih kempling.

Kondisi mobil bekas kempling tersebut tentunya sudah lolos inspeksi. Bebas dari banjir dan juga bukan bekas tabrakan. Dan yang pasti, harganya kompetitif.

Moladiners, itulah ulasan mengenai rekomendasi bengkel jok mobil di wilayah Jadetabek. Untuk informasi otomotif menarik lainnya, pantau terus Moladin.com.

Related posts

Mitsubishi Hadirkan Promo Super Diskon untuk Perawatan Kendaraan

Subaru BRZ Raih Podium Kelas Pro dan WDC AM di Indonesia Drift Series 2024

Federal Oil Berikan Sertifikasi BNSP Untuk Ratusan Mekanik Terpilih di Mechanic Contest & Certification 2024